Perencanaan Tindakan Proses Tindakan Siklus II

50

3.1.1.4 Refleksi

Refleksi dilakukan oleh peneliti dan peneliti pembantu setelah melakukan proses tindakan dan pengamatan dengan memberikan instrumen untuk diisi oleh siswa dan peneliti. Hasil refleksi digunakan sebagai bahan masukan dalam menetapkan masalah selanjutnya, yaitu pada siklus II. Apabila ada kekurangan pada siklus I maka hasil tersebut akan digunakan sebagai bahan perbaikan di siklus II, apabila ada kemajuan, maka akan dipertahankan, ditingkatkan, dan dikembangkan. Dengan adanya refleksi, kesulitan-kesulitan dan permasalahan siswa terhadap pelajaran dapat diketahui dan selanjutnya permasalahan tersebut dapat dicarikan jalan keluar.

3.1.2 Proses Tindakan Siklus II

Proses tindakan siklus II merupakan perbaikan pelaksanaan siklus I. Siklus II juga terdiri atas empat tahap, yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi.

3.1.2.1 Perencanaan

Dalam tahap perencanaan peneliti mempersiapkan hal-hal yang akan dilaksanakan pada siklus II dengan memperbaiki hasil refeksi sikus I. Adapun rencana tindakan yang akan dilaksanakan adalah 1 membuat perbaikan rencana pembelajaran kompetensi dasar bercerita dengan menggunakan media film kartun, 2 menyiapkan lembar observasi, lembar wawancara, lembar jurnal untuk 51 memperoleh data nontes pada siklus II, dan 3 menyiapkan rencana pembelajaran bercerita.

3.1.2.2 Tindakan

Dalam tahap ini, peneliti melakukan tindakan sesuai dengan rencana yang telah dibuat dengan memperbaiki hasil refleksi siklus I. Materi pelajaran masih sama dengan siklus II yaitu bercerita dengan menggunakan media film kartun. Pada siklus II pembelajaran dilakukan dua kali pertemuan. Langkah-langkah yang dilakukan peneliti adalah sebagai berikut. 1 Kegiatan Awal Dalam tahap ini peneliti mengkondisikan siswa untuk siap mengikuti pembelajaran, menjelaskan indikator yang harus dikuasai siswa dalam pembelajaran bercerita yairu mampu bercerita dengan runtut, lancar, intonasi tepat, dan ekspresi yang sesuai, menjelaskan tujuan pembelajaran terkait dengan indikator yang akan dicapai, menjelaskan manfaat pembelajaran yang akan diajarkan. Di siklus II ini peneliti memberikan sedikit perlakuan yang berbeda yaitu dengan meminta siswa untuk maju satu per satu dengan mengatakan, “ Saat ini mungkin saya belum bisa, tapi pasti saya bisa” Tujuannya adalah membuat suasana belajar yang berbeda, lebih akrab, dan memacu siswa untuk berani tampil di depan dengan percaya diri. 2 Kegiatan Inti Dalam pertemuan pertama di siklus ini peneliti kembali mengelompokan siswa ke dalam beberapa kelompok seperti halnya pada siklus I. Sebelum 52 menerangkan materi, terlebih dulu peneliti memberitahukan kesalahankekurangan yang terdapat di siklus I agar siswa tidak mengulanginya dan memperbaiki lebih baik lagi. Peneliti menerangkan kembali secara lebih mendalam kepada siswa terkait pembelajaran yang dilakukan yaitu bercerita dengan media film kartun. Peneliti memberikan stimulasi untuk menumbuhkan rasa percaya diri siswa agar lebih tereksplor dengan membuatnya lebih sering maju ke depan kelas dan bertanya dengan sikap berdiri. Peneliti berdiskusi dengan siswa mengenai materi pelajaran bercerita yang telah dilakukan sebelumnya. Berikutnya, peneliti memutarkan film kartun Micky De La Toya www. youtube. com melalui proyektor. Sebelumnya, siswa telah dibegikan lembar kerja dan rubrik penilaian seperti halnya pada siklus I untuk kemudian didiskuasikan bersama pada masing-masing kelompok. Berikutnya, pada pertemuan kedua peneliti kembali mengelompokan siswa dalam beberapa kelompok, peneliti memutarkan kembali film kartun Micky De La Toya guna mengingatkan kembali cerita yang dibawakan, kemudian peneliti melakukan pemantauan kerja kelompok siswa pada pertemuan sebelumnya, berikutnya peneliti mengadakan kompetisi bercerita dengan melibatkan seluruh siswa dalam memberikan penilaian terhadap penampilan temannya, peneliti memberi reward bagi siswa yang bersedia tampil kembali di kelas untuk memicu semangat siswa, peneliti meminta siswa untuk menceritakan kembali hasil diskusinya mengenai cerita kartun Micky De La Toya yang diputarkan, peneliti mengajak siswa menentukan siswa dari kelompok siapa yang paling bagus. 53 3 Kegiatan Akhir Dalam kegiatan penutup peneliti bersama siswa melakukan refleksi dan simpulan pembelajaran. Peneliti membagikan jurnal kepada siswa untuk diisi mengenai tanggapan siswa terhadap pembelajaran bercerita dengan menggunakan media film kartun Micky De La Toya.

3.1.2.3 Pengamatan

Dokumen yang terkait

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MELALUI TEKNIK CERITA BERANGKAI DENGAN MEDIA WAYANG GOLEK SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 KUDUS

6 73 260

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA FILM KARTUN DENGAN METODE TALKING STICK PADA SISWA KELAS VII C SMP NEGERI 1 BANJARHARJO BREBES

0 4 184

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA DENGAN URUTAN YANG BAIK MELALUI MEDIA GAMBAR SERI SISWA Peningkatan Kemampuan Bercerita Dengan Urutan Yang Baik Melalui Media Gambar Seri Siswa Kelas VII F SMP Negeri 1 Karangmalang Kabupaten Sragen.

11 21 16

PENDAHULUAN Peningkatan Kemampuan Bercerita Dengan Urutan Yang Baik Melalui Media Gambar Seri Siswa Kelas VII F SMP Negeri 1 Karangmalang Kabupaten Sragen.

0 1 7

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA DENGAN URUTAN YANG BAIK MELALUI MEDIA GAMBAR SERI SISWA Peningkatan Kemampuan Bercerita Dengan Urutan Yang Baik Melalui Media Gambar Seri Siswa Kelas VII F SMP Negeri 1 Karangmalang Kabupaten Sragen.

0 1 14

PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS 1V SD NEGERI 2 Peningkatan Kemampuan Bercerita Menggunakan Media Gambar Pada Siswa Kelas 1V SD Negeri 2 Beteng Klaten Tahun Pelajaran 2012/2013.

0 1 10

(ABSTRAK) PENINGKATAN KEMAMPUAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA FILM KARTUN SISWA KELAS VII F SMP NEGERI 1 MANDIRAJA, BANJARNEGARA.

0 0 2

(ABSTRAK) PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA WAYANG KARTUN PADA SISWA VII A SMP NEGERI I KANGKUNG KABUPATEN KENDAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

0 0 3

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA WAYANG KARTUN PADA SISWA VII A SMP NEGERI I KANGKUNG KABUPATEN KENDAL TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

0 0 218

PENINGKATAN KETERAMPILAN BERCERITA MENGGUNAKAN MEDIA KARTU BERGAMBAR UNTUK SISWA KELAS VII D SMP NEGERI 2 PRAMBANAN KLATEN.

0 0 198