Identifikasi Variabel Definisi Variabel

2. Objek penelitian Objek yang diteliti dalam penelitian ini adalah provider telekomunikasi yaitu kartu prabayar Telkomsel Simpati, As, Loop. Peneliti akan meneliti peran mediasi keputusan pembelian pada pengaruh iklan, promosi penjualan, kualitas produk dan harga terhadap kepuasan dan loyalitas konsumen.

C. Waktu dan Lokasi Penelitian

1. Lokasi Penelitian Lokasi penelitian ini dilakukan di Grapari Telkomsel Jl. Trikora no.2 Yogyakarta. Pemilihan lokasi penelitian di Grapari Telkomsel merupakan salah satu Pusat Telkomsel di Yogyakarta yang mewakili populasi pengguna kartu Telkomsel di Yogyakarta. 2. Waktu Penelitian Penelitian dilakukan pada bulan Februari sampai Maret 2017.

D. Variabel Penelitian

1. Identifikasi Variabel

a. Variabel Bebas Independent Variable Variabel bebas merupakan variabel yang keberadaannya mempengaruhi besar atau kecilnya nilai dependent variable baik secara positif maupun negatif. Peneliti menggunakan simbol X untuk mewakili variabel bebas dalam penelitian ini. Variable bebas dalam penelitian ini adalah iklan X 1 , promosi penjualan X 2 , kualitas produk X 3 , dan harga X 4 . b. Variabel Terikat Dependent Variable Variabel terikat adalah faktor-faktor yang diobservasi dan diukur untuk menentukan adanya variabel bebas, yaitu faktor yang muncul, atau tidak muncul atau berubah sesuai dengan yang diperkenalkan oleh peneliti. Peneliti menggunakan simbol Y untuk mewakili variabel terikat dalam penelitian ini. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah loyalitas konsumen Y. c. Variabel Mediasi Mediating Variable Variabel mediasi mengacu pada proses abstrak yang tidak secara langsung diamati tetapi memiliki link di antara variabel bebas dan variabel terikat. Variabel ini dianggap sebagai variabel yang dapat menjelaskan keterkaitan variabel bebas dan variabel terikat tetapi dapat dipertanggungjawabkan, mungkin karena tidak diperhitungkan, tidak dapat diidentifikasi atau tidak dapat diukur. Peneliti menggunakan simbol I untuk mewakili variabel mediasi dalam penelitian ini. Variabel mediasi dalam penelitian ini adalah keputusan pembelian I 1 dan kepuasan konsumen I 2 . PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

2. Definisi Variabel

Untuk menghindari perbedaan pengertian dari setiap variabel yang digunakan dalam penelitian ini, maka perlu dibuat batasan atau definisi dari masing-masing variabel, antara lain: a. Iklan Iklan atau advertising dapat didefinisikan sebagai “any paid form of nonpersonal communication about an organization, product, service, or idea by an identified sponsor atau setiap bentuk komunikasi nonpersonal mengenai suatu organisasi, produk, servis, atau ide yang dibayar oleh satu sponsor yang diketahui George dan Michael, 2001: 14. b. Promosi Penjualan atau Sales Promotion Promosi penjualan atau sales promotion yaitu kegiatan pemasaran yang memberikan nilai tambah atau insentif kepada tenaga penjualan, distributor, atau konsumen yang diharapkan dapat meningkatkan penjualan Morissan, 2010: 25. Sebenarnya promosi penjualan secara umum dapat dibedakan menjadi dua bagian, yaitu promosi penjualan yang berorientasi kepada konsumen costumer-oriented sales promotion dan promosi penjualan yang berorientasi kepada perdagangan trade-oriented sales promotion. Namun, pada penelitian ini peneliti fokus pada promosi penjualan yang berorientasi kepada konsumen yang ditujukan kepada pengguna atau pemakai akhir suatu barang atau PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI jasa yang mencakup pemberian kupon, pemberian sampel produk, potongan harga, undian berhadiah, kontes, gratis sms, gratis telepon ke sesama operator dan lain sebagainya. c. Kualitas Produk Produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan ke pasar untuk diamati, disukai dan dibeli untuk memuaskan sesuatu kebutuhan atau keinginan Adisaputro, 2010:170. Oleh karena produk dapat memenuhi kebutuhan tertentu maka produk dapat juga diartikan sebagai sekelompok nilai yang memberikan kepuasan pada pemakainya. Kualitas produk adalah segala sesuatu yang memiliki nilai di pasar sasaran target market dimana kemampuannya memberikan manfaat dan kepuasan termasuk dalam hal ini adalah benda, jasa, organisasi, tempat, orang dan ide. d. Harga Harga dapat diartikan sebagai jumlah uang satuan moneter danatau aspek lain non-moneter yang mengandung utilitaskegunaan tertentu yang dipergunakan untuk mendapatkan suatu produk Tjiptono, Chandra dan Adriana, 2008,465. e. Keputusan Pembelian Keputusan pembelian adalah tahapan dimana pembeli telah menentukan pilihannya melakukan pembelian produk serta mengonsumsinya. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI f. Kepuasan Konsumen Kepuasan pelanggan adalah penilaian subjektivitas individu yang didasarkan pada evaluasi yang baik dari hasil atau pengalaman yang berhubungan dengan mengonsumsi suatu produk. g. Loyalitas Konsumen Loyalitas merek brand loyalty diartikan sebagai sikap positif seorang konsumen terhadap suatu merek, konsumen memiliki keinginan kuat untuk membeli ulang merek yang sama pada saat sekarang maupun masa yang akan datang Sumarwan, 2011:390.

3. Skala Pengukuran

Dokumen yang terkait

Pengaruh Kualitas Produk Terhadap Citra Merek Dan Keputusan Pembelian Kosmetik Wardah di Medan

50 398 112

Analisis Pengaruh Iklan Televisi, Harga, Kualitas Produk terhadap Keputusan Pembelian serta dampaknya pada Loyalitas Pelanggan Merek Mie Sedap (Studi Kasus pada Masyarakat di Wilayah Kec. Cinangka Depok)

0 6 228

Pengaruh Kualitas Produk Dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pada Produk T-Shirt Linecoltd Clothing Bandung

1 26 109

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, CITRA MEREK, KUALITAS PRODUK, HARGA DAN PROMOSI TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN.

1 7 18

pengaruh harga, kualitas produk dan kualitas pelayanan terhadap loyalitas konsumen melalui kepuasan konsumen pada PO nugroho.

0 2 19

ANALISIS PENGARUH HARGA, K UALITAS PRODUK DAN IKLAN TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Produk dan Iklan Terhadap Pengambilan Keputusan Pembelian Konsumen Pada Pasar Modern (Studi Kasus Carrefour Solo Baru)

0 3 18

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN KONSUMEN DALAM PEMBELIAN Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Kualitas Pelayanan Dan Kepuasan Konsumen Dalam Pembelian Roti Ganeca Terhadap Loyalitas Konsumen Di Wirosari.

0 2 12

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA DAN CITRA MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA KONSUMEN Analisis Pengaruh Kualitas Produk, Harga Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Pada Konsumen Produk Oriflame Studi Kasus pada Konsumen Pengguna Pro

0 2 14

PENGARUH HARGA, IKLAN DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN PENGARUH HARGA, IKLAN DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN PRODUK PT. DJARUM INDONESIA (Studi Pada Konsumen Produk PT. Djarum Indonesia di Kota Surakarta).

0 1 16

PERAN MINAT PEMBELIAN KONSUMEN SEBAGAI MEDIASI KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PADA PERUSAHAAN KUE

0 0 11