Pola Adaptasi dan Interaksi Mahasiswa Asal Papua.

102

4.8 Pola dan Klasifikasi Informan Sesuai Dengan Adaptasi dan Interaksi.

Adapun pola dan klasifikasi informan berdasarkan adaptasi dan interaksi sosialnya untuk melihat informan tersebut bisa beradaptasi dan berinteraksi dengan mahasiswa asal dari daerah lain di Universitas Sumatera Utara. Empat hal utama untuk melihat adaptasi dan interaksi sosial mahasiswa asal Papua dengan mahasiwa dari daerah lainnya yaitu, alam,lingkungan sosial,mahasiswa daerah lain dan ekonomi sebagai berikut :

4.8.1 Pola Adaptasi dan Interaksi Mahasiswa Asal Papua.

Berdasarkan diagram di atas, penjelasannya adalah sebagai berikut; sikronisasi interaksi sosial dan adaptasi yang terjadi terlihat dari mahasiswa asal Mahasiswa Asal Papua Hadir Di USU Adaptasi Mahasiswa Asal Papua Hadir Di USU Interaksi Sosial Mahasiswa Asal Papua Hadir Di USU Pendampingan yang dilakukan oleh Pemerintah Program Beasiswa dan Organisasi Ikatan Mahasiswa Asal Papua Adaptasi meliputi : 1. Adaptasi terhadap alam cuaca, iklim, makanan, minuman, air, sarana, dan prasana. 2. Adaptasi dengan lingkungan Sosial bahasa, budaya lokal, Orang-orang disekitar, dan tempat tinggal 3. Adaptasi dengan mahasiswa asal daerah lain. 4. Adaptasi dengan Ekonomi. Interaksi Sosial meliputi : 1. Interaksi sosial secara langsung dengan mahasiswa dari daerah lain dan masyarakat sekitar. 2. Interaksi Sosial secara tidak langsung dengan keluarga dan teman yang berada di Papua khususnya dengan menggunkan alat komunikasi. Pola interaksi dan adaptasi mahasiswa asal Papua adalah akomodasi toleransi 103 Papua yang melakukan adaptasi sekaligus berinteraksi. Hal ini dapat ditunjukan seperti : 1. Mahasiswa asal Papua hadir pertama kali dan didampingin dari pihak pemerintah Papua yang bertanggung jawab maka terjadilah adaptasi sekaligus interaksi dengan sesama mereka secara langsung. 2. Mahasiswa asal Papua dapat beradaptasi dengan lingkungan alam dan sosialnya. Hal ini terjadi pada masing-masing individu mahasiswa asal Papua, seperti makan, minum, mandi, berbelanja, berdiskusi, belajar dan rutinitas atau aktifitas setiap harinya. 3. Mahasiswa asal Papua dapat berinteraksi dengan semua orang yang mereka temui. Tidak hanya mahasiswa asal daerah lain tetapi semua orang yang mereka temui baik yang ada kaitannya dengan kehidupan perkuliahan ataupun kehidupan sehari-harinya. Dengan demikian semua proses sosial interaksi dan adaptasi mahasiswa asal Papua memang harus terjadi dikarenakan mereka tinggal dan hidup bersama, saling berdampingan satu sama lain yang sama-sama melakukan interaksi dan adaptasi baik di lingkungan asrama maupun di lingkungan Universitas Sumatera Utara.

4.8.2 Klasifikasi Informan Sesuai Dengan Adaptasi dan Interaksi.