Tempat dan Waktu Penelitian Sumber Data
                                                                                39 Wawancara digunakan sebagai teknik pengumpulan data utama. Penelitian
ini  menggunakan  wawancara  terbuka.  Pedoman  wawancara  yang  digunakan dalam  bentuk  bebas  terpimpin,  artinya  peneliti  hanya  melakukan  wawancara
mengenai garis besar pelaksanaan supervisi akademik oleh kepala sekolah yang meliputi persiapan sebelum pelaksanaan supervisi akademik, penerapan prinsip
supervisi,  penerapan  pendekatan  supervisi,  penerapan  teknik  supervisi,  dan
tindak lanjut hasil supervisi akademik.
2. Studi Dokumen
Teknik  studi  dokumen  digunakan  untuk  memperkuat  data  dan  informasi yang  telah  diperoleh  peneliti  agar  lebih  kredibel  dapat  dipercaya.  Dokumen
merupakan  catatan  peristiwa  yang  sudah  berlalu  yang  dapat  berbentuk  tulisan, gembar, maupun karya monumental Sugiyono, 2012: 329.
Dokumen  dalam  penelitian  ini  berupa  catatan  lapangan  selama  peneliti melaksanakan  penelitian  di  lapangan  terkait  dengan  pelaksanaan  supervisi
akademik  oleh  kepala  sekolah.  Dokumen  lain  yang  dijadikan  sebagai pendukung  tambahan  informasi  adalah  dokumen  mengenai  program  supervisi
akademik,  lembar  pengamatan  pembelajaran  atau  instrumen  supervisi,  notulen rapat  atau  berita  acara,  foto,  dan  laporan-laporan  terkait  pelaksanaan  supervisi
akademik. 3.
Observasi atau Pengamatan Metode  observasi  adalah  pengamatan  dan  pencatatan  dengan  sistematis
atas  fenomena-fenomena  yang  diteliti  Sutrisno  Hadi,  2004:  151.  Objek observasi  pada  penelitian  ini  adalah  lokasi  penelitian  untuk  mendeskripsikan
40 tempat penelitian. Objek observasi yang lain adalah aktifitas kepala sekolah dan
guru yang berhubungan dengan pelaksanaan supervisi akademik.