Rangkuman Umpan Balik dan Tindak Lanjut Kunci Jawaban

112 1. Jelaskan apa yang dimaksudkan dengan karya ilmiah Mengapa sebuah karya tulis disebut sebagai karya ilmiah dan apa pula perbedaan dengan karya tulis biasa 2. Jelaskan persamaan dan perbedaan karya ilmiah berupa skripsi, tesis, dan disertasi Petunjuk Penilaian 1. Bobot nilai pertanyaan butir 1 : 50 2. Bobot nilai pertanyaan butir 2 : 20 113 Kegiatan Pembelajaran 8 Teknik Penulisan Karya Ilmiah

A. Tujuan

Setelah Anda mempelajari modul ini Anda diharapkan mempunyai kemampuan sebagai berikut: 1. Menerapkan kaidah-kaidah penyusunan karya ilmiah dengan benar; 2. Menyusun karya ilmiah secara benar.

B. Indikator Pencapaian Kompetensi

1. Menerapkan kaidah-kaidah penyusunan karya ilmiah; 2. Menyusun karya ilmiah.

C. Uraian Materi

Pada kegiatan pembelajaran sebelumnya Anda sudah mempunyai pemahaman tentang pengertian karya ilmiah, kegunaan karya ilmiah, judul karya ilmiah, dan jenis-jenis karya ilmiah. Anda juga sudah berlatih menyusun karya ilmiah berupa makalah atau laporan buku atau bab. Pada kegiatan belajar 2 ini saya akan mngajak Anda untuk mendalami dan berlatih menulis karya ilmiah dengan memperhatikan kaidah-kaidah penulisan karya ilmiah. Kaidah-kaidah penulisan karya ilmiah tidak lain adalah tatacara penulisan karya ilmiah. Kegiatan pembelajaran ini akan berisi bahan dan ukuran karya ilmiah, kemudian dilanjutkan dengan berbagai macam teknik pengetikan, bahasa, dan penulisan sumber kutipan dan daftar pustaka.

1. Tatacara Penulisan Karya Ilmiah

a. Pengetikan

1 Jenis Huruf Diketik dalam Microsoft Word, jenis huruf times new roman 12 karakter. Seluruh naskah harus menggunakan huruf yang sama, kecuali istilah dalam bahasa asing dan bahasa daerah dapat ditulis miring. 2 Bilangan dan Satuan 114 Bilangan diketik dengan angka, kecuali pada permulaan kalimat, misalnya 10 g bahan. Bilangan decimal ditandai dengan koma, bukan dengan titik, misalnya berat hasil panen tembakau 2,5 kg. Satuan dinyatakan dengan singkatan resminya tanpa titik di belakangnya, misalnya m, g, kg, cal. 3 Jarak Baris Jarak antara 2 baris dibuat 2 spasi, kecuali intisari abstrak, kutipan langsung, judul daftar tabel dan gambar yang lebih dari 1 baris, dan daftar pustaka, yang diketik dengan jarak 1 spasi ke bawah. 4 Pengisian ruang Ruang yang terdapat pada halaman naskah harus diisi penuh, artinya pengetikan harus dari batas tepi kiri sampai ke batas tepi kanan, dan jangan sampai ada ruangan yang terbuang, kecuali apabila akan mulai dengan alinea baru, persamaan daftar, sub judul, atau hal-hal yang khusus. 5 Alinea baru Alinea baru dimulai pada ketikan yang ke-6 dari batas tepi kiri. a Permulaan kalimat Bilangan, lambang, atau rumus kimia yang memulai suatu kalimat, harus dieja, misalnya: sepuluh ekor tikus. b Penulisan judul, judul bab, dan subbab 1 Judul dan judul bab ditulis dengan huruf kapital semua. 2 Subjudul ditulis dengan huruf kecil, kecuali huruf pertama tiap unsur kata depanpreposisi. 3 Kata depan ditulis dengan huruf kecil semua di, ke, dari, pada, untuk, bagi, yang 4 Huruf pertama pada perulangan kedua yang menjadi subjudul ditulis dengan huruf kecil faktor- faktor…….,sumber- sumber…… 5 Penomoran bab menggunakan angka romawi: I, II, III, IV, V, dan seterusnya. 6 Penomoran subjudul dapat menggunakan angka arab atau campuran huruf dan angka. a Rincian ke bawah