Pengaruh Jumlah Simpanan terhadap Sisa Hasil Usaha Pengaruh Jumlah Pinjaman terhadap Sisa Hasil Usaha

terhadap Sisa Hasil Usaha SHU dan menunjukkan adanya hubungan yang searah antara modal kerja dengan Sisa Hasil Usaha SHU.

5. Pengaruh Dominan antara Jumlah Anggota, Jumlah Simpanan, Jumlah

Pinjaman dan Jumlah Modal Kerja terhadap Sisa Hasil Usaha Berdasarkan hasil pengolahan data dengan melihat nilai koefisien masing-masing variabel yang berpengaruh diperoleh bahwa diantara jumlah anggota, jumlah simpanan, jumlah pinjaman, dan jumlah modal kerja, variabel jumlah anggota yang paling berpengaruh terhadap Sisa Hasil Usaha SHU BUMNBUMD Koperasi Primer Anggota Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia Kota Madiun. Jumlah pinjaman merupakan faktor paling dominan yang berpengaruh terhadap Sisa Hasil Usaha SHU karena penghasilan koperasi berasal dari bunga pinjaman. Semakin banyak jumlah pinjaman yang diberikan maka semakin banyak bunga yang diperoleh, sehingga Sisa Hasil Usaha SHU yang diperoleh juga meningkat.

BAB VI PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan analisis data dan pembahasan yang telah dilakukan, maka dapat disimpukan sebagai berikut : 1. Jumlah anggota berpengaruh terhadap Sisa Hasil Usaha. 2. Jumlah simpanan tidak berpengaruh terhadap Sisa Hasil Usaha. 3. Jumlah pinjaman tidak berpengaruh terhadap Sisa Hasil Usaha, 4. Jumlah modal kerja tidak berpengaruh terhadap Sisa Hasil Usaha. 5. Jumlah pinjaman berpengaruh paling dominan terhadap Sisa Hasil Usaha SHU. B. Keterbatasan Penelitian Penelitian ini memiliki kelemahan dan keterbatasan yang perlu diperhatikan, yaitu : 1. Data-data keuangan berupa laporan SHU serta jumlah anggota, jumlah simpanan, pinjaman, modal kerja tidak dapat penulis lampirkan secara keseluruhan dalam bentuk laporan keuangan yang lengkap karena kebijakan dari pihak koperasi untuk tidak menyebarluaskan data keuangan koperasi. 2. Penelitian dalam menganalisis jumlah anggota tidak dibedakan antara perempuan dengan laki-laki. Hasil yang diperoleh adalah hasil secara umum. 3. Data keuangan untuk jumlah simpanan tidak dibedakan antara simpanan pokok, simpanan wajib, simpanan sukarela, simpanan hari tua, simpanan 74