Kromatografi Cair Kinerja Tinggi Pemisahan dalam Kromatografi Cair Kinerja Tinggi

melewati kolom berukuran tertentu dibawah tekanan yang tinggi Hamilton dan Sewell, 1977.

2.5.1.1 Kromatografi Cair Kinerja Tinggi

Kromatografi cair kinerja tinggi merupakan sistem pemisahan dengan kecepatan dan efisiensi yang tinggi karena didukung oleh kemajuan dalam teknologi kolom, sistem pompa tekanan tinggi dan detektor yang sangat sensitif dan beragam sehingga mampu menganalisis berbagai cuplikan secara kualitatif maupun kuantitatif, baik dalam komponen tunggal maupun campuran USP XXX, 2007. Kromatografi cair kinerja tinggi merupakan metode yang sering digunakan untuk menganalisis senyawa obat. Kromatografi cair kinerja tinggi dapat digunakan untuk pemeriksaan kemurnian bahan obat, pengawasan proses sintesis dan pengawasan mutu quality control Ahuja dan Dong, 2005.

2.5.1.2 Pemisahan dalam Kromatografi Cair Kinerja Tinggi

Pemisahan analit dalam kolom kromatografi berdasarkan pada aliran fase gerak yang membawa campuran analit melalui fase diam dan perbedaan interaksi analit dengan permukaan fase diam sehingga terjadi perbedaan waktu perpindahan setiap komponen dalam campuran Kazakevich dan LoBrutto, 2007. Contohnya, campuran dua komponen dimasukkan kedalam sistem kromatografi partikel ● dan ▲ Gambar 2.4a. Di mana komponen ▲ cenderung menetap di fase diam dan komponen ● lebih cenderung didalam fase gerak Gambar 2.4b. Masuknya eluen fase gerak yang baru kedalam kolom Universitas Sumatera Utara akan menimbulkan kesetimbangan baru, molekul sampel dalam fase gerak diadsorpsi sebagian oleh permukaan fase diam berdasarkan pada koefisien distribusinya, sedangkan molekul yang sebelumnya diadsorpsi akan muncul kembali di fase gerak Gambar 2.4c. Setelah proses ini terjadi berulang kali, kedua komponen akan terpisah. Komponen ● yang lebih suka dengan fase gerak akan berpindah lebih cepat daripada komponen ▲ yang cenderung menetap di fase diam, sehingga komponen ● akan muncul terlebih dahulu dalam kromatogram, yang kemudian diikuti oleh komponen ▲ Gambar 2.4d Meyer, 2004. Gambar 2.4. Ilustrasi proses pemisahan yang terjadi didalam kolom kromatografi cair kinerja tinggi Meyer, 2004. Universitas Sumatera Utara

2.5.1.3 Konsep Umum Kromatografi Cair Kinerja Tinggi