Populasi Sampel Metode pengambilan sampel

3.2.2. Lokasi penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di 7 Sekolah Dasar swasta di Kecamatan Medan Baru, Kota Medan, yakni SD ST. Thomas 5, SD ST. Thomas 6, SD Singapore International School, SD Advent IV, SD Pembangunan Didikan Islam, SD YPTI Al- Bukhari Muslim, SD Dharma Putra. Survey pendahuluan yang dilaksanakan di 7 SD swasta tersebut, pada bulan September 2007 dan melibatkan 786 murid, menunjukkan bahwa prevalensi kejadian obesitas : murid laki – laki sebesar 25,65 dan murid perempuan sebesar 19,50 .

3.3. Populasi dan Sampel

3.3.1. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SD Swasta di Kecamatan Medan Baru Kota Medan, kelas IV, V dan VI yang berumur 10 – 12 tahun.

3.3.2. Sampel

Sampel dalam penelitian ini adalah bagian dari populasi. Sampel terdiri dari kasus dan kontrol. Untuk mengurangi kemungkinan adanya bias, maka kasus dan kontrol diambil dalam satu populasi dengan kriteria : 1. Kasus adalah Siswa SD di Kecamatan Medan Baru Kota Medan kelas IV, V dan VI umur 10 – 12 tahun yang menderita kegemukan obesitas laki- laki dan perempuan. Kasus diukur status gizinya dengan menggunakan M. Romauli Simatupang : Pengaruh Pola Konsumsi, Aktivitas Fisik Dan Keturunan Terhadap Kejadian Obesitas Pada Siswa Sekolah Dasar Swasta Di Kecamatan Medan Baru Kota Medan, 2008 USU Repository © 2008 metode antropometri dengan indeks berat badan menurut tinggi badan BBTB. 2. Kontrol adalah Siswa SD di Kecamatan Medan Baru Kota Medan kelas IV, V dan VI umur 10 – 12 tahun yang mempunyai berat badan normal sesuai dengan baku CDC-NCHS laki-laki dan perempuan. Kasus diukur status gizinya dengan menggunakan metode antropometri dengan indeks berat badan menurut tinggi badan BBTB. Adapun besar sampel dalam penelitian ini dihitung berdasarkan rumus di bawah ini Lemeshow, 1997 : p Q dan R R P P Q P Za n n − = + = − + = = 1 , 1 ; 2 2 1 . 2 2 1 β Keterangan: R = Perkiraan Odds Ratio = 2 α = 0,05 α Z → = 1,96 β = 0,10 β Z → = 1,28 P = 21 + 2 = 0,66; Q = 1 - 0,66 = 0,34 2 5 , 66 , 34 , . 66 , 28 , 1 2 96 , 1 2 1 − + = = n n 2 16 , 5816 , 1 2 1 = = n n n = 97,7 98 anak sekolah dasar SD. M. Romauli Simatupang : Pengaruh Pola Konsumsi, Aktivitas Fisik Dan Keturunan Terhadap Kejadian Obesitas Pada Siswa Sekolah Dasar Swasta Di Kecamatan Medan Baru Kota Medan, 2008 USU Repository © 2008 Maka berdasarkan hasil perhitungan di atas didapat jumlah sampel minimal untuk kasus = 98 anak sekolah dasar SD dan kontrol 98 anak sekolah dasar SD.

3.3.3. Metode pengambilan sampel

Untuk mengambil 98 kasus dan 98 kontrol, dilakukan : 1. Sampel diambil secara Stratified random sampling berdasarkan kelas sampel yakni kelas IV, V, VI. 2. Penentuan kasus dan kontrol dilakukan matching terhadap umur, jenis kelamin, asal sekolah dan kelas yang sama. 3. Bila ditemukan 98 kasus obesitas maka akan dilakukan pemilihan kasus secara Stratified random sampling untuk mendapatkan jumlah yang ditetapkan, yaitu minimal 98 kasus. 4. Bila ditemukan 98 kasus obesitas maka akan diambil dari populasi kelas lain dengan sekolah yang sama hingga mencapai jumlah yang ditetapkan, yaitu minimal 98 kasus. Tabel 3.1. Distribusi Pengambilan Sampel, secara Stratified Random Sampling No. Nama Sekolah Jlh Siswa Obesitas Jumlah Responden 1. 2. 3. 4. 5. SD Swasta Al Bukhari SD Swasta PDI SD Swasta SIS SD Swasta St. Thomas 5 SD Swasta St. Thomas 6 13 12 42 64 59 7 7 21 33 30 JUMLAH 192 98 M. Romauli Simatupang : Pengaruh Pola Konsumsi, Aktivitas Fisik Dan Keturunan Terhadap Kejadian Obesitas Pada Siswa Sekolah Dasar Swasta Di Kecamatan Medan Baru Kota Medan, 2008 USU Repository © 2008

3.4. Metode Pengumpulan Data