Kerangka Pikir Penelitian Kajian Arsitektur Hijau Desa Adat Penglipuran Bali

5 Robert dan Brenda Vale 1991 mengatakan bahwa pendekatan hijau untuk lingkungan binaan melibatkan pendekatan holistik dengan desain bangunan, semua sumber daya yang masuk pada sebuah gedung akan menjadi material, bahan bakar, atau kontribusi pengguna yang perlu untuk dipertimbangkan jika arsitektur berkelanjutan dibuat untuk kesehatan manusia. Pendapat Sim Van Der Ryn dan Calthorpe 1996 menjelaskan bahwa kita harus dapat memasukkan sebuah pemahaman ekologi yang mendalam pada suatu desain dari produk, bangunan, dan lanskap. Menurut Brenda dan Robert Vale 1991, terdapat 6 prinsip dasar dalam perencanaan Green Architecture: 1. Conserving energy, yang berarti sebuah karya arsitektur seharusnya didesain atau dibangun dengan pertimbangan yang meminimalisir penggunaan bahan bakar fosil. 2. Working with climate, suatu karya arsitektur seharusnya didesain untuk bekerja baik dengan iklim dan sumber daya energi alam. 3. Minimizing new resources, suatu karya arsitektur seharusnya didesain untuk meminimalisir penggunaan sumber daya dan pada akhir penggunaan dapat dimanfaatkan untuk keperluan lainnya. 4. Respect for users, arsitektur hijau mempertimbangkan kepentingan manusia yang terlibat didalamnya. 5. Respect for site, suatu karya arsitektur didesain dengan meminimalisir perusakan alam. 6. Holism, semua prinsip diatas harus menyeluruh dijadikan sebagai pendekatan dalam membangun sebuah lingkungan.

2.3 Standar Pengukuran Arsitektur Hijau

Tingkat kehijauan suatu bangunan atau kawasan harus dapat diposisikan dalam tingkat yang dapat dimengerti atau diukur oleh suatu acuan standar tertentu. Karyono 2010 menjabarkan beberapa alat ukur atau standar yang telah banyak dirumuskan di negara-negara maju, yaitu: 1. BREEAM Building Research Establishment’s Environmental Assessment Method. BREEAM merupakan acuan penilaian tingkat hijau tertua di dunia. Parameter yang dinilai BREEAM meliputi 10 aspek, yaitu manajemen, kesehatan dan kualitas hidup, energi, transportasi, air, material, limbah, tata guna lahan dan ekologi, polusi, dan inovasi. Standar ini memberikan lima kategori hasil penilaian, yaitu Pass, Good, Very Good, Excellent, dan Outstanding. 2. LEED Leadership in Energy and Environmental Design. Sistem penilaian LEED menggolongkan enam tipe proyek, fasilitas, atau bangunan, yakni bangunan baru, bangunan eksisting, ruang interior, inti bangunan dan selubung bangunan, rumah, pengembangan lingkungan perumahan, sekolah, dan bangunan perbelanjaan. Empat penggolongan sertifikasi yang diberikan LEED adalah Certified, Silver, Gold, dan Platinum. LEED pada objek pengembangan lingkungan perumahan terdapat 49 kriteria hijau dalam 4 parameter yang digunakan Tabel 1. 6 Tabel 1 Parameter LEED for Neighborhood Development Rating System Pengembangan Lingkungan Perumahan Rating Nilai Maksimum 1. Smart Location Linkage a. Brownfield Redevelopment 2 b. High Priority Brownfield Redevelopment 1 c. Preffered Locations 10 d. Reduced Automobile Dependence 8 e. Bicycle Network 1 f. Housing and Jobs Proximity 3 g. School Proximity 1 h. Steep Slope Protection 1 i. Site Design for Habitat or Wetland Conservation 1 j. Restoration of Habitat or Wetland 1 k. Conservation Management of Habitat or Wetlands 1 2. Neighborhood Pattern Design a. Compact Development 7 b. Diversity of Uses 4 c. Diversity of Housing Types 3 d. Affordable Rental Housing 2 e. Affordable For-Sale Housing 2 f. Reducing Parking Footprint 2 g. Walkable Streets 8 h. Street Network 2 i. Transit facilities 1 j. Transportation Demand Management 2 k. Access to Surrounding Vicinity 1 l. Access to Public Spaces 1 m. Access to the Active Space 1 n. Universal Accessibility 1 o. Community Outreach and Involvement 1 p. Food Production 1 3. Green Construction and Technology a. Certified Green Building 3 b. Energy Efficiency in Building 3 c. Reduced Water Use 3 d. Building Reuse and Adaptive Reuse 2 e. Reuse of Historic Building 1 f. Minimize Site Disturbance through Site Design 1 g. Minimize Site Disturbance during Construction 1 h. Contaminant Reduction 1 i. Stormwater Management 5 j. Heat Island Reduction 1