Profil Lembaga dan Sejarah Berdirinya Visi dan Misi Visi

BAB III Gambaran Umum PSBK Panti Sosial Bina Karya “Pangudi Luhur” Bekasi

24

A. Profil Lembaga dan Sejarah Berdirinya

Panti Sosial Bina Karya “Pangudi Luhur” Bekasi adalah salah satu Unit Pelaksana Teknis Departemen Sosial yang memberikan Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial yang meliputi : pembinaan fisik, mental, sosial, mengubah sikap dan tingkah laku, pelatihan keterampilan dan resosialisasi, serta pembinaan lanjut bagi penyandang masalah gelandangan dan pengemis agar mampu berperan aktif dalam kehidupan bermasyarakat. Pada tanggal 04 Oktober 1961 dengan nama “Komando Penampungan Pendidikan dan Penyaluran Tuna Karya” Seluruh Jawa di Bekasi KOP.3.T.K. SK Mensos RI No. 41HUKKEPXI79 tanggal 1 November 1979 perubahan nama menjadi Panti Rehabilitasi Gelandangan pengemis dan Orang Terlantar PRPGOT H.Moeljadi Djojomartono Bekasi di bawah naungan Kantor Wilayah Departemen Sosial Propinsi Jawa Barat. SK Menteri Sosial RI No. 14HUKKEP1994 tentang Penamaan UPT PusatPantiSasana, perubahan nama menjadi Panti Sosial Bina Karya Pangudi Luhur Bekasi. Panti Sosial Bina Karya Pangudi Luhur Bekasi beralamat di Jalan H. M. Djojomartono No. 19 Departemen Sosial, Bekasi Timur, Jawa Barat.

B. Visi dan Misi Visi

“Mengembalikan fungsi sosial gelandangan, pengemis dan orang terlantar secara professional agar mampu berperan aktif, bermartabat yang memiliki kemandirian dalam kehidupan bermasyarakat” 24 Brosur PSBK. Panti Sosial Bina Karya “Pangudi Luhur” Bekasi. Copy righ 2007 dan 2009 Misi 1. Memberikan Pelayanan Rehabilitasi Sosial Terhadap Gelandangan dan Pengemis beserta Keluarganya. 2. Memberikan pencegahan agar orang tidak menggelandang dan pengemis. 3. Menyelenggarakan pengkajian model pelayanan Rehabilitasi Sosial dan sebagai fungsi Laboratorium penanganan Gelandangan dan Pengemis beserta keluarganya. 4. Memfasilitasi peran serta masyarakat dalam rangka meningkatkan Pelayanan Rehabilitasi Sosial. 5. Mengembangkan sistem rujukan sebagai jaringan kerja dengan instansi terkait.

C. Tugas Pokok, Tujuan dan Fungsi Panti