Hubungan antar Variabel Penelitian Metode Pengambilan Data

60 mempengaruhi responden untuk melakukan atau tidak melakukan perilaku target.

4. Niat

Niat adalah itikad siswa untuk menggunakan internet sebagai sumber belajar. Niat tersebut diperoleh dari pengakuan responden tentang keinginannya untuk melakukan menggunakan internet sebagai sumber belajar.

F. Metode Pengambilan Data

Pengambilan data dilakukan melalui pengisian angket tertutup atau yang disebut dengan angket utama. Angket terbuka yang disebut dengan angket studi elisitasi disebar sebelumnya untuk mendapatkan data kualitatif. Data kualitatif yang hendak diperoleh melalui angket studi elisitasi berkaitan dengan Keyakinan Perilaku, Keyakinan Normatif dan Keyakinan Kontrol. Data yang diperoleh dari angket terbuka tersebut dijadikan dasar penyusunan butir pernyataan angket utama pada tahap selanjutnya. Setiap jurusan dipastikan datanya terambil. Peneliti mengambil 3 hingga 6 responden yang berasal dari tiap jurusan tersebut.

G. Instrumen Penelitian

1. Pengembangan Instrumen

Pengembangan instrumen penelitian ini mengacu sebagian besar kepada pedoman penyelenggaraan survei untuk menginvestigasi perilaku 61 dari Francis, et. al. 2004 . Format respon skala Likert 7 poin dimodifikasi menjadi skala Likert 5 poin untuk setiap butirnya. Francis, et. al. 2004:28 menjelaskan pemodifikasian harus benar-benar disesuaikan dengan bahasa yang paling komunikatif bagi responden. Langkah-langkah pengembangan instrumennya akan dijelaskan berikutnya.

a. Mengategorikan Perilaku Target ke dalam Prinsip TACT.

Perilaku target harus didefinisikan secara operasional dengan jelas meskipun tidak akan diukur secara langsung dalam penelitian ini karena hal ini turut menyumbang validitas atau ketepatan data yang diambil untuk setiap variabel penelitian. Francis, et. al. 2004:8 dan 10 menjelaskan bahwa perilaku target harus secara cermat didefinisikan berdasarkan prinsip TACT yaitu target, action, context dan time. Target adalah objek yang hendak diteliti yakni populasi Siswa Kelas III SMK N 3 Yogyakarta Tahun Ajaran 20102011. Action adalah perilaku yang hendak diteliti yakni penggunaan internet. Context adalah konteks dilakukannya perilaku yaitu sepanjang perilaku tersebut ditujukan untuk belajar tentang materi-materi yang relevan dengan mata diklat di sekolah. Time adalah selama sedang berada dalam situasi belajar. Perilaku yang hendak diteliti atau perilaku target ialah penggunaan internet sebagai sumber belajar oleh siswa kelas III SMK N 3 Yogyakarta Tahun Ajaran 20102011. 62

b. Mengukur Niat

Metode pengukuran niat yang dipakai adalah metode niat yang diumumkan. Metode niat yang diumumkan menggunakan dua model pertanyaan niat eksplisit sebagaimana yang ditunjukan pada butir 10 dan 11 pada angket utama yang pertama dan butir 9 dan 10 pada yang telah diperbaiki. Respon yang digunakan memakai skala Likert 5 poin yang rentang sekornya dari 1 hingga 5.

c. Mengukur Sikap

Pertanyaan yang disusun adalah pertanyaan yang digunakan untuk mengukur sikap terhadap perilaku target secara tak langsung. Berikut prosedur pembuatan pertanyaannya: 1 lakukan sebuah studi elisitasi untuk menyingkap keyakinan perilaku yang pada umumnya dipegang tentang pelaksanaan perilaku target. Identifikasi isi keyakinan perilaku yang tersebar di tengah populasi target. 2 susunlah butir-butir angket untuk menguji kekuatan keyakinan perilaku. 3 susunlah butir-butir angket untuk menguji kekuatan penilaian hasil. Francis, et. al. 2004:14 menjelaskan bahwa studi elisitasi berfungsi untuk menyingkap apa saja keyakinan perilaku yang kebanyakan orang anut terhadap perilaku tertentu yang bersifat benar- benar spesifik. Studi elisitasi dilakukan dengan penyebaran angket