Lingkungan Sosial, Budaya, Demografi, dan Lingkungan

Henni Rahmawani : Analisis Strategi Bersaing Dalam Meningkatkan Posisi Perusahaan Studi Kasus Pada PT. Sun Dewata Express Cab. Medan, 2009. USU Repository © 2009

2. Lingkungan Sosial, Budaya, Demografi, dan Lingkungan

Semakin banyaknya perusahaan jasa pengiriman di dalam negeri akan memberikan banyak sekali kemudahan bagi masyarakat dalam melakukan pengiriman barang. Nemun, untuk mempertahankan bisnis dalam bidang jasa pengiriman ini tidaklah mudah. Malah, tidak jarang bila tidak berhati-hati, bisnis yang dikelola bisa ambruk. Bisnis jasa pengiriman adalah bisnis kepercayaan dan pelayanan. Memang siapa saja boleh masuk ke bidang usaha ini, tetapi faktor kepercayaan dan kualitas pelayanan menjadi penentu. Dalam menangani setiap paket atau dokumen yang dikirimkan, perusahaan bukan hanya sekedar mengirimkan barang, melainkan mengirimkan kepercayaan. Dan kepercayaan itu sendiri digaransi untuk memberikan rasa aman kepada para pengguna jasa. Jadi ada kepastian akan keselamatan dan jaminan barang tiba sampai ke alamat tepat waktu. Oleh sebab itu, para pengguna jasa umumnya mempercayakan pengiriman barangnya pada perusahaan yang memang sudah lama dikenalnya dan digunakan jasanya. Ada beberapa kendala yang mungkin saja dihadapi oleh hampir semua perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengiriman ini. Kasus seperti jika mobil jasa pengiriman itu dirampok di tengah perjalanan? Tentu saja pemakai jasa pengiriman berhak atas penggantian paketnya. Namun, muncul persoalan jika pemakai jasa itu tidak jujur dalam menjelaskan apa isi paketnya. Bisa jadi paket yang disebutkan berisi pernik-pernik tidak berharga, ternyata malah berisi perhiasan emas. Atau sebaliknya, isinya tidak berharga namun dilaporkan barang yang sangat bernilai. Kalau itu terjadi, berarti telah terjadi pelanggaran atas salah satu syarat dalam jasa pengiriman, bahwa isi paket harus dijelaskan sejujurnya. Henni Rahmawani : Analisis Strategi Bersaing Dalam Meningkatkan Posisi Perusahaan Studi Kasus Pada PT. Sun Dewata Express Cab. Medan, 2009. USU Repository © 2009 Maka pemakai jasa tadi tidak bisa mengklaim kerugian hilangnya perhiasan emas. Maklum saja, karena si pemakai jasa berusaha menekan biaya pengiriman dengan menyebutkan bahwa isi paketnya adalah pernik-pernik biasa. Bukan perhiasan emas yang tarifnya pasti lebih mahal. Dalam hal ini perjanjian antara penyedia dan pemakai jasa harus jelas sejelas-jelasnya, dan yang lebih penting lagi, dipatuhi kedua belah pihak. Hal ini yang biasanya menjadi kendala bagi perusahaan jasa pengiriman dimana budaya sebagian masyarakat yang sering menutupi isi barang kirimannya untuk menekan biaya pengiriman www.hendrowijono.com a. Departemen Perhubungan 31 Januari 2009.

3. Lingkungan Politik, Pemerintah, dan Hukum