Tujuan Pembelajaran5 Indikator Pencapaian Kompetensi 5

86

B. BAGIAN INTI

Tiga bab dari bagian inti laporan PTK sama dengan tiga bab pada proposal. Yang berbeda biasanya adalah penggunaan kata yang menyangkut aspek waktu. Dalam proposal banyak menggunakan kata akan, sedangkan dalam laporan kata tersebut dihilangkan atau diganti dengan kata telah .

a. Bab I Pendahuluan, berisi uraian latar belakang, rumusan dan cara

pemecahan masalah, tujuan penelitian, serta manfaat penelitian lihat penjelasan pada Kegiatan Belajar 4.

b. Bab II Tinjauan Pustaka dan Hipotesis Tindakan, berisi berbagai

konsepteori terkait variabel penelitian, hasil-hasil penelitian terkait yang pernah dilakukan, kerangka berpikir berupa uraian tetang bagaimana tindakan yang dipilih akan mampu menyelesaikan masalah yang dihadapi, dan hipotesis tindakan lihat penjelasan pada Kegiatan Belajar 4. c. Bab III Rancangan dan Langkah-langkah Penelitian, biasanya diganti Pelaksanaan Penelitian , berisi uraian tentang setting penelitian, subjek dan observer penelitian, faktor yang diteliti, disain dan langkah-langkah penelitian perencanaan, tindakan, observasi dan evaluasi, serta refleksi, metode pengumpulan data, instrumen pengumpulan data, teknik analisis data, dan indikator kinerja lihat penjelasan pada Kegiatan Belajar 4.

d. Bab IV Hasil dan Pembahasan

Uraian pada bab ini diawali dengan paparan masing-masing siklus terkait pelaksanaan tindakan, hasil observasi guru, siswa dan interaksi kelas, dan hasil evaluasi pembelajaran tes dan non-tes. Sebaiknya paparan masing-masing siklus mengikuti tahapan penelitian PTK perencanaan, tindakan, observasi dan evaluasi, serta refleksi.

e. Bab V Simpulan dan Saran

Bab ini terdiri dari dua bagian yaitu simpulan dan saran-saran. Simpulan diuraikan secara singkat, jelas, dan runtut dan harus secara langsung menjawab permasalahan yang diteliti. Ketika menarik