Gambar Situasi Gambar Instalasi Diagram Garis Tunggal

32 Instalasi Listrik

1. Gambar Situasi

Yang menunjukan gambar posisi gedung bangunan yang akan dipasang instalasi listriknya terhadap saluran jaringan listrik terdekat. Data yang perlu ditulis pada gambar situasi ini adalah alamat lengkap, jarak terhadap sumber listrik terdekat tiang listrik bangunan yang sudah berlistrik untuk daerah yang sudah ada jaringan listriknya. Bila belum ada jaringan listriknya, perlu digambarkan rencana pemasangan tiang-tiang listrik.

2. Gambar Instalasi

Yang menunjukan gambar denah bangunan pandangan atas dengan rencana tata letak perlengkapan listrik dan rencana hubungan perlengkapan listriknya. Saluran masuk langsung ke APP yang biasanya terletak didepan bagian yang mudah dilihat dari luar. Dari APP ke PHB utama melalui kabel toefoer, yang biasanya berjarak pendek, dan posisinya ada didalam bangunan. Pada PHB ini energi listrik didistribusikan ke beban menjadi beberapa group kelompok : - Untuk konsumen domestik bangunan kecil, dari PHB dibagi menjadi beberapa group dan langsung ke beban. Biasanya dengan sistem satu fasa. - Untuk konsumen industri karena areanya luas, sehingga jarak ke beban jauh dari PHB utama dibagi menjadi beberapa group cabang Sub Distribution Panel baru disalurkan ke beban. Dalam perencanaan instalasi listrik pada suatu gedung bangunan, berkas rancangan instalasi listrik terdiri dari :

1. Gambar Situasi

2. Gambar Instalasi

3. Diagram Garis Tunggal 4. Gambar Rinci Gambar 2.8 Situasi Keterangan : A : Lokasi bangunan B : Jarak bangunan ke tiang C : kode tiang transformator U : menunjukkan arah utara Di unduh dari : Bukupaket.com Instalasi Listrik 33 Gambar 2.9 Denah rumah tipe T-125 lantai dasar Di unduh dari : Bukupaket.com 34 Instalasi Listrik Gambar 2.10 Instalasi rumah tipe T-125 lantai dasar Di unduh dari : Bukupaket.com Instalasi Listrik 35

3. Diagram Garis Tunggal

Yang menunjukan gambar satu garis dari APP ke PHB utama yang di distri- busikan ke beberapa group langsung ke beban untuk bangunan berkapasitas kecil dan melalui panel cabang SDP maupun sub panel cabang SSDP baru ke beban. Pada diagram garis tunggal ini selain pembagian group pada PHB utama cabang sub cabang juga menginformasikan jenis beban, ukuran dan jenis penghantar, ukuran dan jenis pengaman arusnya, dan sistem pembumian pertanahannya. Gambar 2.11 Diagram satu garis instalasi listrik pada bangunan gedung Tegangan Rendah Di unduh dari : Bukupaket.com 36 Instalasi Listrik Gambar 2.12 Diagram satu garis instalasi listrik pada bangunan gedung sistem Tegangan Menengah dan Tegangan Rendah

4. Gambar rinci meliputi :