Sepenting apa humas bagi keberlangsungan hidup PT. BPRS Harta Insan Karimah? Lalu bagaimana perusahaan menjalankan prinsip LBHI?

syarekat dan sebagainya, lalu saya olah sekitar 3000 karakter lalu saya kirim besok atau lusa sudah terbit tulisan saya di media massa, dan itu tidak bayar kalau orang kan taunya masuk media bayar berapa? Nah ini bagian dari strategi kami untuk meraih custumer dan meng-hugs media agar bisa berjalan bersama kita. T: Sedalam apa divisibagian humas berhubungan dengan orang-orang internal perusahaan? Bagaimana pula dengan eksternal perusahaanya? J: Kalo bicara sedalam apa tentunya dengan internal custumer dan karyawan sangat dekat kami menerapkan fungsi kekeluargaan, saling berhubungan, support satu sama lainnya, terkait dengan bagaimana kita menjaga branding HIK yaitu “bicara BPRS ya bicara HIK” tapi jangan sampai untuk menjaga branding tersebut kita sampai bleeding, bleeding itu mengeluarkan dana berlebihan namun tidak ada impact-nya untuk perusahaan. Dengan eksternal kita silaturahim terutama pemegang saham silaturahim pada founding. Itu bagian strategi kita berhubungan dengan internal perusahaan. T: Siapa saja pihak yang berhubungan dengan dengan humas HIK baik yang secara langsung tidak langsung? J: Semuanya berhubungan mulai dari direktur utama secara struktural sampai kebawah ini secara internalnya, kalo eksternal ya tadi dengan stakeholders, masyarakat, penabung, investor, deposan, pemerintah disini adalah BI, pajak, dan media massa. T: Apakah ada spesialisasi pembagian tugas pada bagian humas HIK? J: Tidak ada, semua dikerjaan bersama, tidak ada pendelegasian tugas yang ada hanya supporting misalnya kita ingin mem-publish berita maka kita akan meminta divisi IT untuk membantu mempublikasikannya di web pribadi atau di media. T: jadi tidak ada pembagian tugas ya pak? J: iya tidak ada kita semua multiskill, zaman sekarang harus memiliki multitalent, kalau tidak begitu nanti cost-nya terlalu besar, satu orang bisa mengerjakan berbagai macam tugas. T: Bagi HIK, berhubungan dengan media massa pentingkah? Sejauh mana? J: Ooh sangat penting media massa itu kan corong informasi. Kalo di marketing ada strategi above the line dan bellow the line. Buat yg above the line-nya ada media massa, koran, majalah, tv dan radio, above the line itu media yang mengeluarkan biaya banyak kita tidak mau kesana ke radio atau tv karena mereka kan cost center yah jadi kita sangat hati-hati menjalankan itu, sekali tayang 30 detik saja di tv itu bisa mengeluarkan biaya hingga 20 juta, sedangkan orang belum tentu menonton iklan tersebut, jadi kami lebih baik mengalihkan dana itu untuk direct selling saja, kalau bicara seberapa pentingnya jelas sangat penting media itu kan corong informasi perusahaan, jadi kita harus intimasi dengan media dekat sekali dengan media agar kalo ada event-event perusahaan kita bisa mengajak media, media sudah bukan orang lain lagi bagi kita jadi kita berhubungan sangat dekat, bahkan bahasa kami kami meng –hugs media, merangkul media, bahasanya hugs marketing pemasaran dengan cara merangkul, media sudah menjadi bagian penting bagi kita kalau tidak ada media kita tidak akan dikenal oleh masyarakat luas. T: Media apa saja yg berkerjasama dengan PT. BPRS Harta Insan Karimah? J: Sejauh ini kita kan bank syariah yah, maka kita sering berhubungan dengan media cetak Republika, karena Republika kan Koran bernuansa, bervisi, berwawasan dan ruhnya Islam tentunya pembacanya Muslim, lulusan pesantren, perguruan tinggi Islam jadi segmen kami tepat sekali beriklan di Republika. Kalo majalah kita ke Infobank, memilih Infobank karena majalah terbesar rujukan perbankan ya Infobank, satu-satunya media yang brandingnya masih kuat kalo bicara bank ya Infobank, kalo online nya lebih ke web pribadi di www.bprshik.com serta web Infobank yaitu infobanknews.com. Tapi bagi kami dampaknya tidak sehebat ketika masuk di majalah. Kalau hanya di web yang mau baca tidak begitu banyak.

T: Memungkinkan tidak pak publikasi HIK ini dimuat di majalah infobank dan di web

online infobank juga secara bersamaan? J: oo sangat mungkin sekali selama ini memang seperti itu yang terjadi, cuma efeknya kurang jika hanya dimuat di web, apalagi majalah Infobank kan oplahnya sudah puluhan ribu saya tidak tahu pasti hanya saja seluruh Indonesia sudah membaca, meskipun media online sudah menjadi gejala tetapi bagi sebagian orang membuka online itu malas, kadang tidak sempat, atau mengatakan bahwa online itu “tidak pasti ahh beritanya”, serta butuh yang melek media juga. Orang lebih memilih membaca yang berbentuk kertas karena bau kertasnya itu loh. T: Media apa yang paling sering dipergunakan HIK dalam mempublikasikan programproduk HIK? J: Media cetak. Republika dan majalah Infobank. Kalo online kita lebih ke web pribadi di www.bprshik.co.id T: Kalo publikasi secara online apakah ada biayanya? J: ohh tidak, selama ini jika secara online no biaya, kalau harus membutuhkan biaya kita tentu akan berhati-hati dan lihat dampaknya apa nih bagi kita, saya pernah baca satu buku tentang “tinggalkan advertising” zaman sekarang itu advertising sudah tidak dipakai zaman ini adalah era sosial media yang no budget karena iklan itu mahal loh, dan tidak semua orang mau mengeluarkan biaya untuk iklan, dampaknya belum jelas pula, hanya perusahaan besar yang masih menggunakan iklan perusahaan dengan saku dalam sulit untuk masuk ke media.

Dokumen yang terkait

Hubungan pemberian reward dan punishment dengan kinerja karyawan pada BPRS Harta Insan Karimah

7 51 129

Peranan account officer dalam menekan pembiayaan bermasalah di PT.BPR Syariah Harta Insan Karimah

1 16 97

Strategi Bank perkeditan Rakyat Syariah (BPRS) dalam pengelolaan risiko pembiayaan UKM: studi BPRS ALSALAAM cabang Cinere

0 3 108

Dampak pembiayaan syariah terhadap profitabilitas usaha mikro pada nasabah bank perkreditan rakyat syariah harta insan karimah kecamatan ciledug kota Tangerang

1 11 73

Rancang bangun sistem informasi penggajian karyawan (studi kasus: bank pembiayaan rakyat syariah harta insan karimah)

0 2 8

Strategi Pembiayaan Musyarakah Pada Usaha Kecil Dan Menengah Di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Harta Insan Karimah Cileduk

0 17 72

Strategi Media Relations Humas Lembaga Negara (Studi Deskriptif Kualitatif Strategi Media Relations Hupmas KPU Kota Surakarta dalam Menjalin Hubungan dengan Media Massa Lokal terkait dengan Pelaksanaan Pilkada Kota Surakarta Tahun 2015).

0 0 18

View of Pengembangan Kualitas SDM pada Bank Syariah dalam Perspektif Syariah: Studi Kasus PT. BPRS Harta Insan Karimah Bekasi

0 0 13

BAB I PENDAHULUAN - HUBUNGAN ANTARA KEPUASAN DENGAN KEPERCAYAAN NASABAH PADA BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH HARTA INSAN KARIMAH (BPRS HIK) BEKASI - Repository Fakultas Ekonomi UNJ

0 0 13

BAB III METODOLOGI PENELITIAN - HUBUNGAN ANTARA KEPUASAN DENGAN KEPERCAYAAN NASABAH PADA BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH HARTA INSAN KARIMAH (BPRS HIK) BEKASI - Repository Fakultas Ekonomi UNJ

0 0 18