Permasalahan Pembangunan Kota Medan Tahun 2006-2010

5 lima tahun ke depan. Sebagai penjabaran teknis perencanaan, gagasan pembangunan kota WalikotaWakil Walikota Medan dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan kota, maka RPJM Kota Medan ini juga merancang strategi utama, agenda pokok, sasaran, serta arah kebijakan dan program-program pembangunan kota yang telah disepakati oleh seluruh stakeholder.

4.5.2. Permasalahan Pembangunan Kota Medan Tahun 2006-2010

Walaupun kemajuan pembangunan kota sangat pesat, akan tetapi tidak dapat dipungkiri akibat kompleksnya dimensi, ruang lingkup dan fungsi pemerintahan serta pembangunan kota, menyebabkan Kota Medan tetap dihadapkan pada berbagai masalah dan tantangan perkotaan yang harus diatasi. Masalah dan tantangan tersebut dapat dikelompokkan sebagai berikut : 1. Bidang Fisik dan Prasarana : Salah satu masalah dan tantangan pokok pembangunan fisik dan prasarana yang sedang dihadapi adalah keberadaan Bandara Polonia yang berada di tengah-tengah kota. Di sisi lain dengan luas wilayah yang relatif terbatas, menjadikan kegiatan ekonomi dan social cenderung bergerak secara terpusat. Sebagai konsekuensinya, Kota Medan sampai saat ini masih dihadapkan pada beberapa persoalan fisik dan prasarana lainnya, yang terkait dengan sistem drainase, manajemen lalu lintas, perumahan dan pemukiman, ruang terbuka hijau dan lingkungan hidup, yang harus dapat diatasi pada masa yang akan datang. Oleh karena masalah dan tantangan tersebut tidak sepenuhnya menjadi tanggung jawab Pemerintah Kota Medan, maka sangat diperlukan peningkatan koordinasi dan upaya- M. Arifin. Nst : Perencanaan Pembangunan Partisipatif Studi Tentang Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Medan Tahun 2006-2010. USU e-Repository © 2008. upaya terpadu yang melibatkan Medan dan KabupatenKota lainnya, dengan fasilitas Pemerintah Propinsi Sumatera UtaraPemerintah Pusat. 2. Bidang Ekonomi : Dalam bidang ini, masalah dan tantangan yang dihadapi masih bersifat klasik yaitu pengangguran dan kemiskinan. Walaupun terjadi penuruan angka pengangguran terbuka, kemiskinan, perubahan struktur pasar yang lebih modern, dan distribusi kegiatan social ekonomi lebih luas selama lima tahun terakhir, namun hal ini tetap menjadi masalah dan tantangan pembangunan kota. Oleh sebab itu kebijakan dan program pembangunan kota pada masa yang akan datang, haruslah merupakan bagian penting dari upaya menciptakan lapangan kerja seluas-luasnya bagi angkatan kerja, sehingga mampu meningkatkan pendapatan dan kesejahteraannya. 3. Bidang Sosial Budaya : Dalam bidang ini, masalah dan tantangan pokok yang memerlukan perhatian dan solusi terfolus adalah, masih relatif rendahnya derajat pendidikan dan kesehatan masyarakat. Untuk itu pada masa yang akan datang masyarakat perlu mendapat akses yang lebih luas terhadap pelayanan pendidikan dan kesehatan, di samping secara bersamaan terus memperbaiki manajemen dan meningkatkan mutu pelayanan dasar yang disediakan. Selain bidang kesehatan dan pendidikan, masalah dan tantangan di bidang soaial budaya adalah kenakalan remaja, tindak kriminal, anak jalanan, kawasan kumuh, dan kurangnya pembinaan kekayaan seni budaya lokal. Permasalahan dan tantangan pembangunan kota yang dihadapi selama 5 lima tahun ke depan, pada setiap agenda pembangunan secara lebih terperinci dapat disajikan sebagai berikut : M. Arifin. Nst : Perencanaan Pembangunan Partisipatif Studi Tentang Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Medan Tahun 2006-2010. USU e-Repository © 2008.

a. Mewujudkan Kemajuan dan Peningkatan Kemakmuran Masyarakat Yang