Teknologi Informasi Di Kantor Modern

Manajemen Perkantoran Modern 154 Perubahan yang cepat di bidang telekomunikasi juga di pengaruhi oleh berbagai pengembangan dan penemuan- penemuan di bidang teknologi seperti : Fibre glass, suatu kawat dari bahan fibre glass mampu memindahkan pulsa dalam bentuk binary dengan kecepatan yang tinggi. Kawat telepon dengan bahan ini kapasitas muatannya beribu kali dibanding dengan kabel konvensional. Transmisi microwave, sistem ini digunakan dengan sistem penanaman kabel di bawah tanah, sekarang sedang dikembangkan untuk pengantar komunikasi yang berasal dari satelit bumi. Sistem infra merah yang memungkinkan peralatan seperti Televisi dikontrol tanpa kawat remote control. Pada masa mendatang sistem ini dapat di gunakan sebagai penghubung tanpa kawat wireless atau coreless di antara alat-alat mesin seperti word processor, telepon dan komputer.

F. Teknologi Informasi Di Kantor Modern

Pengaruh teknologi micro electronic dalam praktik dan prosedur kerja sedemikian hebatnya. Secara bertahap sistem kerja dengan kertas, yang terutama mengandalkan pada sistem manual pembuatan laporan dengan mesin tik, diganti dengan sistem micro electronic yang menggantungkan pada telekomunikasi. Modul Diklat Prajabatan Golongan III 155 Bidang-bidang yang menerapkan micro electronic antara lain: 1. Otomatisasi Perkantoran; 2. Pengendalian Proses Industri; 3. Robot; 4. Komunikasi elektronik antar tempat di seluruh dunia; 5. Alat transfer uang elektronik; 6. Alat pengukur dibidang ilmu pengetahuan; 7. Alat diagnosis kesehatan; 8. Sistem atau pabrik dengan bantuan alat komputer lainnya. Berikut adalah bagan suatu kantor yang menggunakan peralatan elektronik : Kantor yang menggunakan peralatan elektronic Manajemen Perkantoran Modern 156 1. Word Processor Ada tiga jenis dasar word processor : a. Word processor yang berperan sendiri. Dalam hal ini sifat penggunaan word processor independen, dan hanya digunakan untuk pengolahan teks, terdiri atas key board, processor, memory, Iayar dan printer; b. Beberapa word processor digunakan secara bergabung sebagai suatu sistem, terdiri atas beberapa keyboard dan layarnya yang dihubungkan dengan komputer sentral yang berfungsi sebagai pusat pengolahan, penyimpanan dan pencetakan; c. Beberapa micro computer dengan tujuan umum, di mana digunakan program pengolahan kata a wordprocessing program. Terdapat beberapa keuntungan dari penggunaan wordprocessor: 1 meningkatkan produktivitas dalam pengolahan dokumen, laporan atau surat dan sebagainya; 2 menambah kepuasan kerja; 3 meningkatkan kualitas dan konsistensi hasil akhir output; 4 menghemat tenaga pentik; 5 mempermudah mengedit atau mengolah kalimat; 6 mempermudah memperoleh kembali data yang tersimpan; 7 kemampuan untuk mengintegrasikan word processor dengan komputer-komputer lainnya. Modul Diklat Prajabatan Golongan III 157 Beberapa kerugian juga ada dalam penggunaan word processor: 1 memerlukan perubahan baik tata ruang fisik maupun prosedur kerja yang ada; 2 memerlukan pelatihan yang memadai; 3 menimbulkan gangguan pada mata karena terlalu banyak di muka Iayar; 4 mengurangi kesempatan kerja seperti pekerjaan kesekretariatan. Pada tahap penerapan pertama dirasakan ada kelebihan tenaga.

G. Fasilitas Perkantoran Modern Lainnya