Visi, Misi dan Logo Permodalan Struktur Organisasi

4.2. Visi, Misi dan Logo

Visi: Menguasai pangsa pasar kain kemeja formal menengah keatas, khususnya untuk Yarn Dyed Fabric. Misi: Menciptakan produk unggulan berkelas dunia. Logo: “ Kucing Bertopi dan Berdasi” 5 Pilar Penyangga: 1. Mengutamakan keselamatan kerja safety. 2. Menciptakan produk yang bermutu tinggi dan konsisten quality. 3. Pengiriman delivery yang tepat waktu. 4. Biaya cost yang rendah. 5. Meningkatkan kualitas sumberdaya manusia human resource.

4.3. Permodalan

Pihak pemegang modal PT. Unitex terdiri dari perusahaan, perorangan dan umum. Pemegang saham terbesar adalah Unitika sebesar 44,14 sedangkan masyarakat umum hanya sebesar 12,61. Pemegang saham PT. Unitex masih didominasi oleh pihak asing yaitu Jepang, sehingga Presiden Direkturnya dipegang oleh orang Jepang yaitu Yoshinori Endo. Komposisi pemegang saham PT. Unitex dapat dilihat pada Tabel 2. Tabel. 2 Komposisi pemegang saham PT. Unitex. No. Nama Pemilik Persentase 1. Unitika Limited, Jepang 44,14 2. Marubeni Corporation, Jepang 25,23 3. Henry Onggo 9,40 4. Henry Lohanata 8,61 5. H. Sugi Hadi Prawiro 0,01 6. Umum 12,61 Sumber: Data Internal Perusahaan, 2004

4.4. Struktur Organisasi

PT. Unitex dipimpin oleh seorang Presiden Direktur President Director yang membawahi empat direktur yaitu, Direktur Pemasaran Marketing Director, Biro Koordinasi Pusat Central Coordination Beureu, Direktur Produksi Factory Director dan Direktur Administrasi Administration Director. Direktur Pemasaran membawahi Departemen Pemasaran, Direktur Produksi membawahi tujuh departemen bagian produksi, yaitu Spinning, Weaving, Dyeing Finishing, Yarn Dyeing, Technical Production, Guarantee Of Quality dan Utility . Direktur Administrasi membawahi dua departemenbagian yaitu, Accounting dan General Affair Personel GAP sedangkan Biro Koordinasi Pusat hanya berfungsi untuk mengontrol produksi sesuai dengan order yang diterima dari kantor Jakarta baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri. Secara umum struktur organisasi PT. Unitex digambarkan dalam struktur organisasi PT. Unitex Tbk Bogor Lampiran 1.

4.5. Uji Validitas