Jenis dan Sumber Data Jumlah dan Metode Penarikan Sampel

potensial dilihat dari cukup banyaknya jumlah mahasiswa, khususnya Strata- 1 yang memakai laptop merek Asus. Penelitian ini dilakukan selama dua bulan yaitu pada bulan Desember 2012 sampai Januari 2013. Gambar 4. Kerangka Pemikiran Penelitian

3.3 Jenis dan Sumber Data

Penelitian ini menggunakan dua jenis data, yaitu data primer dan data sekunder. Penjelasan data primer dan sekunder adalah sebagai berikut: Karakteristik konsumen dan proses keputusan pembelian Faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian Sikap konsumen terhadap atribut produk Implikasi Manajerial dalam Keputusan Pembelian Laptop merek Asus Rekomendasi bagi Perusahaan Persaingan ketat pada industri laptop Studi perilaku konsumen laptop merek Asus Analisis Deskriptif Asus harus mempertahankan meningkatkan pangsa pasar Analisis Faktor Multiatribut Fishbein 1. Data primer diperoleh melalui observasi dan survei. Metode survei dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner. Kuesioner terdiri dari empat bagian. Bagian pertama merupakan screening, berupa pertanyaan mendasar untuk menyaring dan mengetahui apakah konsumen yang akan dijadikan responden benar-benar memiliki kriteria sebagai responden. Kriteria yang ditetapkan untuk menjadi responden adalah mahasiswa S1 Institut Pertanian Bogor yang pernah membeli dan menggunakan laptop merek Asus. Bagian kedua berisikan pertanyaan-pertanyaan mengenai karakteristik responden. Bagian ketiga berisikan pertanyaan-pertanyaan mengenai proses keputusan pembelian konsumen. Bagian keempat berisikan kuesioner tentang faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian konsumen. Bagian kelima berisikan kuesioner tentang pengukuran sikap konsumen terhadap atribut yang dimiliki oleh laptop merek Asus. Kuesioner penelitian dapat dilihat pada Lampiran 1. 2. Data sekunder diperoleh dari buku-buku, artikel, internet, literatur- literatur, dan skripsi-skripsi terdahulu yang berkaitan dengan permasalahan penelitian. Pengumpulan data sekunder bertujuan untuk lebih mendalami pemahaman permasalahan dalam penelitian dan untuk mendukung data primer yang didapatkan.

3.4 Jumlah dan Metode Penarikan Sampel

Pengambilan sampel untuk penelitian ini yaitu berdasarkan mahasiswa S1 Institut Pertanian Bogor yang membeli dan menggunakan laptop merek Asus. Rumus Slovin digunakan untuk menentukan ukuran minimal sampel yang dibutuhkan dari suatu populasi sehingga didapatkan sampel yang dapat menggambarkan serta mewakili data populasi, adapun rumus Slovin adalah sebagai berikut: n = 2 1 Ne N  ............................................................................ 1 Di mana : n = Jumlah sampel yang akan diambil N = Jumlah populasi e = Tingkat kesalahan yang dapat ditolerir Berdasarkan data Direktorat Administrasi dan Jaminan Mutu Pendidikan AJMP IPB, jumlah mahasiswa S1 IPB yang aktif sampai Oktober 2012 adalah 12.714 mahasiswa. Dengan rumus Slovin e = 10, maka diperoleh jumlah sampel untuk responden adalah: Tabel 3. Populasi mahasiswa Strata-1 IPB per 30 Oktober 2012 Fakultas Laki-laki Perempuan Jumlah Pertanian 659 962 1621 Kedokteran Hewan 290 381 671 Perikanan dan Ilmu Kelautan 648 713 1361 Peternakan 316 394 710 Kehutanan 690 785 1475 Teknologi Pertanian 859 703 1562 Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 1088 1463 2551 Ekonomi dan Manajemen 561 1128 1689 Ekologi Manusia 227 847 1074 Jumlah 5338 7376 12714 Sumber : Direktorat AJMP-IPB 30 Oktober 2012 100 22 , 99 1 , 12714 1 12714 2     n Jumlah sampel yang diambil sebanyak seratus responden pembulatan ke atas. Metode penarikan sampel dilakukan dengan teknik proporsional sampling. Proporsional sampling merupakan teknik pengambilan sampel dimana peneliti menetapkan proporsi atau jumlah tertentu untuk sampel yang memiliki karakteristik yang diinginkan dimana kategorinya telah ditentukan oleh peneliti. Tujuan dilakukan teknik proporsional sampling pada penelitian ini adalah agar semua fakultas dapat terwakili berdasarkan jumlah mahasiswa per fakultasnya. Berikut adalah sebaran sampel tiap fakultas agar respondennya terwakili. FAPERTA : 1621 12714 × 100 = 12,7 ≈ 13 FKH : 671 12714 × 100 = 5,3 ≈ 5 FPIK : 1361 12714 × 100 = 10,7 ≈ 11 FAPET : 710 12714 × 100 = 5,5 ≈ 6 FAHUTAN : 1475 12714 × 100 = 11,60 ≈ 12 FATETA : 1562 12714 × 100 = 12,28 ≈ 12 FMIPA : 2551 12714 × 100 = 20,06 ≈ 20 FEM : 1689 12714 × 100 = 13,28 ≈ 13 FEMA : 1074 12714 × 100 = 8,44 ≈ 8 Berdasarkan perhitungan dengan teknik proporsional sampling, didapatkan jumlah mahasiswa yang akan dijadikan responden untuk tiap fakultas yang terdiri dari Fakultas Pertanian sampai dengan Fakultas Ekologi Manusia. Hasil dapat dilihat pada Tabel 4. Tabel 4. Sebaran responden pada masing-masing Fakultas Fakultas Jumlah Responden Pertanian 13 Kedokteran Hewan 5 Perikanan dan Ilmu kelautan 11 Peternakan 6 Kehutanan 12 Teknologi Pertanian 12 Matematika dan Ilmu pengetahuan Alam 20 Ekonomi dan Manajemen 13 Ekologi Manusia 8 Jumlah 100

3.5 Metode Pengolahan dan Analisis Data