Keadaan Siswa SDIT Nurul Amal

45 shalat dzuhur berjamaah pada jam istirahat sesi kedua, membaca Iqra dan Al- quran serta do’a-do’a harian pada masing-masing siswa setelah melaksanakan kegiatan makan siang, dan pada setiap hari jum’at juga anak-anak di didik untuk mengeluarkan shodaqoh dan shalat jum’at bagi siswa laki-laki setelah kelas III. Guru-guru SDIT Nurul Amal bukan saja dalam menerangkan pelajaran memasukkan nilai-nilai karakter, akan tetapi dalam keseharian itu di terapkan pada peserta didik, sebagai contoh dalam berbicara saja ada peraturannya, peserta didik tidak boleh berkata atau bicara kasar, harus bersikap baik, tidak boleh bertengkar dan saling mengejek dengan teman, dan selalu meminta maaf jika berbuat kesalahan, ini ada peraturannya dan sangsinya. Pergaulan peserta didik di sekolah ini cukup baik dengan konsekwensi peraturan yang dibuat bersama antara murid dengan guru terhadap kesalahan yang dilakukan, sehingga baik perkataan, sikap dan prilaku siswa dapat terjaga. Sekolah Dasar Islam Terpadu Nurul Amal selain membentuk peserta didik supaya menjadi anak-anak yang berakhlak dan mempunyai karakter yang baik, sekolah ini juga selalu melibatkan siswa-siswinya dalam kegiatan hari-hari besar Islam, seperti santunan di bulan Muharram dengan tujuan agar didalam diri peserta didik ada rasa empati dan perduli terhadap sesama. Pendidikan Sekolah Dasar Islam Terpadu Nurul Amal tidak hanya mendidik anak menjadi cerdas dan terampil saja, melainkan juga yang sangat penting adalah bagaimana membangun karakter, sikap dan prilaku sehingga menjadi manusia yang berbudi dan beradap serta berakhlakul karimah yang sangat dibutuhkan dalam pergaulan kehidupan kini dan akan datang. Seperti, kejujuran, kesopanan, tanggung jawab, kerjasama, toleransi, kedamaian, displin, keadilan, cinta kebahagiaan, kerendahan hati, kesederhanaan dan penghargaan. 2 Metode pendidikan karakter yang diterapkan di SDIT Nurul Amal seperti pembiasaan, keteladanan, nasehat, hukuman dan bercerita metode tersebut sangat penting dan berpengaruh terhadap pembentukkan karakter siswa. Tidak hanya metode yang di gunakan untuk pembentukkan karakter siswa SDIT Nurul Amal di 2 Hasil wawancara dengan wakil bidang kurikulum dan guru PAI SDIT Nurul Amal, pada tanggal 17-18 April 2014.