Metode Penelitian 1. Metode Penetapan Responden

56 3.2. Metode Penelitian 3.2.1. Metode Penetapan Responden Metode penetapan responden yang digunakan dalam kajian ini untuk analisis AHP dilakukan secara sengaja terhadap stakeholder-stakeholder yang dapat mewakili dan mengerti tentang strategi peningkatan PAD. Dari beberapa pihak yang terkait dengan pihak-pihak yang berkepentingan dengan rasio keungan pada APBD peneliti mengambil 4 stakeholder yang kemudian dijadikan responden pada kajian ini. Keempat responden dalam kajian ini adalah Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah PPKAD, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Bappeda, Sekretaris Daerah, serta Wakil Ketua DPRD. Aspek yang dikaji meliputi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah APBD yang difokuskan pada Anggaran Pendapatan.

3.2.2. Lokasi dan Waktu Kajian

Lokasi pelaksanaan kajian ini di Kabupaten Lampung Barat, Propinsi Lampung. Pengambilan data dilaksanakan selama dua bulan mulai dari bulan Oktober hingga November 2008. Pemilihan lokasi kajian ditempat ini didasarkan pada pertama posisi strategis Kabupaten Lampung Barat yang dianggap memenuhi semua kriteria permasalahan penelitian yang sedang dicari jawabannya melalui pendekatan riset lapangan. Kedua rata-rata Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Lampung Barat terhadap APBD relatif kecil yaitu sebesar 2,41 persen.

3.2.3. Metode Pengambilan Data

Metode pengambilan data digunakan teknik wawancara yang dibagi menjadi dua 2, yaitu langsung dan tidak langsung. Wawancara secara langsung dilakukan terhadap Sekretaris Daerah dan Wakil Ketua DPRD. Sedangkan wawancara tidak secara langsung melalui telepon yaitu pada Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah PKAD serta Kepala Badan Perencanaan Daerah Bappeda. Analisis data sekunder yang digunakan antara lain data PDRB, jumlah penduduk, dan APBD Kabupaten Lampung Barat yang diterbitkan oleh 57 BPS Kabupaten Lampung Barat. Jenis data sekunder yang dibutuhkan dalam kajian ini, sebagaimana disajikan dalam Tabel 12. Tabel 12. Jenis dan Sumber Data Sekunder No Jenis Data Karakteristik Data Periode Data Sumber Data 1 PDRB PDRB berdasarkan Harga Berlaku dan Harga Konstan 2003 – 2007 BPS Kabupaten Lampung Barat, Bappeda Kabupaten Lampung Barat 2 Jumlah Penduduk Kabupaten Lampung Barat dalam Angka 2003 – 2007 BPS Kabupaten Lampung Barat, 3 APBD Realisasi Anggaran Pendapatan Balanja Daerah Kabupaten Lampung Barat 2003 – 2007 BPS Kabupaten Lampung Barat, Bappeda Kabupaten Lampung Barat, PPKAD

3.3. Analisis Data

Dokumen yang terkait

Analisis Flypaper Effect Dana Alokasi Umum (DAU), Pendapatan Asli Daerah (PAD), Belanja Daerah Terhadap Efisiensi Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Sumatera Utara

3 74 100

Strategi Pelaksanaan Retribusi Terminal Guna Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Di Kota Rantauprapat (Studi Pada Dinas Perhubungan, Komunikasi, dan Informatika Kabupaten Labuhanbatu)

4 112 94

Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Melalui Penerimaan Retribusi Izin Mendidirikan Bangunan

19 165 120

Pengaruh Pertumbuhan Ekonomi, Pendapatan Asli Daerah, dan Dana Perimbangan terhadap Belanja Modal pada Pemerintah Kabupaten/Kota di Provinsi Sumatera Utara

2 38 82

Analisis Pengaruh Tingkat Kemandirian Fiskal, Pendapatan Asli Daerah Terhadap Indeks Pembangunan Manusia Melalui Belanja Modal Di Kabupaten/Kota Provinsi Sumatera Utara

1 30 114

Analisis Pengaruh Pendapatan Asli Daerah Dan Pengeluaran Pemerintah Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Deli Serdang Dalam Pelaksanaan Otonomi Daerah.

1 81 92

Pengaruh Dana Alokasi Umum (DAU) Dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Terhadap Belanja Langsung Pemerintah Kabupaten/Kota Di Sumatera Barat

3 56 90

Upaya-Upaya Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Melalui Penerimaan Retribusi Terminal Angkutan Penumpang Umum Dan Angkutan Barang Yang Dikelola Dinas Perhubungan Kota Padang Sidempuan

10 96 69

Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Dalam Pelaksanaan Otonomi Daerah (Studi...

0 37 3

Peran Kegiatan Kemetrologian Terhadap Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Pemerintah Kabupaten...

0 23 3