Menetapkan apakah prestasi kerja sesuai dengan standar Mengambil tindakan korektif Analisis SWOT

Weakness internal organisasi serta peluang Opportunity dan tantangan Threat dalam lingkungan yang dihadapai Eksternal Analisis SWOT merupakan proses menganalisis atau penelitian terhadap kekuatan-kekuatan dan kelemahan-kelemahan organisasi serta melakukan penelitian terhadap kesempatan dan ancaman-ancaman dari lingkungannya untuk mengidentifikasi suatu celah strategis yang dapat dimanfaatkan oleh organisasi. Analisis SWOT pada Yayasan Amaliah Astra dapat dirumuskan sebagai berikut : ¾ Strength Kekuatan, yaitu kekuatan-kekuatan yang dimiliki dan memberikan keuntungan pada Yayasan yaitu : 1. Memiliki Bangunan Masjid Astra yang indah, bersih dan nyaman sebagai pusat kegiatan keagamaan bagi para karyawan Grup Astra dan Masyarakat Umum. 2. Memiliki Sumber Daya Manusia yang profesional dan berdedikasi tinggi terhadap aktifitas dakwah yang berpusat di Masjid Astra. 3. Memiliki fasilitas Masjid Astra yang memadai ketika aktifitas dakwah dilakukan. 4. Memiliki sumber dana yang mandiri dalam found raising 5. Memiliki tim audit eksternal keuangan dalam pengelolaan anggaran dasar Yayasan Amaliah Astra. 6. Administrasi keuangan yang transparansi 7. Adanya hubungan komunikasi, koordinasi, aksi dan evaluasi antar pengurus Yayasan Amaliah secara baik. 8. Memiliki ZIS Online melalui situs web amaliah-astra.com, sebagai media informasi. ¾ Weakness Kelemahan, yaitu keterbatasan yang dimiliki Yayasan dengan mengetahui kelemahan-kelemahan yang dimiliki maka Yayasan Amaliah Astra dapat mengadakan perubahan atau perbaikan ke arah yang lebih baik lagi, kelemahan yang dimiliki yaitu sebagai berikut : 1. Penentuan kiblatnya yang kurang tepat sehingga shafnya sedikit menyerong ke sebelah kanan. 2. Kurang kondusifnya tempat parkir yang berada di pinggir jalan. ¾ Opportunity Peluang, yaitu situasi yang menguntungkan dalam lingkup Yayasan Amaliah Astra dalam memanfaatkan potensi yang dimiliki untuk menarik kesempatan terbuka bagi keberlanjutan atau kemajuan Yayasan. Berikut adalah peluang yang dimiliki oleh Yayasan Amaliah Astra : 1. Mengadakan kerjasama dalam merealisasikan kegiatan-kegiatan keagamaan dengan berbagai pihak yaitu PERISAI, IKASI, SCTV dan Grub Astra Lainnya. 2. Bekerjasama dengan restoran padang “Sederhana Bintaro“ dalam foundraising Penggalangan dana 3. Menjalin kerjasama dalam pengelolaan ZIS Amaliah Astra melalui ZIS Online terhadap berbagai pihak yaitu : Permata Bank Syariah, PT Auto 2000, dan PT MMS sebagai pemberian beasiswa kepada anak-anak dhua’fa. 4. Menjalin hubungan baik kepada HRD seluruh Grup Astra untuk pembinaan program kerohanian, edukasi dan bisnis. ¾ Threat ancaman, yaitu situasi yang tidak menguntungkan dalam lingkungan Yayasan Amaliah Astra yang dapat mengganggu keberadaan dan keberlanjutan yayasan. Ancaman pada Yayasan Amaliah Astra saat ini belum ada ancaman yang sangat signifikan membahayakan khusus pada masjid Astra karena di masjid Astra ada yang menjaga dan mengawasi dari segi keamanan yakni satpam atau security. Serta selain itu, banyaknya dukungan dari pihak PT Astra Internasional dan lainnya sehingga ancanam yang akan datang dapat teratasi. Dari hasil analisis SWOT tersebut dapat disimpulkan, bahwa Yayasan Amaliah Astra melalui Masjid astra dalam kondisi yang baik, karena Yayasan Amaliah Astra memiliki beberapa kekuatan dan peluang yang cukup besar dalam pelaksanaannya, sehingga memungkinkan Yayasan Amaliah Astra untuk memperbesar perubahan yayasan agar dapat mencapai tujuan yang diharapkan, sehingga dapat meraih kemajuan dalam mengembangkan dakwah melalui kajian- kajian islam pada Masjid Astra secara maksimal.

B. Kegiatan keagamaan di Masjid Astra Sunter

Aktivitas keagamaan adalah tindakan untuk menghasilkan sesuatu baik dilakukan secara perorangan maupun kolektif yang berkaitan dengan keyakinan dan kepercayaan kepada Tuhan. Divisi sosial dan religius memiliki misi yaitu memiliki masjid yang makmur. Masjid Astra dalam perjalanannya senantiasa melakukan tugasnya sebagai salah satu lentera edukasi spiritual bagi karyawan muslim Grup Astra dan lingkungannya, segala bentuk kemasan dakwah dan peribadatan dilaksanakan didalamnya untuk kemaslahatan masyarakat lingkungan dan umat pada umumnya Beberapa kegiatan atau program yang dilaksanakan oleh divisi sosial dan religius yaitu :

1. Silaturrahmi, silaturrahmi yang dilakukan oleh Masjid Astra berupa

silaturrahmi internal dan eksternal.

2. Peringatan hari besar Islam, seperti Maulid Nabi, Isra Mi’raj dan tahun

baru Islam. Tujuan pemanfaatan event hari besar islam ini sebagai sarana dakwah di Masjid Astra.

3. Bedah buku Islam dan Tabliq Akbar. Bedah buku islam diselenggarakan

dengan tujuan menambah wawasan dan wacana keilmuan islam karyawan dan masyarakat umum dengan mengutamakan Al-Qur’an dan As-Sunnah sebagai pedoman.

4. Pesantren liburan Masjid Astra, acara ini dilaksanakan pada saat libur

akhir semester sekolah, kegiatan ini diikuti oleh putra putri karyawan Grub Astra. Paduan antara pendidikan pengetahuan umum dengan pengetahuan agama yang dikemas dalam satu acara, dimulai dengan kunjungan pada salah satu pabrik perakitan kendaraan bermotor Astra dan dilanjutkan dengan talk show wawasan keislaman. Adapun tema dan pengisi acaranya adalah: Agus Nardianto. tema : sekilas tentang Astra. H. Abdurrahman, tema: kunjungan ke Gaya Motor. Prof Suharyadi S, tema: Berbakti kepada kedua orang tua. Haryo, tema: Jangan Takut setan.

5. Ramadhan Mubarrok, acara ini dilaksanakan pada bulan ramadhan dengan

komposisi acara yaitu: Kajian Ifthor, buka puasa bareng, kajian tarawih, kajian dzuhur, kajian I’tikaf dan qiyamullail dan kajian subuh.

6. Melaksankan kegiatan ibadah rutin seperti: sholat fardhu, sholat jumat,

sholat tarawih dibulan ramadhan, sholat Idul fitri, dan Idul Adha

7. Kajian-kajian rutin, seperti kajian Selasa sore 17:00 sampai ba’da maghrib

bersama KH. Zulfa Musthofa dengan kajian kitab wawasan Al-Qur’an dan kajian Tasawuf. Kajian Rabu Siang ba’da dzuhur - 13:00, pekan pertama dan ketiga bersama Ustad Rikza Maulana. Lc, MAg dengan kajian Hadits Tematik. Kajian Rabu Siang ba’da dzuhur - 13:00, pekan kedua dan keempat bersama Ustadz Bachtiar Nashir.Lc, MM. dengan Kajian Tafsir dan Tadabbur Al-quran. Kajian Kamis Sore jam 17:00 sampai saat sholat maghrib bersama Ustadz Zainal Abidin, Lc dengan kajian bertema Faktor- Faktor Penumbuh Ketaatan. Kajian Ahad Shubuh dilaksanakan rutin satu kali dalam sebulan dengan menghadirkan nara sumber yang berbeda pada setiap kajiannya. Pokok bahasan yang dikaji Tafsir surat-surat pendek. Kajian Ibu- ibu dilaksanakan rutin satu kali dalam sebulan, jam 14:00 sampai waktu