Karakteristik Responden Berdasarkan Pendapatan Karakteristik Responden Berdasarkan Waktu Tempuh

58 dapat memberi masukan kepada PKT-KRB tentang kebijakan wisata yang lebih efektif dalam rangka memberi pelayanan yang lebih baik pada pengunjung dengan pendidikan terakhir sekolah. Salah satunya adalah bagian jasa dan informasi yang melakukan sosialisasi tentang wisata alam dan konservasi PKT-KRB di perguruan tinggi dan sekolah yang ada di Kota Bogor.

6.5 Karakteristik Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan

Menurut Engel Blackwell dan Miniard 1994, pekerjaan yang dilakukan oleh pengunjung sangat mempengaruhi gaya hidup pengunjung dan merupakan satu-satunya basis terpenting untuk menyampaikan prestise, kehormatan dan respek. Tabel 9, menunjukkan keragaman jenis pekerjaan pengunjung PKT-KRB. Tabel 9. Sebaran Jumlah dan Persentase Responden Berdasarkan Jenis Pekerjaan Jenis Pekerjaan Jumlah orang Persentase Wirausaha 19 19 Pelajar 24 24 Mahasiswa 22 22 Pegawai Negeri 10 10 Pegawai Swasta 18 18 Ibu Rumah Tangga 7 7 Total 100 100 Berdasarkan Tabel 9, dapat dijelaskan bahwa dari 100 orang pegunjung PKT-KRB yang dijadikan responden, sebagian besar berprofesi bukan wirausaha yang diwakilkan oleh pelajar yaitu sebesar 24 persen. Hal ini sesuai dengan target pasar yang dituju oleh PKT-KRB yaitu lebih memfokuskan kepada pengunjung dengan profesi pelajar. Sebaran pekerjaan pengunjung ini dapat dijadikan sebagai sasaran pemasaran, khususnya promosi lebih lanjut bagi manajemen PKT-KRB sehingga diharapkan stratergi pemasaran yang diterapkan dapat lebih tepat sasaran sesuai dengan segmen yang telah ditentukan.

6.6 Karakteristik Responden Berdasarkan Pendapatan

Pendapatan sangat dipengaruhi oleh pendidikan dan pekerjaan. Pendapatan yang dimaksud adalah penghasilan rata-rata per bulan yang diterima oleh pengunjung. Untuk ibu rumah tangga, yang dimaksud dengan pendapatan pada penelitian ini adalah besarnya penghasilan yang diterima dari suami per 59 bulan, sedangkan untuk pelajar dan mahasiswa adalah besarnya uang saku yang diterima tiap bulannya. Sumarwan 2003 menyatakan bahwa jumlah pendapatan yang diperoleh akan menggambarkan daya beli dari pengunjung. Semakin besar pendapatan yang diterima seseorang, maka semakin besar pula daya beli seseorang terhadap barang atau jasa yang ditawarkan. Tingkat pendapatan juga mempengaruhi seseorang dalam memilih bentuk wisata yang sesuai untuk diri dan keluarga. Tabel 10, menunjukkan informasi mengenai besarnya pendapatan pengunjung PKT-KRB. Tabel 10. Sebaran Jumlah dan Persentase Responden Berdasarkan Pendapatan Pendapatan Rata-rata Per bulan Jumlah orang Persentase Rp 1.000.000 34 34 Rp 1.000.000 - Rp 2.000.000 27 27 Rp 3.000.000 - Rp 4.000.000 25 25 Rp 4.000.000 14 14 Total 100 100 Berdasarkan Tabel 10, dapat dijelaskan bahwa sebagian besar responden memiliki pendapatan rata-rata per bulan di bawah Rp 1.000.000. Hal ini mengindikasikan bahwa PKT-KRB lebih banyak dikunjungi oleh pelajar. Informasi mengenai besarnya pendapatan pengunjung dapat berguna untuk membuat kebijakan wisata khusus untuk pelajar.

6.7 Karakteristik Responden Berdasarkan Waktu Tempuh

Waktu tempuh yang dimaksud adalah waktu yang dibutuhkan pengunjung untuk mencapai lokasi PKT-KRB. Waktu tempuh menggambarkan aksesibilitas dan kemudahan transportasi dalam mencapai lokasi. Aksesibilitas yang baik dapat ditunjukkan dengan adanya sarana dan prasarana yang menunjang, termasuk ketersediaan penunjuk arah. Tabel 11, menunjukkan sebaran waktu tempuh responden. Tabel 11. Sebaran Jumlah dan Persentase Responden Berdasarkan Waktu Tempuh Waktu Tempuh Jam Jumlah orang Persentase 1 Jam 29 29 1-3 Jam 52 52 3 Jam 19 19 Total 100 100 60 Berdasarkan Tabel 11, Waktu tempuh dari 100 orang pengunjung yang dijadikan responden bervariasi yaitu kurang dari 1 jam hingga lebih dari 3 jam, dengan waktu tempuh terbanyak yaitu 1 sampai 3 jam. Hal ini disebabkan oleh sebagian besar pengunjung PKT-KRB merupakan pengunjung dengan domisili yang tidak jauh dari Kota Bogor yaitu daerah sekitar Jabodetabek, khususnya dari Jakarta. Informasi mengenai waktu tempuh pengunjung menunjukkan bahwa PKT-KRB merupakan kawasan wisata alam yang diminati karena lokasi yang strategis dan dekat dengan pusat kota.

6.8 Karakteristik Responden Berdasarkan Daerah Asal