Batasan Masalah Rumusan Masalah

13

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Kerangka Teori

1. Minat dan Motivasi Berwirausaha

a. Minat

Winkel mendefinisikan minat sebagai kecenderungan yang agak menetap pada subyek untuk merasa tertarik pada bidang tertentu dan merasa senang berkecimpung di dalam bidang itu Winkel, 1984: 30. Minat adalah kecenderungan yang tetap untuk memperhatikan dan mengenang beberapa kegiatan Slameto, 2001: 57. Minat interest adalah kecenderungan dan kegairahan yang tinggi atau keinginan yang besar terhadap sesuatu Muhibbin Syah, 2004: 136. Minat adalah rasa lebih suka dan rasa keterikatan pada suatu hal aktivitas, tanpa ada yang menyuruh. Minat pada dasarnya adalah penerimaan akan suatu hubungan antara diri sendiri dengan sesuatu di luar diri Djaali, 2007: 121. Minat berhubungan dengan gaya gerak yang mendorong seseorang untuk menghadapi atau berurusan dengan orang, benda, kegiatan, pengalaman yang dirangsang oleh kegiatan itu sendiri menurut Crow and Crow dalam Djaali 2007: 121. Dari beberapa uraian para ahli di atas bahwa timbulnya minat berawal dari adanya rangsangan dari luar, yang membuat seseorang mengerahkan perhatianya pada suatu obyek tertentu, sehingga akan muncul dari dalam diri kecenderungan dan gairah sebagai gaya gerak yang mendorong seseorang untuk masuk dan terlibat secara langsung pada objek atau keadaan yang mempengaruhi jiwanya. Oleh karena itu suatu minat tidak terjadi secara tiba-tiba melainkan melalui proses. Minat dapat timbul karena daya tarik dari luar dan juga datang dari hati sanubari. Minat yang besar terhadap sesuatu merupakan modal yang besar artinya untuk mencapai atau memperoleh benda atau tujuan yang diminati itu M. Dalyono, 2005: 56. Secara skematis yang dikutip oleh Saryanto, 2008:15 dari seorang ahli yang bernama C. M. Charles menggambarkan proses terbentuknya suatu minat. Pada awalnya sebelum terlibat dalam aktivitas seseorang mempunyai perhatian terhadapnya. Adanya perhatian menimbulkan keinginan untuk terlibat di dalam aktivitas tersebut memberikan daya tarik yang kuat atau ada pengalaman yang menyenagkan dengan hal- hal tersebut Saryanto, 2008:15. Menurut Blum dan Blalinsky yang dikutip Dian Arini 2011: 25 membedakan minat dalam kelompok besar yaitu minat subjektif yaitu perasaan senang dan tidak senang yang timbul melalui pengalaman, Perhatian Keterlibatan Minat Gambar 1. Skema timbulnya minat

Dokumen yang terkait

Pengaruh Antara Sikap Mandiri, Pengetahuan Kewirausahaan Dan Motivasi Berwirausaha Terhadap Minat Berwirausaha Siswa-Siswi SMK Di Kota Medan

2 91 89

PENGARUH MOTIVASI DAN PRESTASI PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA SISWA KELAS XI Pengaruh Motivasi Dan Prestasi Praktik Kerja Industri Terhadap Minat Berwirausaha Pada Siswa Kelas XI Jurusan Akuntansi Di Smk Negeri 1 Karanganyar Tahu

0 2 18

PENGARUH MOTIVASI DAN PRESTASI PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA PADA SISWA KELAS XI Pengaruh Motivasi Dan Prestasi Praktik Kerja Industri Terhadap Minat Berwirausaha Pada Siswa Kelas XI Jurusan Akuntansi Di Smk Negeri 1 Karanganyar Tahu

0 2 15

PENGARUH PRAKTIK KERJA INDUSTRI DAN KEWIRAUSAHAAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA SMK NEGERI 5 BANDUNG.

0 2 46

Pengaruh Pembelajaran Kewirausahaan dan Karakteristik Wirausaha terhadap Minat Berwirausaha Siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Sukoharjo Tahun Ajaran 2015/2016.

0 0 18

PENGARUH PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN, KEPRIBADIAN WIRAUSAHA, DAN LINGKUNGAN TERHADAP MINAT SISWA SMK UNTUK BERWIRAUSAHA DI KABUPATEN KLATEN.

0 0 2

HUBUNGAN PROFIL JIWA WIRAUSAHA TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA SMK NEGERI 2 DEPOK SLEMAN.

1 4 84

Pengaruh Motivasi Berwirausaha Terhadap Minat Berwirausaha Melalui Prestasi Belajar Mata Pelajaran Kewirausahaan Siswa Kelas XI SMK Negeri 1 Kraksaan

0 0 10

PENGARUH PEMBELAJARAN KEWIRAUSAHAAN TERHADAP MINAT DAN MOTIVASI BERWIRAUSAHA SISWA DI SMK NEGERI 1 SELONG TAHUN PEMBELAJARAN 2016

0 0 8

PENGARUH JIWA KEWIRAUSAHAAN, PRAKTIK INDUSTRI DAN JENIS PEKERJAAN ORANG TUA TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA SMK

0 0 134