Pengertian Belajar dan Pembelajaran

15

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Landasan Teori

2.1.1 Pengertian Belajar dan Pembelajaran

Belajar merupakan suatu kegiatan atau usaha yang dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Pengertian atau tafsiran tentang belajar dan pembelajaran telah banyak dikemukakan oleh para ahli. Berikut pendapat tentang belajar dan pembelajaran dari para ahli. Menu rut Rifa’i Anni 2011: 82, belajar merupakan proses penting bagi perubahan perilaku setiap orang dan belajar mencakup segala sesuatu yang diperkirakan dan dikerjakan oleh seseorang. Belajar memegang peranan penting di dalam perkembangan, kebiasaan, sikap, keyakinan, tujuan, kepribadian, dan bahkan persepsi seseorang. Hudojo 1988: 1 berpendapat bahwa seseorang dikatakan belajar bila dapat diasumsikan dalam diri orang itu suatu proses kegiatan yang mengakibatkan perubahan tingkah laku. Perubahan tingkah laku tersebut dapat diamati dan berlaku dalam waktu yang relatif lama. Di dalam perubahan tingkah laku diperlukan usaha sehingga seseorang dapat berubah dari kondisi yang tidak mampu melakukan sesuatu menjadi mampu melakukannya. Slavin menyatakan bahwa belajar merupakan perubahan individu yang disebabkan oleh pengalaman. Sedangkan Gagne menyatakan bahwa belajar merupakan perubahan disposisi atau kecakapan manusia yang berlangsung selama periode waktu tertentu, dan proses perubahan tingkah laku itu tidak berasal dari proses pertumbuhan Rifa’i Anni, 2011: 82. Belajar dan pembelajaran merupakan suatu hal yang berbeda. Belajar berkaitan dengan suatu kegiatan sedangkan pembelajaran berkaitan dengan cara dalam belajar. Suherman at al. 2003: 7, berpendapat bahwa pembelajaran merupakan upaya penataan lingkungan yang memberi nuansa agar program belajar tumbuh dan berkembang secara optimal. Briggs sebagaimana dikutip oleh Rifa’i Anni 2011: 191 berpendapat bahwa pembelajaran adalah seperangkat peristiwa events yang mempengaruhi peserta didik sedemikian rupa sehingga peserta didik tersebut memperoleh kemudahan. Sedangkan Gagne Rifa’i Anni, 2011: 192, menyatakan bahwa pembelajaran merupakan serangkaian peristiwa eksternal peserta didik yang dirancang untuk mendukung proses internal belajar. Pembelajaran secara internal peserta didik dapat terjadi apabila peserta didik tersebut melakukan self- instruction berdasarkan peristiwa eksternal yang berasal dari guru. Berdasarkan pengertian-pengertian tersebut, dapat diketahui bahwa belajar merupakan suatu kegiatan yang dapat mengakibatkan perubahan tingkah laku yang berupa pemahaman, keterampilan, dan sikap yang disebabkan oleh pengalaman. Sedangkan pembelajaran merupakan suatu cara yang digunakan agar seseorang dapat memperoleh kemudahan dalam belajar. Dalam penelitian ini, dengan melalui kegiatan-kegiatan dalam pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving TAPPS strategi REACT diharapkan peserta didik dapat memperoleh kemudahan dalam belajar untuk memperoleh pemahaman terkait materi garis singgung lingkaran dan kemampuan komunikasi matematis.

2.1.2 Teori Belajar