Globalisasi Televisi dan Identitas Kultural

BAB III GAMBARAN UMUM STASIUN METRO TV PROGRAM KICK ANDY DAN JURUSAN KPI FAKULTAS ILMU DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

A. Stasiun Metro TV 1. Sejarah stasiun Metro TV

Media Televisi Indonesia memperoleh hak siar untuk Metro TV pada tanggal 25 Oktober 1999. Metro TV merupakan anak perusahaan dari Media Group yang dipimpin oleh Surya Paloh, yang telah makan banyak asam-garam kehidupan media lokal di Indonesia pun merupakan pemilik dari sebuah media cetak ketiga terbesar di Indonesia, Media Indonesia. Pada awal berdirinya, Metro TV memperkerjakan 280 orang. Sekarang, lebih dari 900 orang, yang sebagian besar di bagian redaktur berita dan staf lapangan reporter dan camera men, menjadi karyawan anak perusahaan Media Group ini. Pada tanggal 25 November 2000, Metro TV, untuk pertama kalinya, mengudara di tujuh kota. Pada mulanya, Metro TV hanya mengudara selama dua puluh jam per hari. Namun, per 1 April 2001, Metro TV telah berhasil mengudara selama dua puluh empat jam non-stop. Membangun berbagai macam infrastruktur, fasilitas, dan tim kerja yang harus diselesaikan dalam tempo yang cukup singkat, sekitar sembilan bulan, adalah pekerjaan terberat yang harus dihadapi segenap karyawan dan direksi Metro TV pada masa awal berdirinya. Namun demikian, pekerjaan berat tersebut dapat dengan lancar dan sukses diselesaikan sehingga kemudian menghasilkan sebuah tim kerja yang solid dan profesional. Metro TV, sebagai stasiun TV berbasis berita, telah memberikan warna baru dan khas bagi industri penyiaran di Indonesia. Metro TV membawa cara pandang baru dalam menikmari berita, yang membuat sejumlah kalangan yang sebelumnya enggan menonton berita menjadi pihak-pihak yang antusias mengikuti perkembangan peristiwa terakhir yang terjadi di sekitar. Menengok visi perusahaan tahun 2006, yakni menjadi stasiun berita nomor satu di Indonesia dengan para penonton dan pemasang iklan setianya, segenap karyawan dan direksi Metro TV terus berinovasi untuk menciptakan program- program yang berkualitas. Selain daripada itu, Metro TV juga menaruh perhatian besar kepada para pemegang saham dan karyawan. Kesejahteraan segenap karyawan menjadi prioritas utama bagi Metro TV terlepas dari target untuk meningkatkan pertumbuhan dan keuntungan perusahaan. Visi a. Menjadi sebuah stasiun televisi berbasis berita yang berbeda dengan menawarkan sejumlah program hiburan dan gaya hidup berkualitas. b. Menyediakan kesempatan beriklan yang unik dan memiliki para penonton dan pemasang iklan setia. Misi a. Merangsang dan mempromosikan pertumbuhan bangsa dan Negara terhadap atmosfer demokrasi dalam rangka berpacu di dalam kompetisi global tanpa menanggalkan moral dan etika. b. Memberikan warna baru bagi industri pertelevisian dengan menawarkan cara penyajian berita yang lebih menarik dan sejumlah hiburan alternatif. Mencapai pertumbuhan yang signifikan dengan meningkatkan dan mendayagunakan segenap aset yang dimiliki serta meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan para karyawan, dan tak lupa menghasilkan keuntungan bagi para pemegang saham. . 35

2. Program Acara Stasiun Metro TV

Stasiun TV ini pada awalnya memiliki konsep agak berbeda dengan yang lain, sebab selain mengudara selama 24 jam setiap hari, stasiun TV ini hanya memusatkan acaranya pada siaran warta berita saja. Tetapi dalam perkembangannya, stasiun ini kemudian juga memasukkan unsur hiburan dalam program-programnya. Metro TV adalah stasiun pertama di Indonesia yang menyiarkan berita dalam bahasa Mandarin: Metro Xin Wen, dan juga satu-satunya stasiun TV di Indonesia yang tidak menayangkan program sinetron. Metro TV juga menayangkan siaran internasional berbahasa Inggris pertama di Indonesia Indonesia Now yang dapat disaksikan dari seluruh dunia. Stasiun ini dikenal memiliki presenter berita terbanyak di Indonesia Metro TV juga menayangkan program e-Lifestyle, yakni program talkshow yang membahas teknologi informasi dan telekomunikasi. Adapun daftar program acara unggulan adalah sebagai berikut : 1. Breaking News, adalah program berita tercepat dan terbaru saat sebuah kejadian atau peristiwa penting terjadi. Setiap program yang sedang 35 http:www.metrotvnews.comindex.phpmetromainabout