Macam-macam Kompensasi Deskripsi dan Analisis Data Penelitian

55 dana milik Madrasah dan juga ditambah dengan dana BOS yang diterima oleh Madrasah. 6 Faktor intern dapat mempengaruhi organisasilembaga pendidikan untuk memberikan kompensasi adalah dana yang dimiliki organisasi lembaga pendidikan tersebut. Dimana organisasilembaga pendidikan tersebut memiliki kemampuan untuk membayar tenaga pendidik atau karyawan, dengan kompensasi yang sesuai dengan sistem yang berlaku di organisasi lembaga pendidikan tersebut. Dengan faktor tersebut, maka jelas bahwa adanya pengaruh terhadap penentuan kompensasi yang akan diterima oleh tenaga pendidikkaryawan. Sehingga di antara faktor yang mempengaruhi upah dan kebijakan kompensasi tersebut, faktor intern akan menjadi pertimbangan dalam memutuskan besaran kompensasi yang akan diberikan oleh organisasilembaga pendidikan kepada tenaga pendidikkaryawanya. Karena dengan faktor tersebut akan memberikan dampak terhadap kinerja para pendidik. Selain itu, cara untuk mempertahankan sumber daya manusia yang ada juga disebabkan oleh faktor tersebut, karenanya dalam memberikan kompensasi yang adil dan layak harus dipertimbangkan dengan baik dan matang. Meskipun dengan dana yang dimiliki oleh Madrasah tidak besar, namun Madrasah mendapatkan Bantuan Operasional Sekolah BOS sebesar 20 untuk memberikan gaji kepada tenaga pendidik. Akan tetapi dengan dana dari Madrasah dan dana BOS juga tidak dapat memberikan kompensasi yang cukup tinggi untuk diberikan kepada guru. Hal ini dikarenakan dana yang dimiliki oleh madrasah tidak banyak dari hasil pembayaran SPP peserta didik tidak terlalu besar. Selain itu, manajemen keuangan yang dikelola tidak sesuai dengan standar perencanaan keuangan yang baik, sehingga dana yang akan di alokasikan kepada kebutuhan yang lain tidak terencana dengan baik. 6 Wawancara dengan Kepala Madrasah Aliyah bapak H. Dodi Ahmadi, Lc pada hari rabu tanggal 13 November 2013 pukul 09.00 WIB. 56

4. Tujuan Kompensasi

Secara umum tujuan kompensasi adalah untuk membantu lembaga organisasilembaga pendidikan mencapai tujuan keberhasilan organisasilembaga pendidikan tersebut dan menjamin terciptanya keadilan internal dan eksternal. Ada pun tujuan lain dari kompensasi menurut Sedarmayanti adalah menghargai kinerja, menjamin keadilan, mempertahankan karyawan, memperoleh karyawan bermutu, mengendalikan biaya dan memenuhi peraturan. 7 Dengan sistem kompensasi yang sudah diterapkan di Madrasah AL-Ihsan, maka tujuan yang sudah dicapai menurut bendahara madrasah ibu Hj. Hayati Nufus yaitu dapat Memberikan motivasi kepada guru dan memberikan penghargaan kepada guru. 8 Meskipun belum dapat dikatakan adil dan layak pihak Madrasah akan berupaya memberikan kompensasi yang lebih layak dan adil untuk periode yang akan datang demi kesejahteraan tenaga pendidik. Selain itu, tujuan dalam memberikan kompensasi yang adil dan layak juga akan memberikan pelayanan jasa yang semakin baik yang diberikan oleh tenaga pendidik kepada Madrasah, sehingga memberikan kepuasan kepada dua belah pihak. Dengan begitu, Madrasah akan memiliki lebih banyak lagi tenaga pendidik yang bermutu dan profesional, dengan demikian hal tersebut akan memperbaiki kualitas tenaga pendidik yang sudah ada di Madrasah AL- Ihsan menjadi bertambah. Pencapaian tujuan kompensasi juga terbukti bahwa madrasah memiliki gurukaryawan yang profesioanl, seperti yang dikatakan oleh bendahara bahwa Meskipun gaji yang kami berikan tidak besar, akan tetapi kami memiliki gurukaryawan yang cukup profesional. 9 7 Sedarmayanti, Manajemen Sumber Daya Manusia, Reformasi Birokrasi dan Manajemen Pegawai Negeri Sipil Bandung: PT. Refika Aditama, 2011 cet. 5 8 Hasil wawancara dengan bendahara madrasah ibu Hj. Hayati Nufus pada hari Rabu tanggal 13 November 2013 pukul 13.00 WIB 9 Hasil wawancara dengan bendahara madrasah ibu Hj. Hayati Nufus pada hari Rabu tanggal 13 November 2013 pukul 13.00 WIB