Analisis SWOT Sebagai Proses Manajemen Strategi

24

1.5.3 Analisis SWOT Sebagai Proses Manajemen Strategi

Agar strategi perusahaan atau organisasi disusun secara efektif, maka diperlukan adanya dapat informasi tentang kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman yang berkaitan dengan kondisi dan situasi perusahaan atau organisasi tersebut. Salah satu metode untuk mengetahui kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman perusahaan atau organisasi adalah analisis SWOT. Analisis SWOT terdiri atas : a. Strenght yaitu kekuatan-kekuatan yang dimiliki oleh organisasi yang dapat dimanfaatkan dalam mengatasi kelemahan organisasi. b. Weakness yaitu kelemahan-kelemahan adalah kelemahan-kelemahan yang terdapat dalam suatu organisasi yang dapat menghambat proses organisasi. c. Opportunities yaitu peluang yang dapat digunakan perusahan untuk memperbaiki kondisi perusahan. d. Threats yaitu ancaman-ancaman yang akan menghambat proses organisasi yang berasal dari luar organisasi. Langkah-langkah membuat analisis SWOT : 1 Identifikasi kelemahan dan ancaman yang paling urgen untuk diatasi secara umum pada semua komponen. 2 Identifikasi kekuatan dan peluang yang diperkirakan cocok untuk upaya mengatasi kelemahan dan ancaman yang telah diidentifikasi lebih dahulu pada langkah 1. 3 Masukkan butir-butir hasil identifikasilangkah 1 dan langkah 2 ke dalam bagan deskripsi SWOT. Langkah ini dapat dilakukan secara keseluruhan, atau jika terlalu banyak, dapat dipilah menjadi analisis SWOT untuk komponen masukan, proses, dan keluaran. Universitas Sumatera Utara 25 4 Rumuskan strategi atau strategi-strategi yang direkomendasikan untuk menangani kelemahan dan ancaman, termasuk pemecahan masalah, perbaikan, dan pengembangan lebih lanjut. 5 Tentukan prioritas penanganan kelemahan dan ancaman itu, dan susunlah suatu rencana tindakan untuk melaksanakan program penanganan. Dengan demikian, analisis SWOT merupakan salah satu langkah yang paling penting dalam memformulasikan strategi. Dengan menggunakan misi organisasi sebagai konteks, manajer mengukur kekuatan dan kelemahan internal kompetensi unggulan, demikian juga kesempatan dan ancaman eksternal. Tujuannya adalah untuk mengembangkan strategi yang baik yang mengekspoitasi kesempatan dan kekuatan menetralisisr ancaman, dan menghindari kelemahan. Dengan adanya rancangan manajemen strategi, para manajer di semua tingkat dalam perusahaan berinteraksi dalam perencanaan dan implementasi. Berikut ini dapat di tuangkan dalam matriks SWOT Tabel 1.1 : Matriks SWOT SStrenght Tentukan faktor-faktor kekuatan internal WWeakness Tentukan faktor-faktor kelemahan internal O Opportunity Tentukan faktor-faktor peluang eksternal Strategi SO : ciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang Strategi WO : ciptakan strategi yang meminimalkan kelemahan untuk memanfaatkan peluang Universitas Sumatera Utara 26 TThreats Tentukan faktor-faktor ancaman eksternal Strategi ST : ciptakan strategi yang menggunakan kekuatan untuk mengatasi ancaman Strategi WT : ciptakan strategi yang menimbulkan kelemahan dan menghindari ancaman Sumber :Rangkuti 2002 SWOT matriks menggambarkan berbagai alternatif strategi yang dapat dilakukan oleh organisasi yang didasarkan pada hasil analissi SWOT. Dalam analisa SWOT dapat menghasilkan 4empat kemungkinanan strategi alternatif yang dikenal dengan strategi strenght-opportunities SO, strategi Weakness-opportunities WO, strategi strenght- threatsST, strategi weakness-threats WT yaitu : 1. Startegi SO adalah strategi yang digunakan organisasi dengan memanfaatkan atau mengoptimalkan kekuatanStrenght S yang dimiliki untuk memanfaatkan berbagai peluangopportunity O. 2. Pada strategi WO adalah strategi yang digunakan organisasi dengan seoptimal mungkin minimalisisr kelemahanWeakness W yang ada untuk memanfaatkan berbagai peluangOpportunity O 3. Pada strategi ST adalah strategi yang digunakan organisasi dengan memanfaatkan atau mengoptimalkan kekuatanStrenght S untuk mengurangi berbagai ancamanThreats T yang mungkin melingkupi organisasi 4. Pada kuadran IV strategi WT; adalah strategi yang digunakan untuk mengurangi kelemahanWeakness W dalam rangka meninimalisir ancamanThreats T. Universitas Sumatera Utara 27

1.5.4 Dampak Bencana Erupsi Gunung Sinabung