Frekuensi Kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Akut ISPA pada Anak Balita

6.2. Saran

1. Diharapkan Puskesmas memberikan penyuluhuan kepada ibu balita penderita Infeksi Saluran Pernafasan Akut ISPA agar memperhatikan pola makan anak balita, baik jenis, jumlah, kandungan gizi serta frekuensi makan anak balita. 2. Kepada keluarga balita penderita ISPA sebaiknya memperhatikan kondisi kebersihan rumah agar tidak menimbulkan penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Atas ISPA untuk menciptakan derajat kesehatan lingkungan, karena ISPA yang dialami oleh balita di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjung Tiram disebabkan oleh faktor lingkungan Tanjung Tiram yang masih kurang sehat. 7

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Infeksi Saluran Pernafasan Akut ISPA Pada Balita

Infeksi Saluran Pernapasan akut ISPA adalah proses inflamasi yang disebabkan oleh virus, bakteri, atipikal mikroplasma, atau aspirasi substansi asing yang melibatkan suatu atau semua bagian saluran pernapasan. Infeksi Saluran Pernapasan akut ISPA biasanya menyerang struktur saluran pernapasan diatas laring, tetapi kebanyakan penyakit ini menyerang bagian saluran atas dan bawah secara simultan atau berurutan. Gambaran patofisioliginya meliputi infiltrat peradangan dan edema mukosa, kongesti vaskuler, bertambahnya sekresi mukus, perubahan dan struktur fungsi Behrman, 1999. Infeksi Saluran Pernapasan Akut ISPA adalah penyakit infeksi yang banyak menyerang saluran pernafasan atas maupun bawah disebabkan oleh virus, bakteri, atipikal mikroplasma yang tanda dan gejalanya sangat bervariasi antara lain demam, pusing, lemas, tidak nafsu makan, muntah, batuk, keluar sekret, stridor suara napas, dyspnea kesulitan bernapas, retraksi suprasternal adanya tarikan dada dan hipoksia kurang oksigen Behrman, 1999. Penyebab Infeksi Saluran Pernafasn Akut ISPA terdiri dari lebih dari 300 jenis bakteri, virus dan riketsia. Bakteri penyebab Infeksi Saluran Pernafasn Akut ISPA antara lain adalah dari genus Streptococcus, Stafilokokus, Pneumokokus, Hemofilus, Bordetella dan Corinebacterium. Virus penyebab Infeksi Saluran Pernafasn Akut ISPA antara lain adalah golongan Miksovirus, Adenovirus, Koronovirus, Pikornavirus, Mikoplasma dan Herpesvirus.