Perumusan Masalah Ruang Lingkup Pembahasan

Kozueko Morimoto berhasil menggambarkan kehidupan serta peran Kumiko yang seorang yakuza dalam tugas dan tanggung jawabnya pada kelompoknya serta kehidupannya sebagai seorang guru wanita di sekolah khusus pria. Peran yakuza sebagai seorang guru tentulah sangat bertolak belakang dengan profesi sebagai yakuza, yang tercermin baik dalam kehidupan nyata maupun dalam komik Gokusen. Hal ini rasanya layak penulis angkat untuk membahas skripsi yang berhubungan dengan yakuza melalui skripsi yang berjudul ”ANALISIS KEHIDUPAN YAKUZA DALAM KOMIK GOKUSEN KARYA KOZUEKO MORIMOTO”.

1.2 Perumusan Masalah

Golongan yakuza dalam kehidupan nyata ataupun yang tergambar dalam hasil karya – karya sastra kebanyakan adalah sosok – sosok yang kejam, kasar dan dipenuhi oleh berbagai tindak kejahatan. Merupakan kelompok yang dalam menjalankan tugas – tugasnya harus tunduk kepada aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh pimpinan kelompoknya. Namun kehidupan yakuza yang digambarkan dan ditegaskan oleh Kozueko Morimoto dalam Gokusen ini sangat berbeda dari apa yang banyak diketahui oleh umum. Keluarga Yakuza ini saling melengkapi, tokoh – tokoh utama yang di gambarkan dalam komik ini memiliki rasa sosial yang cukup tinggi terhadap lingkungan dan ikatan persahabatan yang kuat terhadap teman-temannya sesama yakuza. Kumiko sebagai seorang yakuza mampu menghadapi segala tantangan untuk tetap dapat mengajar sebagai guru sekolah. Universitas Sumatera Utara Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini mencoba menjawab masalah yang dirumuskan dalam bentuk pertanyaan – pertanyaan sebagai berikut : 1. Bagaimana latar belakang munculnya organisasi Yakuza dalam kehidupan masyarakat Jepang? 2. Bagaimana kehidupan tokoh – tokoh utama Yakuza dalam komik Gokusen karya Kozueko Morimoto?

1.3 Ruang Lingkup Pembahasan

Dalam penelitian ini, agar masalah penelitian tidak terlalu luas, maka penulis menganggap perlu adanya pembatasan ruang lingkup dalam pembahasan. Hal ini dimaksudkan agar masalah penelitian tidak menjadi terlalu luas dan berkembang jauh, sehingga penulisan dapat lebih terarah dan terfokus. Dalam analisis ini, penulis hanya akan membatasi ruang lingkup pembahasan yang difokuskan pada kehidupan tokoh sebanyak tujuh tokoh melalui cuplikan-cuplikan cerita dalam komik Gokusen ini, yaitu di mulai dari komik Gokusen volume 1 – 10. Untuk mendukung pembahasan, akan dibahas juga tentang latar belakang sejarah munculnya yakuza dalam kehidupan masyarakat Jepang secara umum. 1.4 Tinjauan Pustaka dan Kerangka Teori 1.4.1 Tinjauan Pustaka