Sumber Daya Alam Kelangkaan Sumber Daya Ekonomi

Mengasah Kemampuan Ekonomi untuk Kelas X 8

1. Sumber Daya Alam

Sumber daya alam dapat dibedakan menjadi sumber daya alam yang dapat diperbarui renewable resources dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui non renewable resources. Sumber daya alam yang dapat diperbarui sumber daya alam yang memiliki kemampuan untuk mempertahankan atau mengganti diri reproduksi melalui proses alami atau dengan campur tangan manusia dan manajemen yang tepat. Contoh sumber daya alam yang dapat diperbarui adalah sebagian besar tanaman dan hewan-hewan, air, dan udara. Adapun sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang tidak memiliki kemampuan untuk mempertahankan atau mengganti diri reproduksi baik tanpa atau dengan campur tangan manusia. Sebagian besar dari sumber daya ini sedang dieksploitasi melebihi kemampuan pulihnya, walaupun ada yang dapat digunakan berkali-kali seperti minyak bumi, mineral, dan kayu hutan tropis. Sumber daya alam tersebut, terutama sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui jika terus dieksploitasi lama kelamaan akan habis, sedangkan kebutuhan manusia akan tetap ada. Sebagai contoh, menurut Lucky Sondakh, usaha pertambangan PT Freeport di Timika, Irian Jaya dapat menghasilkan sekitar 45.000 kg emas per tahun, dan PT New Mount di Sulawesi Utara menghasilkan sekitar 10.000 kg emas per tahun. Hal ini menunjukkan bahwa sumber daya alam adalah terbatas atau langka. Perlu diingat bahwa langka bukan berarti sedikit, tetapi adanya ketidak seimbangan antara kebutuhan manusia dan sumber daya yang tersedia. Contoh lain yang dialami sehari-hari adalah kebutuhan akan minyak bumi, misalnya, berupa bensin dan minyak tanah. Di beberapa daerah di Indonesia sering terdengar di berita adanya kelangkaan bensin dan minyak tanah, sehingga terjadi antrean panjang konsumen yang membutuhkannya. Hal ini menunjukkan bahwa sumber daya alam berupa bensin dan minyak tanah adalah langka atau terbatas. Sumber: Tempo,19 Februari 2006 PT Freeport merupakan salah satu perusahaan asing yang bekerja sama dengan pemerintah Indonesia. Perusahaan ini bergerak di bidang pertambangan emas yang termasuk sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui. Gambar 1.8 Fokus t 4VNCFSEBZBBMBN t 4VNCFSEBZBNBOVTJB t 4VNCFSEBZBNPEBM t 4VNCFSEBZBLFXJSBVTBIBBO

2. Sumber Daya Manusia