Anak Kalimat Keterangan Cara Anak Kalimat Keterangan Pewatas

antara subjek dan predikat, serta contoh kalimat 4 menunjukkan bahwa anak kalimat terletak di antara predikat dan objek.

6. Anak Kalimat Keterangan Cara

Anak kalimat ini ditandai oleh konjungsi yang menyatakan pertalian cara. Konjungsi yang menyatakan pertalian itu, antara lain : dengan dan dalam. Anak kalimat keterangan cara ini mempunyai kebebasan tempat, seperti pada contoh berikut : Anak Kalimat 1 Dengan menurunkan harga beberapa jenis BBM, kita berharap kegiatan ekonomi tidak lesu lagi. Anak Kalimat 2 Kita berupaya meningkatkan ekspor nonmigas dalam mengatasi pemasaran minyak yang terus menurun. Anak Kalimat 3 Kita, dalam menhadapi masa resesi ini, harus lebih berhati-hati. Anak Kalimat 4 Saksi itu menjelaskan, dengan menunjukkan barang bukti, peristiwa penyelundupan barang-barang mewah. Contoh kalimat 1 menunjukkan bahwa anak kalimat terletak pada posisi awal dan contoh kalimat 2 menunjukkan bahwa anak kalimat terletak pada posisi akhir. Pada contoh kalimat 3, anak kalimat terletak di antara subjek dan Universitas Sumatera Utara predikat, sedangkan pada contoh kalimat 4, anak kalimat terletak di antara predikat dan objek.

7. Anak Kalimat Keterangan Pewatas

Anak kalimat ini menyertai nomina, baik nomina itu berfungsi sebagai subjek, predikat maupun objek. Ciri penanda anak kalimat ini ialah konjungsi yang atau kata penunjuk itu. Anak kalimat ini berfungsi sebagai pewatas nomina. Contohnya : Anak Kalimat 1 Perusahaan yang ingin mengajukan kredit harus mempunyai jaminan. Anak Kalimat 2 Orang membawa tas itu direktur kami. Anak Kalimat 3 Dia direktur yang baru dilantik seminggu yang lalu. Anak Kalimat 4 Direktur baru itu ingin memperluas perubahan yang nyaris gulung tikar sebulan yang lalu. Anak Kalimat 5 Dia kehilangan pekerjaan yang menjadi sumber kehidupan keluarganya. Anak Kalimat 6 Dia akan pindah ke rumah yang terletak di ujung jalan itu. Pada contoh kalimat 1, anak kalimat mewatasi nomina subjek perusahaan. Anak kalimat itu menggunakan konjungsi yang. Pada contoh Universitas Sumatera Utara kalimat 2, anak kalimat memberi pewatas nomina subjek orang, tetapi tidak digunakan konjungsi yang. Sebagai pengganti, digunakan kata penunjuk itu untuk menandai ketakrifan nomina subjek. Pada contoh kalimat 3, anak kalimat mewatasi nomina predikat direktur yang ditandai oleh konjungsi yang. Selanjutnya, pada contoh kalimat 4, anak kalimat mewatasi nomina objek perusahaan. Anak kalimat ini ditandai oleh konjungsi yang. Pada contoh 5, anak kalimat mewatasi nomina pelengkap yang ditandai oleh konjungsi yang. Adapun contoh kalimat yang terakhir, anak kalimat memberi pewatas nomina keterangan rumah.

8. Anak Kalimat Pengganti Nomina