Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Kota Medan

- Rawat jalan; Poliklinik Penyakit dalam. Bedah, Kesehatan Anak, Obstetri Ginekologi, Bedah Syaraf, Syaraf, Jiwa, THT, Mata, Kulit Kelamin, Gihi Mulut, Kardiologi, Bedah Orthopedi, Paru-paru TB dan Non TB, Breast Klinik, Cath Lab, Radiotherapi, Haemodialisa. Pusyansus dan Kecantikan. - Instalasi Gawat Darurat, Instalasi Rawat Inap Terpadu A, Instalasi Rawat Inap Terpadu B, Instalasi Perawatan Intensif, Instalasi Kardiovaskuler, Instalasi Bedah Pusat, Instalasi Hemodialisa, Instalasi Patologi Klinik, Instalasi Patologi Anatomi, Instalasi Mikrobiologi Klinik, Instalasi Radiologi Diagnostik; Unit Radio Terapi, Unit Kedokteran Nuklir, Instalasi Diagnosa Terpadu, Instalasi Rehabilitasi Medik. 2 Direktorat Sumber Daya Manusia dan Pendidikan 3 Direktorat Keuangan 4 Direktorat Umum dan Operasional 5 Komite Medik 6 Komite Etik dan Hukum 7 Satuan Pemeriksaan Intern 8 Dewan Pengawas.

4.1.2 Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Kota Medan

Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi berada di Jalan Prof. H.M Yamin, SH No.7. berdiri sejak tahun 1928 oleh pemerintah Kolonial Belanda tanggal 11 Agustus 1928. Sejalan dengan otonomi daerah maka Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Medan diserahkan kepada pemerintah Kota Medan Universitas Sumatera Utara tanggal 27 Desember 2001 oleh pemerintah provinsi Sumatera Utara dan menjadi Badan Layanan Kesehatan. Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Medan merupakan rumah sakit Kelas B, dan pada tanggal 10 April 2007 menjadi Rumah Sakit Pendidikan berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan RI No.433MenkesSKIV2007.

4.1.2.1. Visi dan Misi Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Pirngadi Kota Medan

Visi Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Medan adalah “Merupakan Pusat Rujukan dan Unggulan di Sumatera Bagian Utara 2015”. Dan untuk mewujudkan visi tersebut maka Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Pirngadi Kota Medan membentuk misi: 1 Memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu, profesional dan terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat. 2 Meningkatkan pendidikan, penelitian dan pengembangan ilmu kedokteran serta kesehatan lain. 3 Mengembangkan manajemen rumah sakit yang profesional. Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 3 tahun 2009 tanggal 4 Maret 2009 tentang pembentukan organisasi dan tata kerja Rumah Sakit Umum Daerah Pirngadi Medan, membahas tentang rincian tugas pokok dan fungsi rumah sakit yang tujuannya adalah untuk melaksanakan upaya kesehatan secara berdaya guna dan berhasil guna dengan mengutamakan upaya penyembuhan, pemulihan yang dilaksanakan secara serasi, terpadu dengan upaya peningkatan serta pencegahan dan melaksanakan upaya rujukan sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku. Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Medan memiliki tugas Universitas Sumatera Utara pokok yaitu: 1 menyelenggarakan pelayanan medis, pelayanan penunjang medis dan non medis, pelayanan dan asuhan keperawatan, pelayanan rujukan, pendidikan dan pelatihan, penelitian dan pengembangan, 2 mengelola administrasi dan keuangan, melaksanakan seluruh kewenangan yang ada sesuai dengan bidang tugasnya, dan 3 melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala daerah. Fungsi RSUD dr. Pirngadi yaitu: menyelenggarakan pelayanan medis, pelayanan non medis, asuhan keperawatan, pelayanan rujukan, pendidikan dan pelatihan. Struktur organisasi RSUD dr. Pirngadi Kota Medan terdiri atas: Direktur, Wakil direktur Bidang Administrasi Umum dengan beberapa bagian dibidangnya, Wakil direktur Bidang Pelayanan Medis Keperawatan dengan beberapa bagian dibidangnya. Wakil Direktur Bidang Sumber Daya Manusia dan Pendidikan beserta beberapa bagian dibidangnya dan Kelompok Jabatan Fungsional. Secara Umum gambaran indikator pelayanan kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Medan dimulai dari jumlah tempat tidur, jumlah pasien, rata-rata per hari, jumlah lama rawat, jumlah pasien masuk rata-rata, Bed Occupancy Rate BOR, Length of Stay LOS, Bed Turn Over BTO, Turn Over Interval TOI, Gross Death Rate GDR, dan Net Death Rate NDR dimana keseluruhan indikator tersebut dihitung setiap bulannya oleh bagian bidang pengolahan data dan rekam medik. Angka BOR dan LOS dalam batas strandar. Angka BTO berada dibawah standar yaitu 40-50 kali pertahun. Angka TOI tahun 2010, 2011, dan tahun 2012 berada diatas standar 3 hari dan tahun 2013 dalam batas standar. Angka NDR seharusnya tidak lebih dari 25 per 1000 penderita Universitas Sumatera Utara keluar, tetapi tahun 2010-2013 diatas 50. Demikian juga GDR yaitu kurang dari 45 per 1000 penderita keluar, tetapi pada tahun 2010-2013 berada diatas angka 100. Hasil keberhasilan fungsi pelayanan dapat dilihat pada tabel 5. Tabel 5 Indikator Keberhasilan Fungsi Pelayanan RSUD dr. Pirngadi Medan Tahun 2010-2013 No Keterangan 2010 2011 2012 1013 Standart 1 BOR 64.46 54.52 68.47 70.6 60-80 2 LOS 6.49 6.38 6.77 6.62 6-9 hari 3 BTO 36.25 36.89 36.89 38.95 40-50xthn 4 TOI 3.58 3.51 3.12 2.75 1-3 hari GDR 102.08 100.62 104.96 102.54 25 Jumlah pasien rawat jalan 294.37 294.20 352.85 364.59 Jumlah pasien rawat inap 19.85 20.58 20.02 21.46 Jumlah tempat tidur 548 558 541 553 Sumber: Bidang pengolahan Data dan Rekam Medis RSUD dr. Pirngadi Medan. Susunan kepegawaian RSUD dr. Pirngadi Kota Medan terdiri atas tenaga dokter spesialis, dokter umum, dokter gigi, apoteker, paramedis keperawatan, paramedis non keperawatan dan administrasi yang meliputi jenjang pendidikan mulai dari SMP, SMU, D3, S1 dan S2. Total jumlah kepegawaian saat ini adalah 1.062 orang. 4.2 Hasil Penelitian 4.2.1 Hasil penelitian data demografi responden