Tahap Pengumpulan Informasi Hasil Penelitian dan Pembahasan

82

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian dan Pembahasan

Penelitian pengembangan ini menghasilkan produk majalah fisika PhysicsMagz berbasis Clenovio Apps yang berorientasi pada teknologi Augmented Reality AR pada materi usaha dan energi kelas X. Pengembangan produk ini memberikan penjelasan tentang materi fisika usaha energi yang disajikan melalui contoh fenomena dalam kehidupan sehari-hari. Produk dari penelitian pengembangan ini menghasilkan 2 jenis media, yaitu media cetak dan media digital. Media cetak yang dihasilkan adalah majalah fisika yang berisikan sampul depan, belakang dan 28 halaman yang berisi konten. Media digital yang dihasilkan adalah aplikasi Clenovio yang menyajikan tayangan 2 gambar tiga dimensi dan 2 video contoh penerapan materi usaha energi. Penelitian pengembangan majalah fisika berbasis Clenovio Apps ini menggunakan model yang dikembangkan oleh Borg Gall. Berikut tahap- tahap yang dilakukan dalam penelitian pengembangan :

1. Tahap Pengumpulan Informasi

Tahap pengumpulan informasi dalam penelitian pengembangan ini bertujuan untuk mengumpulkan informasi sebanyak mungkin tentang proses pembelajaran di MAN Yogyakarta II, khususnya pada pembelajaran fisika di kelas X. Ada beberapa langkah yang ditempuh dalam pengumpulan 83 informasi, yaitu studi pustaka dan survei lapangan. Studi pustaka bertujuan untuk mengetahui referensi apa saja yang tersedia. Sementara survei lapangan untuk mengetahui keadaan proses pembelajaran. Studi pustaka dilakukan dengan cara mencari tahu media pembelajaran apa saja yang tersedia, dan media pelajaran apa saja yang lebih sering digunakan oleh guru. Berdasarkan hasil studi lapangan diketahui bahwa media pelajaran yang tersedia yaitu buku paket, tetapi buku paket yang tersedia masih menggunakan kurikulum 2013 sementara pembelajaran sudah menerapkan kurikulum 2016 atau kurikulum nasional. Guna mengikuti kurikulum terbaru guru menambahkan media pembelajaran berupa LKPD yang sudah sesuai dengan kurikulum 2016. Selain itu, proses pembelajaran belum menekankan pada kemampuan berpikir kreatif peserta didik yang menghubungkan dengan fenomena dalam kehidupan sehari-hari, pembelajaran lebih terfokus ke aspek kognitif untuk menyelesaikan latihan soal yang tersedia di LKPD. Survei lapangan dilakukan dengan cara observasi saat pembelajaran fisika berlangsung, dari hasil observasi tersebut diperoleh beberapa informasi yaitu, pembelajaran masih terpusat di guru dan lebih sering mengerjakan latihan soal daripada mengaitkan materi yang diajarkan dengan fenomena yang terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Di dalam ruang kelas terdapat perangkat LCD dan proyektor, tetapi dalam pelaksanaanya masih belum lancar karena tidak tersedianya kabel konektor. Pembelajaran pada semester genap tidak dapat melaksanakan praktikum di laboratorium 84 fisika karena ruang laboratorium digunakan untuk try out UNBK kelas XII. Hasil pengamatan juga menunjukkan bahwa peserta didik rata-rata menggunakan smartphone android. Hasil informasi yang diperoleh tersebut nantinya akan digunakan sebagai landasan untuk mengembangkan produk majalah fisika berbasis Clenovio Apps untuk meningkatkan minat belajar dan kemampuan berpikir kreatif peserta didik.

2. Tahap Perencanaan Awal

Dokumen yang terkait

IMPLEMENTASI TEAMS GAMES TOURNAMENT BERBASIS PERCOBAAN FISIKA TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK

0 16 309

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS PROYEK UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP DAN KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA SMA.

0 0 41

PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS MEDIA PERMAINAN JUMANJI UNTUK MENGUKUR PENGUASAAN MATERI FISIKA DAN PENCAPAIAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK SMA.

1 11 344

PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS SIBI PADA MATERI KALOR SEBAGAI MEDIA BELAJAR MANDIRI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK TUNARUNGU.

0 0 2

PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS MEDIA PERMAINAN DOMINO UNTUK MENGUKUR PENGUASAAN MATERI FISIKA DAN PENCAPAIAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK SMA.

0 0 2

PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS MEDIA PERMAINAN MONOPOLI UNTUK MENGUKUR PENGUASAAN MATERI FISIKA DAN PENUMBUHAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK SMA.

0 0 2

PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS MEDIA PERMAINAN MONOPOLI UNTUK MENGUKUR PENGUASAAN MATERI FISIKA DAN PENUMBUHAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK SMA.

0 0 2

PENGEMBANGAN VIDEO PEMBELAJARAN FISIKA BERBASIS SIBI PADA MATERI GETARAN DAN GELOMBANG SEBAGAI MEDIA BELAJAR MANDIRI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PADA PESERTA DIDIK TUNARUNGU.

0 0 3

Pengembangan Model Pembelajaran Fisika berbasis Malcom’s Modeling Method untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis dan Motivasi Belajar Peserta Didik.

1 6 2

PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN BERBASIS MEDIA PERMAINAN ULAR TANGGA UNTUK MENGUKUR PENGUASAAN MATERI FISIKA DAN PENCAPAIAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK SMA.

0 0 2