PEMBATASAN MASALAH Upaya kontekstualisasi spiritualitas pendiri implikasinya bagi pembinaan suster-suster yunior Kongregasi Suster Fransiskan Sukabumi.

11

BAB II KAJIAN PUSTAKA DAN FOKUS PENELITIAN

Pada bab II ini dipaparkan mengenai kajian pustaka yang terdiri dari spiritualitas pendiri Kongregasi SFS yang meliputi: spiritualitas dan kharisma, riwayat pendiri Kongregasi Suster Bergen op Zoom, sejarah berdirinya Kongregasi Suster Fransiskan Sukabumi di Indonesia, spiritualitas pendiri kongregasi dan visi, misi serta tujuan Kongregasi SFS; konteks yang dibatasi pada bidang komunikasi, kebudayaan, psikologi, pendidikan, dan kepemimpinan; peluang dan tantangan dalam pembinaan, kontekstualisasi spiritualitas pendiri, penelitian relevan, serta fokus penelitian.

A. SPIRITUALITAS PENDIRI KONGREGASI SUSTER-SUSTER

FRANSISKAN SUKABUMI 1. Spiritualitas dan Karisma Jacobs 1989: 3 berpendapat bahwa hanya ada satu spiritualitas, yaitu spiritualitas Kristiani. Kita sama-sama milik Kristus. Dibaptis dalam Kristus, digerakkan oleh Roh Kudus menuju Allah dan Bapa Tuhan kita Yesus Kristus. Tetapi masing-masing orang menghayati imannya menurut kepribadian dan latar belakang, kekhususan dan keunikannya sendiri. Maka ada sekelompok orang yang menghayati iman Kristiani, yang memiliki ciri yang khas yang membedakan dengan kelompok-kelompok yang lain. Kekhasan penghayatan iman Kristiani dalam kelompok inilah yang disebut spiritualitas. 12 Jacobs 1989: 1-2 menjelaskan bahwa kata spiritualitas berasal dari kata Perancis, spiritualité yang berarti cara atau gaya hidup. Kata spiritualitas dari kata spiritus, yang berarti roh. Jadi, kata spiritualis berarti orang yang digerakkan oleh Roh Kudus. Pengertian spiritualis dalam bahasa Yunani: pneumatikos berarti kharismatis. Yang artinya orang yang digerakkan oleh Roh. Yang khas dari orang pneumatikos itu ialah, bahwa mereka orang yang spontan digerakkan oleh Roh dan agak menyimpang dari yang biasa-biasa. Jadi, yang khas untuk pneumatisi justru bahwa mereka tidak terikat pada lembaga, pada institusi, pada organisasi. Selalu merupakan suatu gerakan bebas dalam Gereja. Spiritualitas selalu suatu proses. Spiritualitas adalah sesuatu yang dinamis, yang berkembang. Maka spiritualitas awal harus selalu diceritakan kembali. Kalau seseorang tertarik pada suatu ordo atau kongregasi, hal itu berarti bahwa dia merasa cita-cita rohaninya sendiri cocok dengan kelompok ini. Dan kalau dia betul-betul sudah terintegrasi ke dalam ordo atau kongregasi, dia ikut menentukan spiritualitas. Setiap orang berpartisipasi pribadi dalam spiritualitas kongregasi karena menghayati kharisma secara pribadi. Spiritualitas sangat tergantung dari situasi dan kondisi, sehingga setiap ordo atau kongregasi mempunyai wajah yang berbeda dengan wajah cabang-cabang lain di lain negara. Tetapi kita semua mempunyai dasar yang sama. Dan dalam kharisma kita mempunyai dasar untuk berkomunikasi satu dengan yang lain. Dengan kata lain, komunikasi menjadi pokok spiritualitas dan karisma.

Dokumen yang terkait

Peranan hidup doa dalam meningkatkan kecerdasan spiritual para suster yunior Kongregasi Suster-Suster Cinta Kasih Santo Carolus Borromeus wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta.

0 1 189

Hubungan timbal balik antara doa dan semangat peniten rekolek menurut spiritualitas Suster Fransiskan Sukabumi.

0 6 141

Penataan Sistem Informasi Akuntansi dan Tata Kelola Lembaga Nirlaba di Kongregasi Suster Fransiskan Sukabumi. - Unika Repository

0 0 66

DESKRIPSI TINGKAT KEBERMAKNAAN HIDUP SUSTER-SUSTER YUNIOR KONGREGASI FRANSISKANES SANTA ELISABETH (FSE) TAHUN 2004 DAN IMPLIKASINYA TERHADAP USULAN TOPIK-TOPIK BIMBINGAN KELOMPOK

0 0 86

Makna spiritualitas cinta kasih bagi para suster yunior Kongregasi Suster Cinta Kasih Putri Maria dan Yosef Provinsi Indonesia tahun 2011 - USD Repository

0 0 179

Pembinaan hidup religius para suster yunior kongregasi suster-suster Fransiskanes Sibolga dalam proses pematangan pribadi berdasarkan nilai-nilai spiritualitas Santo Fransiskus Asisi - USD Repository

0 5 142

Penghayatan spiritualitas pelayanan Santo Fransiskus Assisi untuk kesaksian hidup injili masa sekarang, para suster Kongregasi Suster Fransiskan Santa Lusia (KSFL) Pematangsiantar - USD Repository

0 1 140

Pengaruh bimbingan rohani terhadap kemampuan komunikasi antarpribadi para suster yunior dan yang berkaul kekal lima tahun ke bawah Kongregasi Suster Fransiskan Santa Lusia Pematangsiantar - USD Repository

0 0 137

Upaya kontekstualisasi spiritualitas pendiri implikasinya bagi pembinaan suster-suster yunior Kongregasi Suster Fransiskan Sukabumi - USD Repository

0 0 222

HUBUNGAN TIMBAL BALIK ANTARA DOA DAN SEMANGAT PENITEN REKOLEK MENURUT SPIRITUALITAS SUSTER FRANSISKAN SUKABUMI

0 0 139