Bidang Pelayanan Kesehatan Tugas dan Fungsi Dinas Kesehatan Kabupaten Batu Bara 1. Kepala Dinas

3. Bidang Pelayanan Kesehatan

Bidang Pelayanan Kesehatan dipimpin oleh seorang Kepala. Bidang Pelayanan Kesehatan mempunyai sebagai tugas kesehatan yaitu membina pengembangan rumah sakit, puskesmas, usaha kesehatan khusus dan kefarmasian serta unit pelayanan kesehatan swasta di bidang Pelayanan Kesehatan. Fungsi Bidang Pelayanan Kesehatan pada Dinas Kesehatan Kabupaten Batu Bara: a. Menyusun rencana kegiatan Bidang Pelayanan Kesehatan dengan berpedoman kepada tuas pokok dan fungsi serta data dan program kerja Dinas Kesehatan dan Ketentuan yang berlaku sebagai pedoman kerja; b. Membagi tugas kepada bawahan sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku dan memberi arahan sesuai dengan bidang tugas dan permasalahannya; c. Memberi petunjuk dan bimbingan Kepada para kepala seksi dilingkungan Bidang Pelayanan Kesehatan sesuai dengan petunjuk dan ketentuan yang berlaku; d. Mengkoordinasikan para kepala seksi baik secara langsung maupun melalui pertemuan berkala agar terjalin hubunan kerjasama yang baik dan saling mendukung dalam pelaksanaan tugas masing-masing; e. Mengatur dan mendistribusikan tugas kepada para Kepala Seksi baik secara tertulis maupun lisan sesuai dengan bidang dan permasalahannya; f. Menyeleksi pelaksanaan kegiatan Kepala Seksi sesuai dengan rencana dan realisasinya; g. Memantau dan mengevaluasi pelaksanaan kegiatan Kepala Seksi dilingkungan Bidang Pelayanan Kesehatan untuk mengetahui perkembangan, hambatan dan permasalahan yang timbul serta upaya tindak lanjut penyelesaiannya; Universitas Sumatera Utara h. Mengawasi dan mengendalikan kegiatan Bidang Pelayanan Kesehatan supaya kegiatan sesuai dengan rencana; i. Meneliti dan menyeleksi konsep rencana kegiatan Kepala Seksi dilingkungan Bidang Pelayanan Kesehatan agar sesuai dengan rencana dan ketentuan yang berlaku; j. Mengkoordinir pelaksanaan tugas pengumpulan bahan penyelenggaran pembinaan, pengawasan, perkembangan rumah sakit dan puskesman, dan peningkatan mutu pelayana rumah sakit dan puskesmas pengelolaan obat-obatan ; k. Mengkoordinir pengumpulan bahan pelaksanaan usaha-usaha pembinaan rumah sakit khusus dan rumah sakit jiwa, dan mengkoordinasikan laporannya.

4. Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan