HipotesisStatistik Teknis Analisis Data

: Standar deviasi kelompok kontrol : Jumlah anggota sampel kelompok eksperimen : Jumlah anggota sampel kelompok kontrol Kriteria pengujian: 1 Terima H jika t hitung t tabel 2 Tolak H jika t hitung t tabel

4. HipotesisStatistik

Hipotesis di dalam penelitian ini diuji menggunakan Uji t. Adapun hipotesis dan rumus yang digunakan adalah sebagai berikut. Hipotesis: 67 Keterangan: : Rerata data kelompok eksperimen atau rerata peningkatan data kelompok eksperimen. : Rerata data kelompok kontrol atau rerata peningkatan data kelompok kontrol. H : Tidak terdapat pengaruh yang signifikan penggunaan metode OK5R terhadap peningkatan keterampilanmembaca pemahaman cerpen siswa. H 1 : Terdapat pengaruh yang signifikan penggunaan metode OK5R terhadap peningkatan keterampilan membaca pemahaman cerpen siswa. 67 Ibid. h. 239.

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Data

1. Profil Madrasah

a. Sejarah Singkat MTs Attaqwa Pusat Putra

MTs Attaqwa Pusat Putra merupakan salah satu lembaga pendidikan di bawah naungan Pondok Pesantren Attaqwa Putra yang dikelola oleh Yayasan Attaqwa yang dulu bernama Yayasan Pembangunan, Pemeliharaan, dan Pertolongan Islam Yayasan P3. Pondok Pesantren Attaqwa Putra didirikan oleh KH. Noer Alie pada tahun 1940 sekembalinya beliau menuntut ilmu di Mekkah. Pada waktu itu sistem pembelajaran di pesantren tersebut masih bersifat tradisional. Sebagian besar muridnya adalah santri limpahan dari KH. Zainuddin Asahan karena beliau harus kembali pulang ke kampung halamannya, Sumatra. 68 Kini Pondok Pesantren Attaqwa Putra adalah pondok pesantren modern, yang jenjang pendidikannya terdiri dari dua tingkatan, pertama tingkat tsanawiyah dan kedua tingkat aliyah, yang masing-masing harus ditempuh selama tiga tahun. Dengan demikian total waktu yang dihabiskan untuk menuntaskan pendidikan di Pondok Pesantren Attaqwa adalah selama enam tahun. Setiap siswa yang menamatkan pendidikannya selama enam tahun maka akan mendapatkan ijazah MTs, ijazah MA, dan Syahadah Pondok. Fungsi Syahadah Pondok bagi siswa adalah sebagai bekal administrasi untuk melanjutkan studinya ke perguruan tinggi luar negeri, khususnya Timur Tengah, seperti Al-Azhar University Cairo Mesir, Islamabad, Pakistan, Riyadh, Qatar, Sudan, Maroko dan lain-lain, karena syahadah Pondok Pesantren Attaqwa Putra sudah mua’adalah diakui oleh universitas-universitas tersebut. Kurikulum yang digunakan MTs Attaqwa Pusat Putra dan MA Attaqwa Pusat Putra adalah kurikulum integrasi integrated curriculum, yaitu perpaduan antara kurikulum DEPAG, DIKNAS, dan kurikulum Internasional yang berafiliasi kepada Timur Tengah. Dengan kurikulum ini siswa diharapkan dapat melanjutkan 68 Profil MTs Attaqwa Pusat Putra