Break Even Point Volume Produksi Break Even Point Penerimaan

60 Point Harga menunjukkan bahwa harga minimal yang harus ditetapkan sebesar Rp. 48.191,-. Ini menunjukkan bahwa harga yang ditetapkan oleh PT Ojid Kharisma Nusantara lebih besar dari hasil perhitungan Break Even Point Harga, yang berarti pengolahan fillet Tuna Maguro memberikan keuntungan sebesar selisih harga yang ditetapkan dengan hasil perhitungan Break Even Point Harganya.

b. Break Even Point Volume Produksi

Break Even Point volume produksi pengolahan fillet tuna Maguro pada PT. Ojid Kharisma Nusantara adalah 171,5 Kg. Nilai ini berarti usaha pengolahan fillet tuna Maguro dengan harga jual Rp. 75.000,- tidak akan mengalami keuntungan maupun kerugian saat volume produksi mencapai 171,5 Kg. Volume produksi pada pengolahan fillet Tuna Maguro tahun 2010 yakni sebesar 14.065 Kg, yang berarti lebih besar dibandingkan dengan hasil perhitungan Break Even Point volume produksi yang sebesar 171,5 Kg. hal ini menunjukkan bahwa usaha pengolahan fillet Tuna Maguro tahun 2010 pada PT. Ojid Kharisma Nusantara memberikan keuntungan yang cukup besar jika dilihat dari selisih volume produksi dengan perhitungan Break Even Point volume produksinya.

c. Break Even Point Penerimaan

Break Even Point penerimaan pengolahan fillet tuna Maguro sebesar Rp. 8.264.756,5,-. Nilai tersebut menunjukkan pada saat harga jual fillet tuna Maguro perkilogram sebesar Rp. 48.191,- dan volume produksi sebesar 171,5 Kg, 61 maka usaha pengolahan fillet tuna Maguro tidak akan mengalami keuntungan maupun kerugian. Tahun 2010, pengolahan fillet Tuna Maguro menghasilkan penerimaan sebesar Rp. 1.054.931.250,- yang berarti lebih besar dari hasil perhitungan Break Even Point penerimaannya yang sebesar Rp. 8.264.756,5,-. Hasil ini menunjukkan bahwa usaha pengolahan fillet Tuna Maguro memberikan keuntungan karena penerimaan lebih besar daripada hasil perhitungan Break Even Point nya.

5.4.3.2 Break Even Point Pengolahan Fillet Tuna Maguro Co

Berikut ini tabel hasil perhitungan Break Even Point pengolahan fillet Tuna Maguro Co pada PT. Ojid Kharisma Nusantara pada tahun 2010. Tabel 19. Break Even Point Pengolahan Fillet Tuna Maguro Co No. Uraian Nilai 1. Biaya Tetap Biaya Pajak Bumi Bangunan Rp. 200.000,- Biaya Penyusutan Rp. 4.454.944,- Rp. 4.654.944,- 2. Biaya Variabel Biaya Bahan Baku Rp. 386.850.000,- Biaya Tenaga Kerja Rp. 53.160.000,- Biaya Bahan Pembantu Rp. 36.000.000,- Biaya Listrik dan Telepon Rp. 27.600.000,- Biaya Transportasi Rp. 36.000.000,- Rp. 539.610.000,- 3. Total Produksi 15.474 Kg 4. Biaya Variabel fillet tuna Maguro Co per kilogram Rp. 34.872,- 5. Harga Perkilogram Rp. 65.000,- Break Even Point Harga Fillet Tuna Maguro Co Rp. 35.172,- Break Even Point Volume Produksi Fillet Tuna Maguro Co 154 Kg Break Even Point Penerimaan Fillet Tuna Maguro Co Rp. 5.416.488,- Sumber : Data Sekunder Diolah 2010 62

a. Break Even Point Harga