Evaluasi Pendidikan Karakter Pendidikan Berbasis Karakter 1. Pengertian Pendidikan Karakter

33 memerlukan perlakuan individual. Mereka penting dinilai kegiatan dan hasil belajarnya berdasarkan kemampuan dirinya. 67

B. Hasil Penelitian yang Relevan

Terdapat beberapa penelitian yang banyak mengangkat materi tentang karakter. Adapun penelitian yang penulis jadikan perbandingan adalah penelitian yang dilakukan oleh Ulfa Adilla dengan judul “Implementasi Pendidikan Agama Islam Berbasis Karakter di Madrasah Pembangunan UIN Jakarta”. Dan penelitian yang di lakukan oleh Anhar Mutak in dengan judul “Efektivitas Pembelajaran PAI Dalam Membentuk Karakter Bangsa”. Demikian dengan penelitian yang di lakukan oleh penulis dengan judul “Penerapan Pendidikan Berbasis Karakter di SDIT Nurul Amal Pondok Cabe Ilir Pamulang”. Maka dari penelitian tersebut dapat di simpulkan beberapa persamaan dan perbedaannya antara lain: 1. Penelitian yang dilakukan oleh Ulfa Adilla lebih menekankan kepada Implementasi Pendidikan Agama Islam Berbasis Karakter, sedangkan penelitian yang di lakukan oleh Anhar Mutakin lebih berorientasi kepada Efektivitas Pembelajaran PAI dalam Membentuk Karakter Bangsa. Kemudian penelitian yang dilakukan oleh penulis lebih menitik beratkan kepada Penerapan Pendidikan Berbasis Karakter di SDIT Nurul Amal Pondok Cabe Ilir Pamulang. 2. Tujuan dari penelitian yang dilakukan oleh Ulfa Adilla adalah untuk mengetahui meningkatkan mutu penyelenggaraan dan hasil pendidikan yang mengarah pada pencapaian pembentukan karakter dan akhlak mulia peserta didik secara utuh, terpadu, dan seimbang, sesuai standar kompetensi lulusan. Sedangkan tujuan dari penelitian yang di lakukan oleh Anhar Mutakin adalah untuk mengetahui Efektivitas Pembelajaran PAI dalam Membentuk Karakter Bangsa pada Siswa SMP Dwi Putra. Demikian pula penelitian yang dilakukan oleh penulis bertujuan untuk 67 Ibid, h. 147. 34 mengetahui Penerapan Pendidikan Berbasis Karakter yang di Terapkan di SDIT Nurul Amal. 3. Persamaan dari penelitian yang di lakukan dengan Ulfa Adilla, Anhar Mutakin dan penulis adalah masing-masing mengangkat tentang karakter . 4. Metodologi yang di gunakan oleh Ulfa Adilla, Anhar Mutakin dan penulis dalam melakukan penelitian adalah metode penelitian kualitatif. 5. Kesimpulan dari hasil penelitian yang dilakukan oleh Ulfa Adilla adalah bahwa Implementasi Pendidikan agama Islam berbasis karakter yang meliputi religius, jujur, tanggung jawab, toleransi, disiplin, peduli lingkungan, gemar membaca di MTS Pembangunan UIN Jakarta cukup baik karena aspek nilai-nilai karakter yang dituju tercapai dan di Implementasi. Sedangkan kesimpulan yang di dapat dari penelitian yang di lakukan oleh Anhar Mutakin adalah terdapat Efektivitas pembelajaran PAI yang di lakukan di sekolah SMP Dwi Putra, sehingga mampu membentuk karakter bangsa dalam diri siswa. Dan kesimpulan dari hasil penelitian penulis adalah penerapan pendidikan berbasis karakter di SDIT Nurul Amal menunjukkan hasil yang baik karena aspek nilai-nilai karakter yang dituju tercapai. 35

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Dalam usaha untuk memperoleh data-data yang diperlukan dalam penyusunan skripsi ini, peneliti melakukan penelitian secara langsung di SDIT Nurul Amal yang berlokasi di Jalan Selada II Rt 004011 Pondok Cabe Ilir kecamatan Pamulang Tangerang Selatan. Penelitian ini dilaksanakan pada semester genap bulan Februari sampai bulan April 2014.

B. Metode Penelitian

Dalam penulisan skripsi ini, penulis melakukan studi lapangan Field Research, yaitu meneliti langsung ke lapangan untuk mencari informasi sebanyak-banyaknya mengenai hal-hal yang dibutuhkan dalam penelitian ini agar dapat diperoleh fakta, data dan informasi yang lebih objektif dan akurat. Adapun dalam pembahasannya, penulis menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis, yakni memaparkan secara mendalam dengan apa adanya secara obyektif sesuai dengan data yang dikumpulkan.

C. Sumber Data

Dalam penelitian ini sumber data yang dipilih yaitu guru, Wakil Bidang Kurikulum dan siswa SDIT Nurul Amal.

D. Teknik Pengumpulan Data

Untuk pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh dengan mengamati secara langsung. Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan beberapa macam teknik pengumpulan data dan tentu saja hal ini disesuaikan dengan masalah yang akan diteliti. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan teknik sebagai berikut: