Hipotesis Penelitian Definisi Operasional Variabel Penelitian

3.3. Hipotesis Penelitian

Hipotesis adalah jawaban sementara yang menyatakan adanya hubungan diantara variabel-variabel tertentu. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Kompensasi memiliki hubungan yang negatif dan signifikan dengan tingkat turnover karyawan, sehingga semakin memuaskan kompensasi yang diberikan perusahaan maka ada kecenderungan semakin rendah tingkat turnover karyawan. 2. Pekerjaan itu sendiri memiliki hubungan yang negatif dan signifikan dengan tingkat turnover karyawan, sehingga semakin puas karyawan terhadap pekerjaannya maka ada kecenderungan semakin rendah tingkat turnover karyawan. 3. Promosi pekerjaan memiliki hubungan yang negatif dan signifikan dengan tingkat turnover karyawan, sehingga semakin memuaskan promosi yang diberikan perusahaan kepada karyawan maka ada kecenderungan semakin rendah tingkat turnover karyawan. 4. Hubungan atasan dan bawahan memiliki hubungan yang negatif dan signifikan dengan tingkat turnover karyawan. Semakin erat hubungan kerja antara atasan dengan bawahan, maka ada kecenderungan semakin rendah tingkat turnover karyawan. 5. Hubungan kerja antar sesama karyawan memiliki hubungan yang negatif dan signifikan dengan tingkat turnover karyawan. Semakin erat hubungan yang terjadi antar sesama karyawan, maka ada kecenderungan semakin rendah tingkat turnover karyawan. 6. Kondisi kerja memiliki hubungan yang negatif dan signifikan dengan tingkat turnover karyawan. Semakin puas karyawan terhadap kondisi kerja di perusahaan, maka ada kecenderungan semakin rendah tingkat turnover karyawan.

3.4. Definisi Operasional Variabel Penelitian

Definisi operasional ini merupakan suatu pengertian secara operasional mengenai variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian, yaitu: 1. Karyawan adalah orang yang bekerja di perusahaan yang bersangkutan. Karyawan adalah aset utama perusahaan yang menjadi perencana dan pelaksana aktif dari setiap aktivitas organisasi. 2. Kepuasan kerja adalah perasaan seseorang terhadap pekerjaannya setelah membandingkan keadaan yang sebenarnya dengan harapan. 3. Kompensasi adalah imbalan jasa atau balas jasa yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawan, berupa upahgaji dan tunjangan. Pengukuran: gaji yang diterima, bonus yang diberikan perusahaan, tunjangan insentif, kesehatan dan pengobatan, fasilitas poliklinik, kantin, transportasi antar-jemput yang diberikan perusahaan. 4. Pekerjaan itu sendiri adalah sifat pekerjaan yang dilakukan oleh karyawan yang meliputi aktivitas-aktivitas apa saja yang dilakukan dalam pekerjaannya. Pengukuran: Kepastian kerja yang diberikan perusahaan pada jabatan, kesempatan untuk menyelesaikan pekerjaan dengan menggunakan kemampuan sebaik-baiknya, kebanggaan dengan bekerja di perusahaan, kepuasan terhadap pekerjaan saat ini, kesempatan yang diberikan perusahaan untuk menyelesaikan sendiri pekerjaan. 5. Promosi pekerjaan adalah kesempatan yang diberikan perusahaan kepada karyawan untuk mengembangkan karir di perusahaan. Pengukuran: Peluang untuk mendapatkan promosi pekerjaan di perusahaan, pelatihan untuk naik ke jabatan yang lebih tinggi, pengembangan karir di dalam perusahaan. 6. Hubungan atasan dengan bawahan adalah suatu interaksi yang tejadi antara karyawan dengan atasannya baik dalam lingkungan kerja maupun di luar lingkungan kerja. Pengukuran: Hubungan dengan atasan di dalam pekerjaan, hubungan dengan atasan di luar pekerjaan, bimbingan dari atasan dalam pekerjaan, motivasi semangat kerja dari atasan, perhatian dari atasan terhadap ide atau saran. 7. Hubungan antar sesama rekan kerja adalah interaksi yang terjadi pada para karyawan baik dalam hal pelaksanaan pekerjaan maupun diluar pekerjaan. Pengukuran: Hubungan dengan rekan kerja dari bagian yang sama, hubungan dengan rekan kerja dari bagian yang lain, kekompakan dan kebersamaan antar rekan kerja dalam bekerja, hubungan dengan keluarga rekan kerja, bantuan dari rekan kerja di dalam pekerjaan. 8. Kondisi kerja adalah keadaan yang dirasakan karyawan di tempat kerja. Pengukuran: kenyamanan dan kebersihan tempat kerja, sarana pendukung dan perlengkapan kerja, fasilitas keselamatan kerja di perusahaan, keamanan tempat kerja. 9. Turnover adalah perbandingan antara karyawan yang masuk dan keluar di dalam perusahaan.

3.5. Lokasi dan Waktu Penelitian