SARANA DAN PRASARANA PT. ISI INDOMUDA SATRIA

BAB IV TEMUAN DAN ANALISA

A. TEMUAN

1. Profil Subjek Penelitian

Berdasarkan dari jumlah data yang telah ditetapkan, ini penting untuk diteliti, dikarenakan sebagai titik awal gambaran kondisi karyawan PT. ISI Indomuda Satria Internusa. Dengan demikian, pola dan bentuk bimbingan kecerdasan spiritual pun dapat diselaraskan dan dibedakan antara kondisi yang satu dengan lainnya. a. Data berdasarkan karyawan tetap dan tidak tetap 1 Tabel. 1 No Karyawan Jumlah 1 Tetap T:I 56 Orang 2 Tidak tetap T:2 68 Orang Sumber : Data Karyawan PT. Indomuda Satria Internusa Februari 2014 Dari data di atas, diketahui bahwa jumlah karyawan PT. ISI Indomuda Satria Internusa pada tahun 2014 sejumlah 124 orang. 56 orang sebagai karyawan tetap atau permanen, dan 68 sebagai karyawan yang tidak tetap. Oleh karena itu, dapat diketahui bahwa lebih banyak karyawan tidak tetap dibanding karyawan yang tetap. 1 Wawancara Pribadi dengan Bapak Setia Budi Sekretaris PT. ISI, Prapanca, 12 Februari 2014. Lokasi: Ruang Meeting SBU 1 PT. ISI. Dalam proses bimbingan kecerdasan spiritual yang sangat dianjurkan untuk mengikutinya adalah karyawan yang tetap, tapi tidak mengapa jika karyawan tidak tetap juga ingin mengikuti kegiatan bimbingan kecerdasan spiritual tersebut. Hal ini dilakukan, karena karyawan yang tidak tetap lebih sering berada di luar kota atau di mana proyek tersebut sedang berlangsung, sehingga sangat tidak memungkinkan bagi karyawan yang tidak tetap untuk bisa mengikuti kegiatan bimbingan kecerdasan spiritual tersebut. b. Karyawan berdasarkan agama 2 Tabel. 2 No Agama Jumlah 1 Islam 119 Orang 2 Kristen 5 Orang Sumber : Data Karyawan PT. Indomuda Satria Internusa Februari 2014 Sejumlah data karyawan PT. ISI Indomuda Satria Internusa terdapat 5 orang yang beragama Kristen. Hal ini dipisahkan karena ketetapan yang mengikuti kegiatan bimbingan kecerdasan spiritual adalah yang beragama Islam, sedangkan yang beragam Kristen tidak. Hasil wawancara dan obsrvasi penulis juga membuktikan bahwa yang selalu mengikuti kegiatan bimbingan kecerdasan spiritual di PT. ISI Indomuda Satria Internusa adalah yang beragama Islam. 2 Wawancara Pribadi dengan Bapak Setia Budi Sekretaris PT. ISI, Prapanca, 12 Februari 2014. Lokasi: Ruang Meeting SBU 1 PT. ISI.