Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Asumsi dan Batasan Penelitian Manfaat Penelitian

1.2. Perumusan Masalah

Apakah proyek pembangunan perumahan Greatland Setiabudi oleh PT. Darmatama Indonesia layak untuk direalisasikan?

1.3. Tujuan Penelitian

Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan pembangunan perumahan Greatland Setiabudi oleh PT. Darmatama Indonesia yang berlokasi di Jl. Bunga Rinte Kelurahan Medan Selayang Kecamatan Medan Tuntungan Provinsi Sumatera Utara. Tujuan khusus dari penelitian ini adalah: 1. Menganalisis aspek pasar untuk mendapatkan peluang pasar. 2. Menganalisis aspek teknik, untuk mengetahui proses operasional perumahan Greatland Setiabudi. 3. Menganalisis aspek organisasi dan manajemen, untuk mengetahui rencana anggaran biaya gaji karyawan. 4. Menganalisis aspek finansial, untuk mengetahui nilai Net Present Value NPV, Internal Rate of Return IRR, Payback Period PP dan Benefit Cost Ratio BCR.

1.4. Asumsi dan Batasan Penelitian

Asumsi-asumsi yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1. Harga tanah dan bahan berdasarkan pada hasil survei tahun 2011. Universitas Sumatera Utara 2. Data yang diperoleh dari perusahaan dan instansi lain dianggap benar setelah diteliti kewajarannya. Batasan-batasan masalah yang digunakan dalam penelitian ini antara lain: 1. Pengamatan dilakukan pada perumahan Greatland Setiabudi milik PT. Darmatama Indonesia. 2. Aspek yang diteliti hanya aspek legalitas, aspek pasar, aspek pemasaran, aspek teknik, aspek organisasi dan manajemen serta aspek finansial.

1.5. Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah: 1. Penelitian ini diharapkan menjadi bahan informasi bagi Perusahaan dalam membuat suatu keputusan investasi pada pembangunan perumahan. 2. Untuk meyakinkan pihak kreditor, khususnya perbankan untuk memberikan kredit pada pembangunan perumahan PT. Darmatama Indonesia. 3. Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menerapkan teori yang diperoleh di masa perkuliahan dengan mengaplikasikan teori tersebut di lapangan, sehingga menambah keterampilan dan pengalaman dalam memecahkan masalah dan menjadi salah satu langkah karir sebelum masuk ke dunia kerja. 4. Sebagai tambahan referensi dan sumbangan pemikiran bagi para peneliti yang ingin mengembangkan penelitian mengenai Studi Kelayakan terutama di Departemen Teknik Industri. Universitas Sumatera Utara

1.6. Sistematika Laporan