Pemandangan alam perbukitan dan pegunungan Resort Alahan Panjang

56 Gambar 25. Persepsi responden tentang kekurangan kawasan wisata Danau Diatas

4.4.5.10. Potensi wisata Danau Diatas

Berbagai kegiatan wisata yang sudah ada di Danau Diatas dan memiliki potensi yang sangat besar untuk dikembangkan adalah:

a. Pemandangan alam perbukitan dan pegunungan

Danau Diatas dikelilingi oleh perbukitan dan pegunungan. Perbukitan di tumbuhi oleh berbagai jenis pohon, terutama pohon cemara dan pinus. Selain itu, juga terdapat pemandangan Gunung Talang di bagian utara danau. Hijaunya pemandangan alam perbukitan dan hamparan air danau yang kebiruan ketika langit cerah memberikan kesan nyaman bagi yang memandangnya. Keindahan pemandangan alam di Danau Diatas ini akan semakin menarik apabila dinikmati dari View point yang direomendasikan maupun dari tempat lain yang lebih tinggi, seperti dari bukit-bukit di sekeliling danau.

b. Resort Alahan Panjang

Pengembangan kawasan wisata Danau Diatas di Resort Alahan Panjang dimulai pada tahun 1997, yakni dengan membangun tempat pertemuan, penginapan, tempat duduk santai, dan fasilitas lainnya Camat Lembah Gumanti 2003. Kawasan Resort Alahan Panjang dibangun pada areal yang luas di tepi danau bagian timur. Areal yang luas dan kontur kawasan yang landai, serta letak kawasan yang strategis karena berada di samping jalan utama, sehingga menjadikan kawasan Resort Alahan Panjang sebagai kawasan wisata utama yang banyak dikunjungi wisatawan. Menurut BAPPEDA Kabupaten Solok 2004 Terdapat tiga sasaran mendasar bagi kawasan ini yaitu: kurangnya fasilitas wisata 23 kurangnya Jenis aktivitas wisata 57 Kenyamana n kurang karena sampah 17 Pelayanan yang kurang ramah 3 57 Memberikan pelayanan terhadap wisatawan yang ingin bertamasya secara berkelompok, berkeluarga atau perorangan. Memberikan pelayanan terhadap wisatawan yang ingin bermukim dalam jangka waktu tertentu Memberikan pelayanan terhadap wisata konvensi sesuai dengan misi Kabupaten Solok saat ini, yaitu mempersiapkan wisata konvensi pertemuan. Kawasan ini menyediakan sarana dan prasarana konvensi di kawasan alam yang sejuk dan nyaman, sehingga kawasan Danau Diatas menjadi tujuan utama untuk pertemuan dan bertamasya.

c. Dermaga Danau Diatas