Komponen Radar Pengenalan Radar Cuaca

Selain itu ukuran piringan radar juga besar sekitar 25 kaki. C-band 4 – 8 GHz 8 – 4 cm Hujan, Ketinggian Sangat Baik untuk Observasi Cuaca. Keuntungannya adalah ukuran piringan radar tidak terlalu besar, sehingga radar jenis ini sangat banyak digunakan untuk stasiun televisi. Selain itu daya listrik yang dibutuhkan tidak terlalu besar dan keakuratan data hasil observasi cukup baik X-band 8 – 12 GHz 4 – 2.5 cm Hujan Pengamatan awan karena dapat menangkap sinyal dari partikel air dan juga dapat digunakan untuk memantau salju. Jangkauan radar ini lebih kecil dari Radar Band C. Biasanya digunakan untuk pengamatan jarak dekat, portable radar, pengamatan cuaca pada pesawat serta pada lembaga kepolisian. Ku-band 12 – 18 GHz 2.7 – 1.7 cm Hujan Biasanya digunakan dalam; beroperasi pada frekuensi, dengan panjang gelombang. dapat digunakan untuk pengukuran tinggi penyerapan air serta banyak digunakan pada lembaga kepolisian. K-band 18 – 27 GHz 1.7 – 1.2 cm Drizzle, KabutAsap, Awan Ka-band 27 – 40 GHz 1.2 – 0.75 cm Drizzle, KabutAsap, Awan mm or W-band 40 – 300 GHz 7.5 - 1 mm Kabutasap, Awan Pemetaan gambar image mapping pada USA JPL-Airsat Sumber: BPPT, 2009

2.5.4 Komponen Radar

Radar terdiri dari tiga komponen utama yang merupakan bagian dari antena dan transmitter Gambar 2.6. Tiga komponen tersebut adalah Radar Data Acquisition RDA, Radar Product Generator RPG, dan Principal User Processor PUP. Ketiga kompoenen ini sangat peka terhadap sensor. Oleh karena itu, biasanya radar diberi tutupan pada bagian atasnya, seperti tutupan yang menyerupai bola pada radar cuaca. Tutupan ini berfungsi sebagai pelindung dari berbagai macam gangguan, bencana, serta untuk alasan keamanan. Gambar 2.6 Komponen Radar Sumber: BPPT, 2009 Tiga komponen tersebut yang pertama, RDA Radar Data Acquisition berfungsi sebagai antena pengirim gelombang elektromagnetik kepada benda atau hujan dalam jangkauan radar. RDA terdiri dari antena dan transmitter Gambar 2.6. Antena radar bersifat dwikutub untuk mengirim dan menerima sinyal. Receiver pada antena ini berfungsi untuk menangkap kembali gelombang yang dipantulkan oleh benda yang terkena sinyal radar untuk setiap detiknya. RDA juga terdiri dari transmitter yang berfungsi untuk memancarkan gelombang elektromagnetik melalui reflektor antena agar sinyal objek yang berada pada daerah tangkapan radar dapat dikenali, umumnya transmitter mempunyai bandwidth yang besar dan tenaga yang kuat serta dapat bekerja efisien, dengan akurasi data yang tinggi, kelebihannya adalah ukuran data tidak terlalu besar. Selain itu, RDA juga tidak terlalu berat serta mudah perawatannya. Selanjutnya data ini akan dikirim ke dalam komponen RPG Radar Product Generator atau disebut juga receiver berfungsi untuk menerima pantulan kembali gelombang elektromagnetik dari sinyal objek yang tertangkap radar melalui reflektor antena. Umumnya receiver mempunyai kemampuan untuk menyaring sinyal agar sesuai dengan pendeteksian serta menguatkan sinyal objek yang lemah dan meneruskan sinyal objek tersebut ke signal and data processor Pemroses data dan sinyal, kemudian menampilkan gambarnya di layar monitor Display. Data hasil pengolahan biasanya memiliki nilai reflectivity dan velocity dengan menggunakan perhitungan efek dopler. Komponen PUP Principal User Processor atau disebut juga control and communication processor merupakan komponen yang bertugas untuk mengatur atau mengendalikan proses penyapuan daerah oleh radar untuk mengatur sudut pengamatan serta untuk mengirimkan data ke server melalui jaringan internet. Sebelum data dikirim data terlebih dahulu diproses dengan menggunakan software khusus untuk mengolah data radar. Hasil pengolahan data oleh software radar ini menghasilkan file gambar dengan resolusi temporal enam menit.

2.5.5 Manfaat Radar