Orientasi Kancah Penelitian HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

dimulai. Sebelum penyebaran angket, peneliti sudah melakukan penyeragaman prosedur pembagian angket dan insruksi umum kepada tim. Selama pelaksanaan PPKM tahap I, baik gelombang I maupun gelombang II, peneliti dan beberapa rekan dalam tim melakukan pengamatan observasi di beberapa kelas berkaitan dengan situasi suasana selama pelatihan berlangsung sebagai hal tambahan yang bisa digunakan dalam bab pembahasan. Peneliti dan tim melakukan observasi selama 3 hari pelaksanaan dan mencatat hal-hal penting yang berkaitan dengan suasana pelatihan. Catatan observasi berkaitan dengan metodologi yang digunakan, fasilitator pelatihan, asisten fasilitator pelatihan, peserta pelatihan, dan pelaksanaan pelatihan secara keseluruhan. Kelas-kelas yang dijadikan objek observasi sebanyak 4 kelas gelombang I dan 5 kelas gelombang II yang kesemuanya difasilitasi oleh panitia, dalam hal ini Seksi Sidang. Posttest pengetahuan dan evaluasi reaksi PPKM tahap I gelombang I dilakukan pada tanggal 23 Januari 2008 dan pada tanggal 26 Januari 2008 untuk gelombang II. Pengambilan data dilakukan dengan pengisian tes pengetahuan dan angket evaluasi reaksi yang dibagikan oleh asisten fasilitator setelah sesi terakhir selesai dan sebelum para peserta meninggalkan ruangan. Sebelumnya, peneliti sudah melakukan penyeragaman prosedur pembagian angket dan instruksi umum kepada para asisten fasilitator. Sedangkan post-test perilaku Kebiasaan 1, 2, dan 3 dilaksanakan pada tanggal 11-18 Februari 2008. Pengambilan data dilakukan dengan pengisian angket dan pelaksanaannya dilakukan di jurusan masing-masing. Peneliti dan tim PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI menyebar ke kelas-kelas perkuliahan berdasarkan jadwal kuliah masing- masing jurusan.seperti halnya ketika pengambilan data pre-test maupun post- test sebelumnya, dalam pengambilan data post-test ke-2 kali ini juga ada penyeragaman prosedur pelaksanaan dan instruksi pengambilan data. Subjek yang terlibat dalam penelitian ini berjumlah 799 orang. Jumlah tersebut didapat karena tidak semua peserta yang terdaftar mengikuti seluruh rangkaian sesi dalam PPKM tahap I tahun 2008. Faktor lain adalah terbatasnya waktu pengambilan data, baik pada saat pre-test maupun pada saat post-test. Selain itu juga terdapat rusaknya data yang ditandai dengan aitem yang tidak terjawab terlewati dan atau pengisian data subjek yang tidak lengkap yang mengakibatkan data tersebut tidak bisa digunakan.

C. Hasil Observasi Pelaksanaan PPKM tahap I

Hari pertama pelaksanaan PPKM tahap I terdiri dari 2 sesi, yaitu Pendahuluan dan I Am The Force. Pada sesi Pendahuluan, fasilitator dan asisten fasilitator memberikan game perkenalan untuk mencairkan suasana pelatihan. Secara umum, suasana masih tampak kaku karena pembagian peserta diacak sehingga hampir semua dari peserta dalam ruangan tersebut belum saling mengenal. Para fasilitator dan asisten fasilitator pun berusaha mencairkan suasana dan berusaha untuk mengangkat antusiasme peserta, beberapa fasilitator mencoba ikut bermain dan berinteraksi dengan peserta.dalam sesi ini. Sesi Pendahuluan diiisi dengan penjelasan tujuan tentang apa perlunya mahasiswa mengikuti PPKM. Peneliti dan tim obesrver