Pembatasan Masalah Pembatasan dan Perumusan Masalah

c. Untuk mengetahui bagaimana convention jihad fi sabilillah „Ibnu Battutah ‟ dalam film Journey to Mecca.

2. Manfaat Penelitian

a. Manfaat Akademis Penelitian ini diharapkan dapat menambah khasanah ilmu sebagai bahan informasi dan dokumentasi ilmiah perkembangan ilmu pengetahuan, serta memberikan pandangan tentang analisis semiotika sebagai sebuah metode penelitian dalam analisis media. b. Manfaat Praktis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan pencerahan bagi para praktisi perfilman untuk mengetahui bagaimana membuat film sarat makna sebagai media dakwah Islam. Sedangkan untuk praktisi komunikasi, diharapkan penelitian ini dapat menjadi khazanah keilmuan dan literatur baru untuk mengetahui serta menggali makna yang terkandung dalam sebuah produk media massa, khususnya penelitian film menggunakan analisis semiotika.

D. Metodologi Penelitian

1. Pendekatan Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Menggunakan metode semiotika Roland Barthes yaitu dengan cara mencari makna denotasi, konotasi dan mitos yang dikemas melalui pemaknaan sign dan code, elemen, dan convetion yang menjelaskan semiotika atau semiologi pada dasarnya hendak mempelajari bagaimana kemanusiaan humanity memaknai hal-hal things. 8 Artinya, semua yang hadir dalam kehidupan manusia dilihat sebagai tanda, yakni sesuatu yang harus diberi makna. a. Objek Penelitian dan Unit Analisis Objek penelitian ini adalah film. Sedangkan unit analisisnya adalah mengkhususkan pada gambaran perjalanan haji abad ke-14 dalam film Journey to Mecca dalam adegan-adegan visual, audio, atau narasi dalam film Journey to Mecca yang berkaitan dengan rumusan permasalahan penelitian.

b. Teknik Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini data-data dikumpulkan melalui observasi, yaitu mengamati langsung secara mendalam data-data yang sesuai dengan pertanyaan penelitian. Berikut instrumen penelitiannya:

1. Data Primer

Data primer berupa dokumen elektronik, yaitu berupa DVD film Journey to Mecca. Penulis mengamati simbol-simbol yang ada dalam film tersebut serta menganalisis sesuai dengan model penelitian yang digunakan.

2. Data Sekunder

8 Alex Sobur, Semiotika Komunikasi, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2009, cet. Ke- 4, h. 15.