Kerangka Konsep Jenis Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Populasi dan Sampel

tertentu jika memenuhi kriteria kinerja yang ditetapkan manajemen organisasi. Bagi karyawan, upah menentukan standart dan kualitas hidupnya. Upah merupakan ukuran tenaga, pikiran, waktu, resiko kerja, dan kinerja yang ia berikan kepada majikannya. Upah juga mencerminkan kualitas dan kebahagiaan hidupnya dihari tua.

2.7. Kerangka Konsep

Berdasarkan landasan teori, maka peneliti merumuskan kerangka konsep penelitian sebagai berikut : Gambar 2. Kerangka Konsep Kompetensi 1. Pengetahuan 2. Keterampilan 3. Perilaku Kerja Sistem Imbalan 1. Imbalan Finansial 2. Imbalan Non Finansial Kinerja Petugas P2PM Puskesmas dalam Kegiatan Surveilans : 1. Pengumpulan data 2. Pengolahan dan analisa data 3. Pelaporan 4. Visualisasi data 5. Tindak lanjut 6. Jejaring Universitas Sumatera Utara BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian survei explanatory atau penjelasan yang ditujukan untuk menganalisis hubungan kausal antar variabel penelitian melalui pengujian hipotesis Singarimbun, 1989. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh kompetensi dan sistem imbalan terhadap kinerja petugas P2PM puskesmas dalam penanggulangan malaria melalui kegiatan surveilans di Kabupaten Nias Selatan.

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di wilayah kerja dinas Kesehatan Kabupaten Nias Selatan yang terdiri dari 21 wilayah puskesmas dengan pertimbangan masih rendahnya kinerja petugas P2PM puskesmas dalam kegiatan surveilans yang terlihat dari kualitas laporan tahun 2008 hanya 52 yang lengkap dan Kabupaten Nias Selatan termasuk daerah endemis malaria serta peneliti sendiri bertugas di Dinas Kesehatan Kabupaten Nias Selatan sehingga diharapkan akan semakin memudahkan untuk melakukan penelitian langsung di lapangan. Penelitian ini dilakukan selama 12 bulan terhitung mulai bulan Agustus 2009 sampai dengan Juli 2010 yang kegiatannya meliputi: penelusuran pustaka, konsultasi judul, persiapan proposal penelitian, kolokium, pengumpulan data serta pengolahan dan analisis data, penyusunan hasil penelitian, seminar dan ujian komprehensif. Universitas Sumatera Utara

3.3. Populasi dan Sampel

Populasi penelitian ini adalah seluruh staf puskesmas yang berfungsi sebagai petugas P2PM puskesmas di wilayah kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Nias Selatan yang terdiri dari 21 puskesmas dengan petugas P2PM berjumlah 49 orang, Karena jumlah populasi yang relatif sedikit, maka sampel penelitian ditentukan dengan metode total sampling yaitu seluruh populasi dijadikan sampel Sugiyono, 2008.

3.4 Metode Pengumpulan Data a. Data Primer