Instrumen Pengumpulan Data Instrumentasi 1. Instrumen Pembelajaran

a. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP dibuat untuk menentukan garis besar kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan selama pengambilan data penelitian. Bagian dari Rencana Pelaksanaan Pembelajaran adalah 1 Identitas meliputi: Satuan Pendidikan, Mata Pelajaran, Kelas Semester, dan Alokasi waktu, 2 Standar Kompetensi, 3 Kompetensi Dasar, 4 Indikator, 5 Tujuan Pembelajaran, 6 Metode Pembelajaran, 7 Kegiatan Pembelajaran, 8 Materi Pelajaran, 9 Sumber Pembelajaran. RPP terlampir pada lampiran 1.

b. Lembar Kerja Siswa

Lembar Kerja Siswa LKS dibuat dan akan digunakan dalam kegiatan eksperimen. LKS terlampir pada lampiran 2.

c. Basicmeter

Model Basicmeter yang digunakan pada penelitian ini adalah basicmeter 90 dan terdapat penjelasan dan petunjuk penggunaan basicmeter. Penjelasan dan Petunjuk penggunaan basicmeter terlampir pada lampiran 3.

2. Instrumen Pengumpulan Data

Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi: 1 tes tertulis yang terdiri dari pre-test dan post-test, dan 2 kuesioner yang terdiri dari kuesioner minat belajar dan kuesioner nilai karakter siswa.

a. Pre-test

Pre-test diberikan sebelum pembelajaran menggunakan metode eksperimen. Pre-test ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman awal siswa mengenai konsep alat ukur listrik. Soal pre-test sebanyak 6 soal yang terdiri dari aspek pengetahuan ingatan, pemahaman, dan penerapan aplikasi. Pembuatan soal pre-test diperlukan kisi-kisi. Kisi-kisi soal berdasar pada kompetensi dasar dan indikator yang harus dicapai siswa. Kisi-kisi soal pre-test dan post-test seperti tabel 1 berikut. Tabel 1. Kisi-kisi Soal Pre-Test dan Post-Test Kompetensi Dasar Indikator Pertanyaan Aspek Kognitif Merangkai alat ukur listrik, menggunakannya secara baik dan benar dalam rangkaian listrik 1. Membedakan jenis dan fungsi alat ukur listrik a. Apa nama alat ukur arus listrik? b. Apa nama alat ukur tegangan listrik? Ingatan pengetahuan Ingatan pengetahuan 2. Menjelaskan cara membaca dan memasang alat ukur kuat arus dan alat ukur tegangan listrik a. Jelaskan cara membaca hasil pengukuran dengan menggunakan alat ukur arus listrik b. Jelaskan cara membaca hasil pengukuran dengan alat ukur tegangan listrik c. Jelaskan dan Pemahaman Pemahaman gambarkan cara memasang alat ukur arus listrik pada suatu rangkaian d. Jelaskan dan gambarkan cara memasang alat ukur tegangan listrik pada suatu rangkaian Penerapan Penerapan

b. Post-test

Post-test diberikan setelah pembelajaran menggunakan metode eksperimen. Soal post-test ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman siswa mengenai konsep alat ukur listrik setelah mengikuti pembelajaran dengan menggunakan metode eksperimen. Jumlah dan pertanyaan soal post-test sama dengan soal pre-test. Soal pre-test dan post-test terlampir pada lampiran 4.

c. Kuesioner Minat Belajar

Kuesioner minat dalam penelitian bersifat tertutup atau telah disediakan alternatif jawaban. Kuesioner ini diberikan sebelum dan sesudah kegiatan pembelajaran dengan menggunakan metode eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui minat belajar awal dan akhir siswa. Pembuatan kuesioner minat belajar diperlukan kisi-kisi kuesioner minat belajar. Berdasar pendapat para ahli yang telah dipaparkan pada bab kajian pustaka, aspek yang dinyatakan dalam kuesioner minat belajar meliputi minat belajar siswa terhadap fisika yang berkaitan dengan perasaan puas atau senang, perhatian, dan keinginan kuat atau ketertarikan untuk belajar. Kisi-kisi kuesioner minat belajar ditunjukkan seperti tabel 2 di bawah ini. Tabel 2. Kisi-kisi Kuesioner Minat Belajar Fisika Aspek Indikator Jumlah butir soal No Item Minat belajar Perasaan puas dan senang 4 1, 2, 7, 8 Memperhatikan 3 3, 5, 6 Keinginanketertarikan untuk belajar 3 4, 9, 10

d. Kuesioner Nilai Karakter Siswa

Kuesioner nilai karakter dalam penelitian ini bersifat tertutup atau telah disediakan alternatif jawaban. Kuesioner ini diberikan setelah kegiatan pembelajaran menggunakan metode eksperimen, untuk mengetahui nilai karakter siswa terhadap metode eksperimen. Pembuatan kuesioner nilai karakter diperlukan kisi-kisi kuesioner nilai karakter. Dari pendapat ahli yang telah dipaparkan pada bab kajian pustaka, nilai karakter saatt siswa melakukan eksperimen antara lain nilai kerjasama, tanggungjawab, disiplin, jujur, dan rasa ingin tahu. Kisi-kisi kuesioner nilai karakter seperti tabel 3 berikut. Tabel 3. Kisi-kisi Kuesioner Nilai Karakter No Nilai karakter Indikator No soal 1. Kerjasama a. Siswa terlibat dalam merangkai alat eksperimen b. Siswa saling berdiskusi atau berkomunikasi dengan teman satu kelompok saat melakukan eksperimen c. Siswa andil dalam penyimpulan hasil eksperimen 1, 2, 3 2. Tanggungjawab a. Siswa melaksanakan dan menyelesaikan eksperimen b. Siswa menyumbang gagasan tentang eksperimen yang dilakukan 4, 5, 6 3. Disiplin a. Siswa datang ke laboratorium tepat waktu b. Siswa memulai eksperimen tepat waktu c. Siswa membaca petunjuk penggunaan alat eksperimen 7, 8, 9 4. Kejujuran a. Siswa mencatat data sesuai yang dilihat b. Siswa menyimpulkan hasil eksperimen berdasarkan data c. Siswa sungguh terlibat mengerjakan eksperimen dalam kelompok 10, 11, 12 5. Rasa ingin tahu a. Siswa bertanya pada teman atau guru b. Siswa mencari sumber lain selain apa yang dipelajari c. Siswa mencoba-coba lebih dari yang diharuskan atau berkali-kali melakukan pengukuran. 13, 14, 15 Validitas Validitas yang digunakan dalam penelitian ini adalah validitas isi. Validitas isi dari suatu tes hasil belajar adalah validitas yang diperoleh setelah dilakukan penganalisisan, penelusuran, atau pengujian terhadap isi yang terkandung dalam tes hasil belajar tersebut. Validitas isi berpedoman pada kisi-kisi tes dan non tes yang diukur sesuai dengan indikator. Kisi-kisi tes dapat dilihat pada halaman 31. Kisi-kisi non tes yaitu kuesioner minat belajar dapat dilihat pada halaman 33, dan kuesioner nilai karakter pada halaman 34.

F. Pembatasan Penelitian

Dokumen yang terkait

PEMAHAMAN SISWA KELAS V111 SMP NEGERI 1 GONDANG TERHADAP NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATERI AJAR Pemahaman Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Gondang Terhadap Nilai Pendidikan Karakter Pada Materi Ajar Bahasa Indonesia.

0 2 16

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING DENGAN INTEGRASI KARAKTER TERHADAP PEMBENTUKAN KARAKTER DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X PADA SUB MATERI ALAT UKUR DAN DAYA LISTRIK DI SMA N 1 HINAI SEMESTER II TAHUN AJARAN 2011/2012.

0 0 21

PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN MAKE A MATCH TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP SISWA : Studi Eksperimen Pada Mata Pelajaran Ekonomi Dalam Materi Sistem Ekonomi Pada Peserta Didik Kelas X SMA Negeri 1 Maja.

0 3 12

PENERAPAN METODE EKSPERIMEN UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA DENGAN MATERI POKOK SIFAT-SIFAT CAHAYA.

0 0 34

Minat, nilai karakter, dan peningkatan hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri 1 Wewewa Timur melalui metode eksperimen terbimbing dalam pokok bahasan pengukuran besaran dan satuan.

0 7 223

Pengaruh Metode Eksperimen Berbasis Lingkungan Terhadap Hasil Belajar Siswa SMA N 1 Wonosobo Materi Pokok Konsep Reaksi Oksidasi Dan Reduksi.

0 0 1

Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Fisika Terhadap Hasil Belajar Ditinjau dari Minat Belajar Siswa Kelas X pada Konsep Listrik Dinamis JURNAL

0 0 6

PENGARUH PENERAPAN METODE EKSPERIMEN TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP, MINAT BELAJAR, DAN NILAI KARAKTER SISWA SMA NEGERI JUMAPOLO KELAS X.1 PADA MATERI POKOK ALAT UKUR LISTRIK SKRIPSI

0 7 134

PENGARUH PENERAPAN METODE INKUIRI TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP, KEAKTIFAN, DAN MINAT SISWA KELAS X PADA MATERI HUKUM OHM DI SMA N 1 CANDIMULYO

0 1 195

PENGARUH PENERAPAN METODE INQUIRY TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP DAN MINAT BELAJAR SISWA KELAS XI PADA MATERI VISKOSITAS ZAT CAIR DI SMA NEGERI 1 WAINGAPU SKRIPSI

0 0 181