Latar Belakang Masalah PENUTUP

3 karangan, penggunaan kosa kata yang belum maksimal, penggunaan ejaan dan tanda baca yang masih salah, terbatasnya kemampuan siswa dalam mengembangkan gagasan atau ide menjadi suatu bentuk karangan, terbatasnya kemampuan siswa dalam berimajinasi dan memberi kesan hidup pada objek karangan. Selain itu, siswa juga belum bisa memaksimalkan penginderaan dalam menulis paragraf deskripsi. Keadaan ini mengakibatkan tidak efektifnya pembelajaran menulis di kelas. Agar siswa dapat maksimal dalam menulis perlu distimulus dengan bahan ajar yang menarik. Untuk itu, guru perlu mencari upaya yang dapat membuat siswa tertarik agar siswa dapat menulis dengan baik dan dapat menjadikan pembelajaran menulis lebih menyenangkan. Seorang guru dalam memberikan pengajarannya dituntut untuk memiliki keterampilan yang lebih baik dalam berbahasa. Guru diharapkan dapat mengelola kelas agar kegiatan proses belajar mengajar dapat tercapai sesuai tujuan. Dalam pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia, guru dapat memanfaatkan bahan ajar dan media yang tepat. Kegunaan media yang tepat untuk pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia akan merangsang anak-anak untuk lebih bersemangat dan lebih menyenangi pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia yang sedang berlangsung. Dengan demikian, materi yang sedang diajarkan akan lebih mudah ditangkap oleh para siswa. Penulis tertarik untuk melakukan penelitian peningkatan kemampuan menulis siswa, utamanya menulis karangan deskripsi dengan media gambar. Media gambar dipilih dengan pertimbangan bahwa media ini merupakan media paling umum digunakan, harganya terjangkau, mudah diingat oleh siswa, guru dapat menunjukkan benda-benda yang tidak mungkin dibawa ke dalam kelas, dan relevan dengan pencapaian kompetensi dasar dan karakteristik siswa. Selain itu, media gambar juga dapat mempermudah guru dalam mengajar dan siswa dalam mengingat apa yang dilihat, mengembangkan kreativitas, daya imajinasi, serta mempermudah siswa dalam menuangkan ide-ide kreatif mereka. 4 Penggunaan media gambar ini digunakan sebagai alternatif pembelajaran menulis karangan deskripsi. Dengan media gambar diharapkan siswa akan lebih tertarik untuk menuangkan ide dan gagasan dalam bentuk tulisan. Selain itu media gambar juga diharapkan dapat menciptakan situasi pembelajaran yang menyenangkan, tenang, dan santai sehingga mengurangi kejenuhan pembelajaran menulis selama ini. Pembelajaran menulis karangan deskripsi dengan media gambar ini merupakan langkah yang dapat memberikan kesempatan kepada guru untuk dapat menggunakan sebuah gambar sebagai media dalam proses mengajar di kelas. Penyajian gambar digunakan untuk memfasilitasi siswa dalam menulis paragraf deskripsi. Siswa diminta untuk membuat paragraf berdasarkan gambar tersebut. Dengan demikian, ide dan gagasan siswa akan lebih mudah dituangkan secara jelas, konkrit, dan lengkap. Permasalahan utama yang menjadi fokus dalam penelitian tindakan kelas ini adalah rendahnya keterampilan dalam menulis karangan deskripsi pada siswa kelas delapan MTs Madrasah Tsanawiyah Nur Asy- Syafi’iyah. Berdasarkan uraian di atas penulis memiliki ketertarikan untuk meneliti dengan judul “Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Melalui Media Gambar pada Siswa Kelas VIII MTs Nur Asy- Syafi‟iyah YASPINA Ciputat, Tangerang .” B. Identifikasi Masalah Berdasarkan latar belakang yang dikemukakan di atas, maka masalah yang dapat diidentifikasi adalah sebagai berikut: 1. Terbatasnya kemampuan siswa dalam mengembangkan gagasan atau ide menjadi suatu bentuk karangan. 2. Terbatasnya kemampuan siswa dalam berimajinasi dan memberi kesan hidup pada objek karangan. 3. Pembelajaran menulis karangan deskripsi membosankan dan tidak menarik. 5 4. Tulisankarangan siswa belum menunjukkan sebagai karangan yang baik atau belum maksimal. 5. Siswa belum bisa memaksimalkan penginderaan dalam menulis karangan deskripsi. 6. Perlunya media yang tepat untuk meningkatkan keterampilan menulis pada siswa.

C. Pembatasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah tersebut, masalah yang akan dikaji dalam penelitian ini dibatasi pada peningkatan keterampilan menulis karangan deskripsi dengan media gambar pada siswa kelas VIII MTs Nur Asy- Syafi’iyah. Peneliti memilih permasalahan tersebut karena selama ini siswa merasa kesulitan mencari ide atau gagasan saat menulis. Siswa juga mengalami kejenuhan saat pembelajaran berlangsung.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan pembatasan masalah di atas, maka yang menjadi rumusan masalah yang diajukan dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana peningkatan kemampuan menulis karangan deskripsi dengan pemanfaatan media gambar pada siswa kelas VIII di MTs Nur Asy- Syafi’iyah Tahun Pelajaran 2014-2015?

E. Tujuan Penelitian

Penelitian ini, bertujuan untuk: 1. Mengetahui peningkatan kemampuan menulis karangan deskripsi siswa kelas VIII di MTs Nur Asy- Syafi’iyah Tahun Pelajaran 2014-2015.

F. Manfaat Penelitian

Manfaat hasil penelitian tindakan kelas ini utamanya adalah untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam menulis karangan deskripsi. Maka manfaat hasil penelitian ini dapat diperuntukan antara lain: 6 1. Manfaat Teoretis a. Bagi peneliti Menambah ilmu pengetahuan mengenai pembelajaran menulis karangan deskripsi dan mengembangkan teori pembelajaran menulis karangan deskripsi dengan menggunakan media gambar. b. Bagi Guru Untuk memperkaya strategi dalam pembelajaran menulis, untuk memperbaiki metode mengajar yang selama ini digunakan agar dapat menciptakan kegiatan belajar mengajar yang menarik dan tidak membosankan. 2. Manfaat Praktis a. Untuk memperkaya pengembangan strategi dalam pembelajaran menulis. b. Untuk memperbaiki strategi mengajar yang selama ini digunakan agar dapat menciptakan serta menerapkan kegiatan belajar mengajar yang menarik dan tidak membosankan. 7

BAB II LANDASAN TEORI

A. Hakikat Menulis

1. Pengertian Menulis

Menurut Hendry Guntur Tarigan, m enulis ialah “menurunkan atau melukiskan lambang-lambang grafik yang menggambarkan suatu bahasa yang dipahami oleh seseorang, sehingga orang lain dapat membaca lambang- lambang grafik tersebut”. 1 Bila seseorang dapat memahami bahasa dan grafik itu maka mereka juga dapat mengerti tujuan pesan yang disampaikan.Pesan itu dibungkus dalam lambang grafik dalam bentuk tertulis. Sedangkan menurut Sabarti Akhadiah, menulis merupakan suatu proses aktivitas seseorang dalam menuangkan pikiran, ide-ide, perasaan, dan pendapat. 2 Selain itu, menulis juga merupakan alat komunikasi secara tidak langsung. Menulis dapat didefinisikan sebagai suatu kegiatan penyampaian pesan dengan menggunakan tulisan sebagai mediumnya.Pesan adalah isi atau muatan yang terkandung dalam suatu tulisan. Selain itu, Antar Semi mengungkapkan bahwa keterampilan menulis atau mengarang merupakan pemindahan pikiran atau perasaan kedalam lambang bahasa. 3 Dari pendapat Semi tersebut mengandung makna bahwa menulis merupakan hasil dari proses pemikiran berupa ide atau gagasan dalam bentuk lambang tulisan. Berdasarkan pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa menulis adalah keterampilan berbahasa untuk berkomunikasi mengungkapkan pikiran, ide-ide, perasaan dan pendapat dengan menggunakan tulisan sebagai mediumnya. 1 Henry Guntur Tarigan, Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa, Bandung: Angkasa, 2008, h. 22 2 Sabarti, Akhadiah. Dkk. Menulis 1, Jakarta: Universitas Terbuka, 2001, h. 13 3 Antar, Semi. Menulis Efektif, Padang: Angkasa Raya, 1990, h. 8

Dokumen yang terkait

Peningkatan keterampilan menulis puisi melalui media lagu Ada Band Surga Cinta pada siswa kelas VIII MTS Nur Asy-Syafi’iyah (YASPINA) Ciputat, Tangerang.

0 7 147

Peningkatan keterampilan menulis puisi melalui media lagu Ada Band "Surga Cinta" pada siswa kelas VIII MTs Nur Asy-Syafi'iyah (Yaspina) Ciputat, Tangerang

2 14 147

Peningkatan keterampilan menulis puisi melalui media lagu Ada Band “Surga Cinta” pada siswa kelas VIII MTs Nur Asy-Syafi’iyah (Yaspina) Ciputat, Tangerang

1 10 147

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI MELALUI STRATEGI KRATIF PRODUKTIF DENGAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IVB SDN WONOSARI 03 SEMARANG

0 3 220

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Dengan Menggunakan Media Gambar Pada Siswa Kelas VII SMP N 3 Blora.

0 1 15

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR Peningkatan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Dengan Menggunakan Media Gambar Pada Siswa Kelas VII SMP N 3 Blora.

1 4 15

MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR SERI PADA Meningkatkan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Melalui Penggunaan Media Gambar Seri Pada Siswa Kelas IV SD Premulung Surakarta Tahun Ajaran 2012/2013.

0 2 16

MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR SERI PADA Meningkatkan Keterampilan Menulis Karangan Deskripsi Melalui Penggunaan Media Gambar Seri Pada Siswa Kelas IV SD Premulung Surakarta Tahun Ajaran 2012/2013.

0 1 12

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI MELALUI MODEL CIRC DENGAN MEDIA GAMBAR FOTOGRAFI PADA SISWA KELAS IV SD 1 KALIPUTU KUDUS

0 0 21

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI MELALUI MODEL MIND MAPING DENGAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS IV

0 0 16