Definisi Operasional Analisis tataniaga padi varietas ciherang di Kecamatan Pamijahan Kab.Bogor, Prov. Jawa Barat

36 V. GAMBARAN UMUM WILAYAH

5.1 Karakteristik Wilayah

Kecamatan Pamijahan merupakan salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat dengan luas wilayah 8.088,286 Ha. Kecamatan Pamijahan termasuk dalam wilayah pembangunan Bogor Barat yang merupakan wilayah penyangga urbanisasi serta daerah resapan air dan konservasi sumber daya air. Bila dilihat berdasarkan karakteristik wilayah, Kecamatan Pamijahan merupakan salah satu wilayah pertanian dengan kondisi pengembangan yang mulai bervariasi, diantaranya untuk pengembangan pertanian, peternakan, perikanan, dan pariwisata. Sebagai wilayah pengembangan pertanian pedesaan, selain padi yang memberikan kontribusi cukup besar bagi penyediaan pangan masyarakat Kabupaten Bogor, sehingga sering disebut sebagai “Lumbung Padi Kabupaten Bogor di Wilayah Barat”. Produksi pertanian tanaman pangan lain yang menonjol adalah palawija jagung, ubi jalar, talas, ubi kayu, kacang-kacangan, dan mentimun, sedangkan produksi buah-buahan yang menonjol yaitu pisang. Pemasaran hasil produksi selain di wilayah Kabupaten Bogor juga dipasarkan di sentra perdagangan Jakarta. Sebagai wilayah pengembangan pariwisata di Kabupaten Bogor potensi pengembangan banyak didukung oleh letak geografis Kecamatan Pamijahan yang berdekatan dengan area kehutanan, Taman Hutan Nasional Gunung Halimun Salak, serta panorama alam pegunungan Gunung Salak yang juga berbatasan langsung dengan Kabupaten Sukabumi. Kecamatan Pamijahan terletak di ketinggian antara 550M-1000M diatas permukaan laut. Rata-rata curah hujan 250-300 MMTH dengan suhu udara antara 26°-28º celicius. Wilayah Kecamatan Pamijahan berbatasan dengan : a Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Cibungbulang b Sebelah Selatan berbatasan dengan Kecamatan Sukabumi c Sebelah Barat berbatasan dengan Kecamatan Leuwiliang d Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan CiampeaTenjolaya 37 Kecamatan Pamijahan terdiri dari 15 desa, 45 dusun, 139 RW, dan 472 RT. Jumlah penduduk pada Desember 2010 sebanyak 141.301 orang terdiri laki-laki berjumlah 71.962 orang, 69.339 orang, dan kepala keluarga 39.322 KK dengan mata pencaharian PNS 530 orang, TNIPolri 33 orang, Karyawanswasta 21.655 orang, Pedagang 13.685 orang, jasa 13.449 orang, Petanipeternak 22.141 orang, dan lain-lain 16.575 orang. Kecamatan Pemijahan terdiri dari lima belas desa yaitu Cimayang, Pamijahan, Gunung Meyan, Cibitung Wetan, Pasarean, Gunung Bunder I, Cibitung Kulon, Gunung Bunder II, Gunung Picung, Ciasihan, Gunung Sari, Ciasmara, Purwabakti, dan Cibunian dengan total jumlah kelompok tani 80 dan tingkat kemampuan pemula P berjumlah 6, lanjut L 46, madya M 27, dan Utama U 1. Tabel 5 berikut memperlihatkan rincian masing-masing desa di Kecamatan Pamijahan berdasarkan luas lahan sawah dan jumlah kelompok tani. Tabel 5. Luas Tanam Padi dan Jumlah Kelompok Tani di 15 Desa Kecamatan Pamijahan Tahun 2012 No. Desa Luas Tanam Padi ha Jumlah Kelompok Tani Kemampuan P L M U 1. Cimayang 224 3 - 3 - - 2. Pamijahan 503 5 - 5 - - 3. Cibening 444 7 2 3 2 - 4. Gunung Meyan 235 4 - 4 - - 5. Cibitung Wetan 265 5 - 4 1 - 6. Pasarean 341 5 - 5 - - 7. Gunung Bunder I 302 5 - 3 2 - 8. Cibitung Kulon 361 4 - 1 3 - 9. Gunung Bunder II 334 5 2 1 2 - 10. Gunung Picung 423 6 - 5 1 -

11. Ciasihan

689 6 - - 6 -

12. Gunung Sari

654 6 - 3 3 -

13. Ciasmara

665 8 - 4 3 1 14. Purwabakti 330 5 1 3 1 - 15. Cibunian 498 6 1 2 3 - Sumber : Ketua Penyuluh Desa Gunung Sari : Adang Wahidin diolah